Hero Film Marvel Selalu Kehilangan Hal Penting di Film Ketiga?
Tren ini bahkan masih bertahan hingga No Way Home
Kamu mungkin melihat meme tertentu di Facebook setelah No Way Home rilis, yang isinya adalah hero film Marvel selalu kehilangan sesuatu di film ketiga.
Meme-meme seperti ini sebenarnya sudah bisa ditemui sejak lama, bahkan sebelum No Way Home. Misalnya, ada satu pos di Reddit dengan meme seperti ini yang dipos oleh u/Vin13ish pada tanggal 21 Mei 2019.
Tapi benarkah hero film Marvel selalu kehilangan sesuatu di film ketiga mereka? Begini situasinya!
1. Tony membuang Arc Reactor di Iron Man 3
Di Iron Man 3, Tony Stark berujung membuang Arc Reactor-nya ke laut.
Tony juga menghancurkan armor-armor-nya di film itu. Tapi untuk yang ini, di Age of Ultron dia sudah punya armor baru.
Baca Juga: Kenapa The Raid 3 Tidak Ada? Ini Dia Jawabannya!
2. Steve Rogers meninggalkan tamengnya di Captain America: Civil War
Di Captain America: Civil War, Steve Rogers meninggalkan tamengnya setelah menang dari Iron Man.
Tameng itu baru ia peroleh lagi di Endgame.
Hubungan Steve dan Tony juga sempat rusak, dan mereka berdua baru kerja sama lagi di Endgame.
3. Thor kehilangan Mjolnir di Thor: Ragnarok
Mjolnir sudah jadi senjata khas Thor sejak film pertama. Lalu saat ia menggunakannya untuk menyerang Hela, Hela malah berujung menangkap dan menghancurkan palu sakti itu.
Thor akhirnya memperoleh palu ganti, yaitu Stormbreaker, di Infinity War.
Thor sempat memegang Mjolnir lagi di Endgame, tapi itu Mjolnir dari era Thor: The Dark World yang dia pinjam.
4. Peter Parker kehilangan banyak hal di No Way Home
Di No Way Home, Peter kehilangan bibinya. Dia juga kehilangan Ned dan MJ, setelah mereka melupakannya akibat sihir Doctor Strange.
Di akhir film, Peter sebenarnya sempat bicara dengan MJ, namun ia memutuskan meninggalkannya.
Seluruh dunia juga melupakan Peter Parker.
5. Untuk Avengers, di film ketiga mereka sempat merasakan efek snap Thanos
Film ketiga Avengers adalah Infinity War. Di film itu Thanos sukses mengumpulkan Infinity Gauntlet dan berujung memusnahkan separuh semesta.
Pemusnahan separuh semesta itu membuat sejumlah anggota dan sekutu Avengers, seperti Wanda, Falcon, Black Panther jadi korban juga.
6. Film ketiga yang akan datang
GotG dan Ant-Man akan memperoleh film ketiga mereka.
Mengingat tren hero film Marvel selalu kehilangan hal penting di film ketiga terus bertahan hingga Endgame, mungkin bakal terjadi sesuatu yang besar juga di GotG 3 dan Ant-Man and The Wasp: Quantumania.
Kita nantikan apakah memang akan terjadi hal seperti itu.
Sisi positifnya sih, hal penting yang hilang di film ketiga itu sejauh ini ada yang bisa dipulihkan kemudian. Seperti tameng Steve Rogers yang akhirnya dipegangnya lagi di Endgame. Atau para hero yang musnah di Infinity War, lalu pulih di Endgame.
Gimana menurut kamu soal tren hero film Marvel selalu kehilangan hal penting di film ketiga?
Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Kenapa Nick Fury Kehilangan Matanya? Ini Alasannya!