12 Drama Jepang Terbaik, Beragam Genre Wajib Tonton!
Tak kalah bagus dari drama Korea
Selain anime, Jepang juga banyak memproduksi drama berkualitas yang tak kalah bagus dari drama Korea atau drakor. Drama Jepang atau yang lebih akrab disebut dorama juga sangat bervariasi dari segi genre, mulai dari romance, hingga action.
Berikut ini dirangkum sejumlah rekomendasi drama Jepang terbaik yang tak boleh kamu lewatkan. Simak, yuk!
1. Great Teacher Onizuka
Pertama, ada Great Teacher Onizuka yang tayang pada tahun 2012 lalu dengan jumlah 11 episode.
Bertema school, dorama ini bercerita tentang Eikichi Onizuka, seorang mantan gangstar legendaris yang berpindah haluan menjadi guru SMA. Meski segala sesuatunya berawal dengan rumit, Onizuka perlahan mampu membuktikan bahwa dirinya adalah guru yang kompeten dan mampu membimbing murid-muridnya.
2. One Litre of Tears
One Litre of Tears merupakan sebuah drama tragedi yang tayang pada tahun 2005 lalu. Series ini diangkat berdasarkan kisah nyata, di mana ceritanya mengadaptasi isi buku harian si protagonis.
Aya Ikeuchi adalah gadis berusia 15 tahun yang mendadak mengidap sebuah penyakit langka, di mana fungsi tubuhnya akan berhenti berfungsi secara perlahan.
3. Alice in Borderland
Selanjutnya, ada Alice in Borderland, sebuah dorama thriller yang perdana tayang pada akhir 2020 lalu.
Ceritanya mengikuti Arisu Ryohei dan seluruh penduduk Jepang lainnya yang tiba-tiba berpindah ke dunia paralel. Di sana, mereka dipaksa mengikuti game kematian yang menentukan nasib setiap orang, lalu berusaha mencari cara untuk bisa kembali ke dunia asli.
4. Unnatural
Unnatural ialah drama bertema forensik tahun 2018 yang menceritakan upaya sekelompok dokter dalam menyelidiki misteri kematian tak wajar yang terkadang luput dari penyelidikan polisi.
Tak sebatas itu, setiap kali tim dokter bekerja, mereka akan dibawa lebih jauh ke dalam misteri yang lebih rumit dari yang terlihat oleh mata.
Baca Juga: 7 Drama Dilraba Dilmurat, Aktris China yang Memesona
5. Raifu
Raifu atau Life merupakan drama Jepang terbaik selanjutnya yang tak boleh kamu lewatkan. Dorama tahun 2007 ini bercerita tentang lika-liku pertemanan yang dialami oleh Ayumu.
Semua bermula ketika Ayumu memulai pertemanan baru dengan siswi populer bernama Manami. Sampai suatu hari, Manami mengira bahwa Ayumu bermaksud merebut kekasihnya. Sejak saat itu, Manami dan kelompoknya mulai merundung Ayumu. Ayumu mulai kehilangan kendali atas dirinya sendiri.
6. Boys Over Flowers
Diadaptasi dari manga berjudul serupa, Boys Over Flowers bercerita tentang Makino Tsukushi, siswi dari kalangan rendah namun cerdas yang bersekolah di sekolah elite.
Di sana, Makino bertemu dengan 4 laki-laki populer dari kalangan kelas atas. Kelompok siswa ini dikenal sebagai F4. Hubungan persahabatan hingga percintaan yang melibatkan Makino dan F4 yang berasal dari latar belakang berbeda pun dimulai.
7. Gokusen
Kumiko Yamaguchi adalah guru magang yang ditugaskan untuk menangani satu kelas di sebuah SMA swasta khusus laki-laki. Konon, kelas tersebut terkenal karena berisi siswa-siswa pembuat onar yang sangat sulit diatur.
Mampukah Kumiko yang merupakan cucu seorang gangstar sekaligus calon penerus geng menangani kelas paling bermasalah tersebut?
8. First Love: Hatsukoi
First Love: Hatsukoi mengeksplorasi kisah cinta antara 2 insan yang pertama kali bertemu pada tahun 1990-an, lalu tumbuh bersama pada tahun 2000-an.
Yae Noguchi bermimpi untuk menjadi seorang pramugari. Sayangnya, dia mengalami kecelakaan, sehingga mimpi tersebut harus dikubur begitu saja. Sementara itu, Harumichi Namiki berhasil menjadi pilot, tetapi memutuskan berhenti dan memilih jalan lain.
9. Do Not Say Mystery
Diadaptasi dari manga, Do Not Say Mystery adalah dorama misteri yang bercerita tentang seorang mahasiswa yang disebut sebagai pemecah misteri.
Cerita berawal ketika mahasiswa bernama Kuno Totono tersebut diselidiki oleh polisi karena dicurigai sebagai tersangka pembunuhan, di mana korbannya saat itu adalah teman sekelas Kuno.
10. Nodame Cantabile
Seperti rekomendasi sebelumnya, Nodame Cantabile merupakan drama Jepang yang mengadaptasi manga josei bergenre musik dan romansa yang ditulis oleh Tomoko Ninomiya.
Nodame Cantabile bercerita tentang Shinichi Chiaki yang merupakan anak dari seorang pianis ternama. Shinichi juga sangat berbakat, tetapi sesungguhnya dia bercita-cita untuk menjadi konduktor.
Sampai suatu hari, Shinichi dipertemukan dengan Megumi Noda yang begitu mencintai piano, tetapi belum serius dalam bermusik meski sangat berbakat. Bagaimana kekuatan musik akan menyatukan keduanya?
11. Liar Game
Dorama Liar Game diadaptasi dari manga karya Shinobu Kaitani. Bergenre psychological thriller, ceritanya berpusat pada Nao Kanzaki, seseorang yang mudah ditipu yang secara tak sengaja terseret dalam "Liar Game" yang misterius.
Dalam permainan tersebut, masing-masing peserta dibekali uang dalam jumlah besar, lalu dituntut untuk saling menipu agar bisa menjadi kaya dan terhindar dari kebangkrutan.
12. Atelier
Terakhir, ada Atelier. Ceritanya berpusat pada Mayuko Tokida, mahasiswa lulusan jurusan tekstil yang sama sekali tak tertarik pada dunia fashion.
Suatu hari, Mayuko memulai hari pertamanya sebagai pegawai Emotion, sebuah perusahaan yang berspesialisasi dalam produksi lingerie. Pada hari pertamanya, Mayuko langsung dihadapkan pada berbagai kesibukan di industri fashion.
Itulah beberapa rekomendasi drama Jepang terbaik yang tak boleh kamu lewatkan. Punya rekomendasi dorama lainnya? Tulis di kolom komentar, yuk!
Artikel pertama terbit pada 31 Desember 2023 dan dipublikasi ulang pada 24 April 2024 dengan sejumlah pembaruan.
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 10 Rekomendasi Drama Jepang Romantis Terbaik Wajib Nonton