6 Isu yang Belum Terpecahkan di Upin & Ipin, Penuh Misteri!
Sejumlah rumor yang masih menjadi misteri di Upin & Ipin
Upin & Ipin merupakan tontonan yang cukup populer. Serial animasi anak satu ini diciptakan oleh pasangan suami istri H. Burhanuddin Radzi dan Hj. Ainon Ariff. Keduanya juga menjadi sosok penting di balik berdirinya Les' Copaque Production yang tak lain adalah studio yang mengeksekusi Upin & Ipin.
Berawal dari tontonan spesial bulan Ramadan yang penuh akan keterbatasan faktor operasional, kini Upin & Ipin telah tampil sebagai salah satu pelopor animasi bergaya 3D asal Malaysia yang dikenal secara luas hingga ke negara tetangga, tak terkecuali Indonesia yang bahkan telah memegang hak siar utama di bawah MNCTV.
Jadi, meski mulanya hanya berfokus pada konten-konten yang erat hubungannya dengan momen berpuasa dan lebaran, serial Upin & Ipin kini telah menyuguhkan lebih banyak variasi alur yang ringan dan menarik, tetapi tetap sarat akan pesan dan nasihat yang bisa diterima oleh semua kalangan.
Seiring dengan bertambah luasnya ide cerita yang disajikan, semakin banyak pula celah yang menimbulkan berbagai pertanyaan di benak para penggemarnya, salah satunya terkait alasan sebenarnya di balik meninggalnya orang tua Upin dan Ipin.
Nah, berikut ini beberapa isu yang belum terpecahkan di Upin & Ipin yang perlu kamu ketahui. Simak, yuk!
1. Hubungan Opah dan Tok Dalang di masa lalu
Dalam episode "Terompah Opah", sempat diulas sedikit mengenai suatu insiden yang terjadi di masa kecil Opah yang bernama asli Siti, Isnin bin Khamis alias Tok Dalang, serta Ah Tong dan Uncle Muthu.
Saat itu, Tok Dalang, Ah Tong, dan Uncle Muthu tengah mandi di sungai, sampai akhirnya Opah datang menggunakan terompah kesayangan buatan ibunya. Tok Dalang mengingatkan Opah agar melepas terompah tersebut, tetapi Opah tak mengindahkan peringatan itu, sehingga harus merelakan sebelah terompahnya hanyut di sungai.
Dengan begitu, dapat disimpulkan bahwa Opah dan Tok Dalang sudah berteman baik sejak mereka kecil. Namun, banyak rumor yang mempertanyakan hubungan sebenarnya di antara mereka. Pasalnya, pernah ada satu momen di mana Opah tampak malu-malu saat berurusan dengan Tok Dalang.
Seperti yang diketahui, suami Opah bernama Ghani. Ini diungkap dalam episode "Upin & Ipin Kesayanganku". Namun, kita tak tahu pasti kapan Opah bertemu dengan Ghani. Jadi, bukan tak mungkin Opah memang pernah punya hubungan spesial dengan Tok Dalang di masa lalu.
2. Kematian kedua orang tua Upin dan Ipin
Sejak awal seri dimulai, kedua protagonis Upin dan Ipin telah diperkenalkan sebagai yatim piatu. Itulah mengapa mereka dibesarkan oleh Kak Ros dan Opah.
Terlepas dari alasan operasional yang membuat pihak produksi tak mempunyai cukup dana dan waktu untuk menciptakan karakter orang tua dari si kembar, alasan di balik kematian mereka dalam cerita memang belum pernah dieksplorasi dengan jelas.
Oleh karena itu, muncul berbagai spekulasi di kalangan para penggemar. Salah satu yang paling populer ialah karena kecelakaan.
Selain misteri tentang kronologi kematiannya, bagaimana rupa kedua orang tua Upin dan Ipin pun masih menjadi rahasia. Pasalnya, setiap kali muncul, wajah mereka tak pernah diperlihatkan dengan jelas. Namun, sekilas akan mengingatkan kita pada Kak Ros dan Bang Roy.
3. Sumber biaya hidup Upin dan Ipin
Masih berkaitan erat dengan alasan meninggalnya orang tua Upin dan Ipin, isu yang belum terpecahkan di Upin & Ipin selanjutnya ialah sumber biaya untuk membesarkan Upin dan Ipin.
Dalam serial ini, memang telah dijelaskan bahwa Opah bekerja sebagai buruh di kebun karet milik Uncle Ah Tong. Di sisi lain, Kak Ros yang masih berstatus sebagai pelajar pun juga punya beberapa penghasilan, seperti dari hasil menjual nasi lemak, penulis komik Kembara Kembar Nakal, dan beberapa pekerjaan sampingan lainnya.
Namun, uang yang diperoleh dari pekerjaan-pekerjaan tersebut rasanya tak akan cukup. Apalagi, Kak Ros pun masih membutuhkan biaya untuk pendidikannya sendiri, sehingga uang yang ia hasilkan tak bisa sepenuhnya diberikan untuk Opah dan kedua adiknya.
Kabarnya, mereka menyimpan sejumlah harta warisan dan uang pensiunan milik mendiang orang tua Upin, Ipin, dan Kak Ros yang diketahui bekerja sebagai tentara dan perawat. Kalau memang benar, entah seberapa banyak harta yang mereka tinggalkan, soalnya seperti tak pernah habis!
Baca Juga: Daftar Pekerjaan Bang Izham di Upin & Ipin, Pengusaha Muda!
4. Nenek Zul adalah Nenek Kebayan sungguhan
Ingat episode Upin & Ipin yang bercerita tentang Nenek Kebayan? Itu merupakan episode "Nenek Si Bongkok Tiga" yang merupakan bagian dari musim ketujuh.
Dalam episode tersebut, Upin dan Ipin salah mengira bahwa Nenek Zul adalah Nenek Kebayan, yakni sosok misterius nan menyeramkan yang dikisahkan dalam sebuah dongeng.
Tak heran jika Upin dan Ipin lari ketakutan ketika pertama kali bertemu dengan Nenek Zul. Lagipula, nenek itu memang bertingkah sedikit mencurigakan.
Nah, masalahnya, dalam episode "Pin Pin Pom Delima Sakti", muncul sosok menyerupai Nenek Zul yang menjadi Nenek Kebayan. Jangan-jangan, Nenek Kebayan tersebut memanglah Nenek Zul?
5. Kamar rahasia di rumah Upin dan Ipin
Di episode yang sama ketika nama suami Opah dan pekerjaan ayah Upin dan Ipin terungkap, anak kembar tersebut berhasil menemukan kamar rahasia yang selama ini terkunci. Kamar itulah yang dijadikan tempat Opah menyimpan berbagai kenangan peninggalan keluarga, di mana Upin dan Ipin berhasil mengetahui 2 informasi tersebut.
Nah, bicara soal kamar rahasia di rumah Upin dan Ipin, penonton pasti menyadari betapa canggihnya ruangan tersebut. Dari luar, kamar itu terlihat biasa saja, tak ada yang berbeda dengan kamar lainnya. Namun, saat memasukinya, diperlihatkanlah bahwa kamar itu sangat unik.
Bayangkan saja, ada ruangan tersembunyi di balik lemari! Seperti rumah masa depan, ya?
Baca Juga: 10 Karakter Misterius di Upin & Ipin, Siapa Sih Mereka?
6. Ehsan dan Fizi masih punya hubungan keluarga
Terakhir, ada misteri mengenai hubungan kekerabatan antara Ehsan dan Fizi.
Ehsan dan Fizi memang terlihat jauh lebih akrab jika dibandingkan dengan teman lainnya. Fizi bahkan sering terlihat ada di rumah Ehsan dan punya panggilan khusus untuknya, yakni "Intan Payung". Di sisi lain, Ehsan pun cukup sering mentraktir sahabat baiknya tersebut.
Dalam satu episode ketika murid-murid diberi tugas untuk menggambar keluarga yang paling disayangi, Fizi pun menggambar wajah Ehsan. Baginya, Ehsan sudah seperti saudaranya sendiri.
Berdasarkan data di wikifandom resmi Upin & Ipin pun, nama Fizi disebutkan sebagai sepupu Ehsan. Penggemar benar-benar memerlukan penjelasan resmi terkait informasi satu ini.
Jadi, itulah beberapa isu yang belum terpecahkan di Upin & Ipin. Ada tambahan lainnya? Tulis di kolom komentar, yuk!
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 5 Fakta Nyonya Ahwei di Upin & Ipin, Sosok Sultan Lainnya!?