Akhir The Amazing Spider-Man 2 Terungkap!

SPOILER!!! Kalau kemarin kita mendapat informasi tentang dua adegan terakhir dari Captain America: The Winter Soldier, kali ini giliran akhir cerita The Amazing Spider-Man 2 yang terungkap.

Akhir The Amazing Spider-Man 2 Terungkap!

Akhir The Amazing Spider-Man 2 Terungkap!

Kalau kemarin kita mendapat informasi tentang dua adegan terakhir dari Captain America: The Winter Soldier, hari ini kita mendapat informasi tentang post-credit dari The Amazing Spider-Man 2. Tetapi ingat! Informasi dibawah mengandung SPOILER. Jadi bagi kamu yang tidak suka SPOILER, saya sarankan untuk tidak melanjutkan membaca artikel ini.

SPOILER!!!

Akhir The Amazing Spider-Man 2 Terungkap!

Akhir The Amazing Spider-Man 2 Terungkap!

Dari informasi yang kami dapat, apa yang kamu lihat diatas adalah kepala dari Norman Osborn yang dibekukan secara kriogenik.

Seperti terungkap sebelumnya, Norman (Chris Cooper) meninggal di The Amazing Spider-Man 2, setelah itu Harry Osborn (Dane DeHaan) yang menjadi Green Goblin. Dikatakan kalau Norman telah terserang penyakit misterius yang hanya darah dari Peter Parker lah yang mampu menyembuhkannya. Ketika Harry beraksi sebagai Goblin, dan Electro gagal mendapatkan darah Parker, Norman akhirnya meninggal, dan Harry dikirim ke Ravencroft. Di akhir film, kita kembali melihat sosok pria misterius, yang sempat muncul dalam trailer The Amazing Spider-Man 2. Pria tersebut berjalan keluar dari ruangan tempat kepala Norman dibekukan, setelah dia membisikkan, 'Bangunlah kawan lama."

Jadi, bisa dipastikan kalau Norman akan kembali muncul kembali di The Amazing Spider-Man 3. Bagaimana menurutmu tentang informasi ini, kira-kira apa yang sedang disiapkan Sony untuk film ketiga nanti?

Disutradarai oleh Marc Webb dan dibintangi oleh Andrew Garfield, Jamie Foxx, Emma Stone, Sally Field, Paul Giamatti, Denis Leary, Dane DeHaan, Martin Sheen. The Amazing Spider-Man 2 akan tayang pada 2 Mei 2014.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU