Ini Dia! 6 Antagonis Tercantik Di Dunia Film. Mana yang Jadi Favoritmu?
Cantik namun sadis dan mematikan. Tiga kata tersebut layak disandangkan kepada para antagonis tercantik di dunia film berikut ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Source : reddit.com[/caption]
Cantik namun sadis dan mematikan. Tiga kata tersebut layak disandangkan pada para antagonis tercantik di dunia film berikut ini!
[duniaku_baca_juga]
Dalam film-film biasanya peran antagonis sering diserahkan pada aktor pria karena dinilai memiliki aura superioritas yang biasanya tak dimiliki oleh aktris wanita kebanyakan. Namun stereotipe itu kini terpatahkan oleh banyaknya antagonis utama yang kini diperankan oleh kaum hawa.
Para aktris ini dinilai mampu tebar pesona sekaligus kengerian di saat yang sama. Dari semua antagonis yang ada, Duniaku.Net telah merangkum enam antagonis tercantik di dunia film!
[page_break no="6" title="Poison Ivy"]
[read_more link="https://www.duniaku.net/2017/10/30/aktor-kim-joo-hyuk-meninggal/" title="Kabar Duka! Kim Joo Hyuk Meninggal dalam Kecelakaan "]
Salah satu penjahat yang pernah menjadi musuh bebuyutan Batman ini dulunya adalah seorang ilmuwan botani yang bernama Dr. Pamela Isley. Namun setelah kejadian yang merupakan ulah Jason Woodtrue, dia berubah menjadi manusia setengah tanaman yang beracun.
Tidak hanya fisiknya, kepribadiannya juga turut berubah dari yang semula baik menjadi jahat. Dia sangat membenci siapapun yang merusak tumbuhan dan mencintai tumbuhan seperti anak sendiri.
Sebagai setengah tanaman, struktur bagian dalam tubuhnya hampir seperti tumbuhan. Darah dalam tubuhnya kini berganti gel lidah buaya. Kulitnya pun kini menghijau karena banyaknya zat klorofil di sekujur tubuhnya. Selain itu, tubuhnya sendiri amat beracun dan bisa membunuh siapapun yang berkontak fisik dengannya.
Tidak hanya manipulasi racun, Poison Ivy bisa mengendalikan tanaman apapun yang ada di sekitarnya. Selain itu dia memiliki kecantikan dan gaya seduktif yang membuat siapapun akan mabuk kebayang olehnya. Ditambah lagi, kemampuan memproduksi hormon membuat Poison Ivy menjadi salah satu musuh yang paling mematikan.
[page_break no="5" title="T-X"]
[duniaku_adsense]
Dari tanaman, kini kita beralih ke salah satu robot yang paling mematikan di jagat Terminator, T-X. Untuk suatu alasan, robot satu ini justru mengambil wujud seorang wanita cantik yang berambut pirang dan mengenakan jaket merah ketat yang seksi.
Robot seksi ini diprogram oleh Skynet untuk melenyapkan John Connor dan juga Kate Brewster. Skynet sendiri telah mengujinya melalui serangkaian tes percobaan dan uji tanding melawan unit Terminator lain.
[read_more id="322510"]
Di balik tampaknya yang jelita, tersimpan beberapa unit senjata yang mematikan. Dia memiliki sederet alusista mematikan seperti pelontar api, pulse rifle, laser X-Ray, dan juga fitur canggih seperti mimetic polyalloy yang memungkinkannya untuk beregenerasi dan berganti wajah dalam rangka misi penyamaran.
Meskipun terkesan sangat kuat, T-X sendiri harus menderita kekalahan total oleh T-850 yang ironisnya lebih lemah darinya. Dia hancur setelah mulutnya diledakkan oleh sang terminator baik hati tersebut.
Dua antagonis selanjutnya merupakan penyihir dari dunia yang berbeda. Keduanya juga sama-sama dikalahkan para pemuda berkekuatan spesial. Siapakah mereka? Klik halaman selanjutnya!
[page_break no="4" title="Muriel"]
[duniaku_baca_juga]
Jika sebelumnya kita membahas wanita yang aslinya robot. Maka yang satu ini jauh lebih buruk lagi. Wajahnya memang cantik dari luar tapi hati dan wujud sebenarnya begitu luar biasa busuknya.
Yah, Muriel adalah seorang penyihir jahat yang berada di balik tragedi pembakaran ibu Hansel dan Gretel yang notabene adalah penyihir putih. Dia juga berambisi untuk mendapatkan darah keturunan penyihir putih demi menyempurnakan kekuatan sihirnya dan kebal dari sihir positif.
Sebagai penyihir hitam, Muriel memiliki sederet kemampuan sihir yang membuat siapapun tak akan mau berseteru dengannya. Dia bisa membuatmu memuntahkan serangga, mengeluarkan energi telekinesis, hipnotis dan juga berubah wujud dan mengendalikan api sesuka hati.
Sayangnya, teknik sihirnya sendiri tak berpengaruh pada kedua pemburu penyihir yang diberkahi kekebalan sihir hitam oleh mendiang ibunya. Riwayat Muriel sendiri tamat saat Hensel dan Gretel memenggal kepalanya
[page_break no="3" title="Rita Repulsa"]
[read_more id="341387"]
Nama Rita sendiri tentu tak asing lagi bagi para fans Power Ranger. Pecinta emas ini dulunya merupakan salah satu Ranger yang mengkhianati kawan-kawannya sendiri demi merebut kristal Zeo dari bumi. Nahasnya, dia malah terkubur dalam bumi selama beberapa abad sampai akhirnya terbangun kembali di saat Power Ranger baru terlahir.
Dengan kekuatannya sendiri, Rita berhasil memulihkan dirinya dan mengumpulkan emas demi menciptakan Goldar untuk menarik kristal Zeo yang terpendam di kota tempat para Power Ranger tinggal. Sayangnya, niatnya harus gagal di tangan para remaja tanggung yang masih amatir dalam menggunakan kekuatannya.
[duniaku_adsense]
Padahal, Rita sendiri tergolong superior dibanding para Ranger di masa lalu. Dia mampu mengalahkan mantan kawan-kawannya dengan mudah dan mempercundangi setiap Power Ranger baru dengan memanfaatkan kelemahan mereka.
Hal itu wajar terjadi karena wanita serba hijau ini memiliki sederet kemampuan mematikan yang normalnya memang membuat Jason dan kawan-kawan takluk dengan mudah. Dia bisa mengendalikan emas dan bumi dengan mudah. Rita juga memiliki kemampuan telekinesis dan juga skill bela diri yang melebihi para profesional.
Kali ini, para antagonis yang akan dibahas merupakan penjahat dengan level bencana. Masih ingin berkenalan dengan mereka? Klik halaman selanjutnya!
[page_break no="2" title="Ahmanet"]
[read_more id="334005"]
Bayangkan jika kamu terpilih oleh wanita satu ini? Mungkin kamu harus kucing-kucingan seumur hidup jika tak mau dijadikan tumbal untuk wadah jiwa Set di dunia fana.
Yah, Ahmanet adalah seorang putri kerajaan Mesir Kuno yang dulunya sempat akan dijadikan sebagai pewaris tahta. Sayangnya, salah seorang selir raja malah melahirkan bayi lelaki. Oleh karena itu, secara otamatis hak warisan tahta tersebut kini jatuh ke adik tirinya.
Dendam akibat tak bisa menguasai kerajaan membuat Ahmanet menjual jiwanya pada Set, dewa kematian Mesir. Sayangnya setelah membunuh orang tuanya, Ahmanet tertangkap dan langsung dimumikan hidup-hidup. Petinya sendiri disegel pada sebuah ruangan yang akan terus mengeluarkan raksa yang menyegel kehidupannya untuk sementara waktu.
Jangan tanya soal kemampuannya! Mumi satu ini mungkin adalah salah satu penjahat terkuat yang pernah dihadapi Prodigium karena memiliki kemampuan selevel bencana alam. Ahmanet mampu menciptakan zombie dan membawa badai pasir ke kota yang ia inginkan. Kekuatan fisiknya juga jauh di atas rata-rata. Buktinya, Nick sendiri kena tonjok Ahmanet sampai mental.
[page_break no="1" title="Hela"]
[duniaku_adsense]
Jika pemuja dewa kematian saja bisa membawa bencana ke seluruh bumi, apalagi dewi kematian itu sendiri. Mungkin seluruh semesta sudahi menjadi wilayah jajahannya.
Yup, kita bicara soal antagonis terbaru kita di seri film Thor yang terbaru, Hela. Penampilannya yang membuat bulu kuduk merinding tapi juga membuat mata tak mau berkedip memang membuat salah satu Asgardian terkuat ini patut menyandang predikat antagonis tercantik.
[duniaku_adsense]
Hela sendiri merupakan Dewi Kematian dan mantan eksekutor kerajaan Asgard. Namun karena kekuatannya melampaui Odin membuat sang ayah harus menyegelnya di Hel. Segelnya sendiri terlepas begitu Odin meninggal.
Kekuatannya terbilang cukup dahsyat. Hela layak menyandang predikat one woman army karena kesanggupannya mengalahkan semua pasukan Asgard sendirian. Dia sanggup membangkitkan makhluk-makhluk yang mati menjadi zombi bawahannya.
Kekuatan fisik dan sihirnya juga akan terus meningkat selama ia berada di negeri Asgard . Bahkan Thor yang berhasil meningkatkan kekuatan petirnya pun tak bisa mengalahkan kakak perempuannya sampai akhir.
Sayangnya, Hela sendiri tewas dengan cara yang berkesan recehan. Penulis tak mau membeberkan bagaimana ia mati di akhir filmnya.
[read_more id="302906"]
Itulah daftar para antagonis tercantik di dunia film. Mana yang kamu suka?
Diedit oleh Doni Jaelani