Mengulas Siluet Terbaru dari Kamen Rider Build, Penerus Kamen Rider setelah Ex-Aid

Kamen Rider Ex-Aid akan segera berakhir, karena itu Kamen Rider penerusnya sudah ramai menjadi perbincangan. Seperti apakah Kamen Rider Build, penerus dari Kamen Rider Ex-Aid?

Mengulas Siluet Terbaru dari Kamen Rider Build, Penerus Kamen Rider setelah Ex-Aid

Kamen Rider Ex-Aid akan segera berakhir. Seperti biasa, rumor dari Kamen Rider penerusnya selalu hangat menjadi pembicaraan para penggemar tokusatsu.

Minggu ini, Kamen Rider Ex-Aid telah memasuki episode ke-34. Di episode itu, Kamen Rider Ex-Aid atau Hojo Emu harus melawan temannya sendiri, Hiro sang Kamen Rider Brave yang membelot dan membantu Kamen Rider Chronos.

Kurang lebih masih ada 16 episode lagi sebelum seri Kamen Rider bertema permainan game digital dan dokter itu berakhir. Seperti apakah Kamen Rider selanjutnya yang akan menjadi pengganti Kamen Rider Ex-Aid?

Sebelumnya segala sesuatu tentang Kamen Rider terbaru ini hanya rumor. Mulai dari namanya yang diprediksi adalah Kamen Rider Cross karena dia adalah Kamen Rider Heishei ke-10 sejak Kamen Rider Decade, Cross untuk angka Romawi dari X yang bisa juga dibaca sebagai Cross. Hingga bentuknya yang diperkirakan sebagai Kamen Rider bermotif Ninja.

[duniaku_baca_juga]

Tetapi semua prediksi itu terbukti kurang tepat. Melalui akun twitter @trademark_bot, diketahui bahwa Toei, selaku rumah produksi dari Kamen Rider dan Super Sentai sudah mendaftarkan hak cipta dari Kamen Rider berikutnya, yaitu Kamen Rider Build!

Mengulas Siluet Terbaru dari Kamen Rider Build, Penerus Kamen Rider setelah Ex-Aid

Akun Twitter @trademark_bot memang sudah beberapa kali 'membocorkan' nama dari Kamen Rider maupun Super Sentai berikutnya. Kamen Rider Ghost, Kamen Rider Ex-Aid, Dobutsu Sentai Zyuohger adalah beberapa seri yang pernah masuk di dalam daftarnya.

[duniaku_adsense]

Dari namanya, kemungkinan Kamen Rider ini memiliki konsep bertema sandbox atau pembangunan konstruksi. Mungkinkah Kamen Rider Build adalah Rider yang harus membangun sesuatu seperti tumpukuan benda-benda untuk mengalahkan para Monster?

Tidak lama setelah berita tentang Kamen Rider Build tersebar, ada sebuah poster penjualan mainan yang bertuliskan 'Coming Soon' dengan siluet dari Kamen Rider yang bisa kamu lihat di bawah ini.

Mengulas Siluet Terbaru dari Kamen Rider Build, Penerus Kamen Rider setelah Ex-Aid

Di sana terlihat siluet dari Kamen Rider Build. Di bagian tengah ada sebuah logo berbentuk gear atau roda gigi, kemungkinan motif roda gigi ini akan menjadi logo dari Kamen Rider Build.

Bentuknya memang terkesan 'normal' dan terlihat seperti Kamen Rider pada umumnya, tetapi bagaimana dengan warnanya?

Melihat dari poster tersebut, kemungkinan Kamen Rider Build memiliki dua warna dasar yaitu merah dan biru. Kedua antenanya terlihat berbeda ukuran, antena kirinya lebih besar, dan yang kanan lebih kecil, terlihat seperti sebuah obeng.

[read_more id="313377"]

Di bagian bawah kiri ada dua buah benda yang sepertinya adalah alat untuk berubah maupun mengganti bentuk. Keduanya terlihat seperti sebuah botol. Mungkinkah ini adalah alat berubah berbentuk botol minuman energi? Mungkin saja jika temanya benar-benar tentang konstruksi. Minuman energi kan memang identik dengan pekerja bangunan.

Ini adalah poster dari mainan Kamen Rider Build yang akan diperlihatkan dengan jelas pada bulan Agustus. Kebetulan bulan Agustus adalah bulan di mana film Kamen Rider Ex-Aid: True Ending tayang di bioskop. Sepertinya Kamen Rider Build akan memulai debutnya di sini.

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU