5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Ngeri gan! Ini nih deretan psikopat paling ganas di dunia film!

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Kalian tentu pernah mendengar istilah psikopat bukan? Psikopat merupakan penyakit mental yang membuat orang yang mengalaminya menjadi melakukan tindakan kriminal seperti menyiksa atau membunuh tanpa adanya rasa penyesalan.

Hingga saat ini ada banyak sekali film yang mengangkat tema soal orang yang psikopat, bahkan beberapa diantaranya menjadi sebuah franchise yang menjanjikan hingga saat ini. Kali ini Duniaku.net tertarik untuk mengangkat soal psikopat paling terkenal di dalam film.

Mungkin dari beberapa psikopat yang disebutkan, beberapa di antaranya merupakan karakter jagoan kalian. Langsung saja tanpa panjang lebar, inilah psikopat paling terkenal di dalam film.

[page_break no="5" title="Joker (The Dark Knight)"]

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Film The Dark Knight tahun 2008 memang sempat menggebrak box office. Bukan karena cerita yang ciamik atau tokoh Batman yang luar biasa keren, namun karena sosok Joker yang tampil habis-habisan dalam film ini.

Joker yang diperankan oleh Heath Ledger berhasil mengambil hati para penonton lewat aksi psikopatnya. Joker di film ini juga benar-benar sangat pintar dalam mengecoh batman, seperti ciri khasnya, Joker dalam film ini sama sekali tak mengenal takut ataupun memiliki rasa bersalah.

Dengan entengnya sang antagonis bahkan menghancurkan rumah sakit hanya untuk bersenang-senang. Intinya, sosok Joker di film ini benar-benar menggambarkan psikopat yang sesungguhnya.

[page_break no="4" title="Patrick Bateman (American Psycho)"]

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Muda, tampan, kaya raya, dan bergelimang kesuksesan, mungkin itulah beberapa hal yang menggambarkan ciri dari Patrick Bateman yang diperankan oleh Christian Bale. Tapi pada kenyataannya, Patrick merupakan seorang psikopat.

Penampilannya yang luar biasa seperti orang pada umumnya sukses menutupi jati diri Patrick yang sesungguhnya. Karena hal inilah Patrick layak menjadi salah satu dari psikopat paling terkenal yang ada di film.

[page_break no="3" title="John Doe (Se7en)"]

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Film ini menceritakan soal penyelidikan dua orang polisi William Somerset yang diperankan oleh Morgan Freeman dan David Mills yang diperankan oleh Brad Pitt. Diketahui pula bahwa pelaku utama dalam film ini dipanggil John Doe.

John Doe sendiri mengakui bahwa dirinya melakukan pembunuhan untuk menghukum orang-orang berdosa. Dalam film ini diperlihatkan pula bagaimana kejamnya John Doe, kehebatan para pemain memerankan karakter yang ada di sini membuat film ini layak untuk ditonton.

[page_break no="2" title="Hannibal Lecter"]

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Hannibal merupakan sosok terkenal yang ada di dunia fiksi, sosok ini begitu terkenal di film The Silence of The Lambs. Tidak seperti para psikopat lain yang hanya mengandalkan nafsu saja untuk membunuh, Hannibal lebih mengandalkan kepintarannya.

Kepintarannya digunakan untuk membunuh targetnya. Hannibal sendiri bukan seorang pembunuh biasa, dirinya merupakan pembunuh berantai yang ditakuti oleh pihak kepolisian karena kecerdikannya.

Bahkan tak segan-segan Hannibal juga memakan daging korbannya, oleh sebab itu dirinya juga terkenal sebagai orang yang melakukan kanibalisme.

[page_break no="1" title="Jigsaw"]

5 Psikopat Paling Terkenal dalam Film, Siapa Sajakah Mereka?

Orang yang menyia-nyiakan hidupnya pantas mendapatkan hukuman, bila gagal dia mati dan bila berhasil, anggaplah mereka dapat kesempatan kedua. Itu merupakan inti dari film SAW yang sangat fenomenal.

Sosok Jigsaw di sini seperti hakim yang mengatur hidup seseorang terutama bagi orang yang menyia-nyiakan hidupnya. Dalam film ini, SAW memang tidak bernafsu memakan daging manusia atau membunuhnya.

[read_more id="347013"]

Dirinya hanya ingin orang yang dihukumnya bisa lebih bersyukur kepada kehidupan, namun tetap saja cara yang digunakan sama seperti orang-orang yang psikopat. Hal ini membuat SAW menjadi salah satu psikopat paling terkenal dalam film.

Adakah psikopat favoritmu dalam daftar di atas?

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU