Sinopsis Sewu Dino, Bakal Lebih Seram dari KKN di Desa Penari!
Film horor yang sudah dinanti-nanti penayangannya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah mengalami penundaan waktu rilis, film horor terbaru berjudul Sewu Dino persembahan MD Pictures ini akhirnya tayang di bioskop Indonesia. Film ini diadaptasi dari buku horor karya SimpleMan, penulis yang sama dengan film KKN di Desa Penari.
Film Sewu Dino disebut-sebut akan jauh lebih seram daripada KKN di Desa Penari. Penasaran dengan plotnya? Simak sinopsis Sewu Dino dan beberapa informasi penayangan filmnya berikut ini.
1. Sinopsis Sewu Dino
Film ini menceritakan seorang perempuan desa bernama Sri yang memutuskan untuk bekerja di luar kota karena ekonominya yang tengah terpuruk. Dia pun dipertemukan dengan keluarga Atmojo yang berniat mempekerjakan Sri dengan gaji tinggi.
Sri diterima bekerja sebagai pengasuh salah seorang anggota keluarga Atmojo yang sedang sakit keras, yaitu Dela. Alasan Sri terpilih adalah karena dia lahir pada Jumat Kliwon. Meski pada awalnya ragu, namun Sri membulatkan tekadnya demi uang.
Sri tak sendiri, dia diterima bersama dua orang lainnya, yaitu Erna dan Dini. Ketiganya dibawa ke sebuah gubuk tersembunyi di dalam hutan. Di sanalah mereka akan merawat Dela.
Ternyata, Dela terkena santet 'Sewu Dino'. Parahnya lagi, Sri, Erna, dan Dini tak bisa melarikan diri karena 'kontrak' yang terlanjur terjalin antara mereka dengan Karsa Atmojo, orang yang mempekerjakan mereka.
Santet apa sebenarnya Sewu Dino tersebut? Apa hubungannya dengan Jumat Kliwon? Bagaimana nasib Sri, Erna, dan Dini selanjutnya?
Baca Juga: Sinopsis 65, Upaya Bertahan Hidup di Planet Misterius
2. Staf dan pemeran
Sewu Dino adalah film horor persembahan MD Pictures yang disutradarai oleh Kimo Stamboel serta diproduseri oleh Manoj Punjabi.
Film ini menghadirkan deretan bintang ternama Indonesia. Di antaranya adalah Mikha Tambayong yang memerankan Sri, Givina Lukita yang berperan sebagai Erna, Agla Artalidia sebagai Dini, dan Gisellma Firmansyah sebagai Dela.
Selanjutnya, Sewu Dino turut diperankan oleh Karina Suwandhi (Karsa Atmojo), Marthino Lio (Sabdo Kuncoro), Rio Dewanto (Sugik), Pritt Timothy (Mbah Tamin), Maryam Supraba (Minah), dan jajaran pemeran lainnya.
3. Jadwal tayang di bioskop
Pada awalnya, film horor Sewu Dino yang berdurasi 121 menit ini dikabarkan akan tayang pada Desember 2022 lalu. Namun, karena suatu alasan, penayangan Sewu Dino harus diundur beberapa bulan, dan akhirnya siap tayang di layar lebar mulai 19 April 2023.
Demikian sinopsis Sewu Dino dan beberapa informasi terkait penayangan filmnya di bioskop. Mengingat kesuksesan film KKN di Desa Penari sebelumnya, apa kamu juga tertarik untuk menyaksikan film yang satu ini?
Baca Juga: Sinopsis The Pope's Exorcist, Kisah Nyata Seorang Eksorsis Vatikan