Inilah Informasi Post Credit Film Black Adam! Awas, Spoiler!
Seperti apa informasi adegan tersebut?
Film Black Adam sudah rilis di bioskop-bioskop Indonesia pada hari ini (19/10/2022).
Secara mengejutkan, adaptasi kisah salah satu anti-hero DC Comics terkuat ini memiliki adegan post-credits setelah ceritanya berakhir.
Berikut informasi post credit Black Adam yang disajikan!
Tentu saja, informasi berikut ini adalah spoiler!
Baca Juga: Sinopsis Black Adam, Aksi Dwayne Johnson sebagai Antihero
1. Ada satu adegan post credit
Film Black Adam diketahui hanya punya satu adegan post-credit.
Kalian bisa menunggu credit-scene selesai dan baru bisa melihat adegannya.
Meskipun cuma satu, adegan satu ini bisa terbilang sangat penting.
2. Superman kembali, dan aktornya adalah sosok yang familier di DCEU
Adegan post credit Black Adam adalah sebagai berikut:
Black Adam ditemui drone yang ternyata merupakan alat komunikasi milik Amanda Waller. Direktur dari A.R.G.U.S. ini rupanya ingin bertemu semenjak kejadian lolosnya Black Adam dari tahanannya.
Saat itu Black Adam berkata bahwa tak ada seorang pun di bumi yang bisa menghentikannya, Waller menjawab bahwa ia sudah meminta bantuan pada sosok yang bukan dari bumi untuk menghentikannya.
Yup, orang yang dimaksud Waller adalah Superman. Ia sempat berkata bahwa sudah lama dunia merasakan keresahan akibat ulah seseorang.
Dan orang yang memerankannya sendiri masih familar di jajaran film DCEU.
Oh, ya! DIlansir dari Comicbook.com pada tanggal 13 Oktober, adegan satu ini sempat bocor pada media sosial dan menghebohkan warganet. Pihak Twitter bahkan sampai harus menghapus semua konten yang berisi rekaman adegan tersebut.
3. Black Adam sudah rilis sejak 19 Oktober 2022
Film Black Adam sudah rilis di semua bioskop pada hari Rabu, 19 Oktober 2022.
Jika penasaran, kamu bisa langsung datangi bioskop terdekat untuk menyaksikan aksi Black Adam dan Justice Society dalam menumpas kejahatan.
Jangan lupa untuk tetap patuhi protokol kesehatan saat menonton nanti.
Itulah pembahasan tentang adegan post credit Black Adam.
Bagaimana menurut kalian?