10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!

Sudah hadir sebelum adanya peradaban manusia

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!

Marvel cukup serius dalam menciptakan entitas setiap karakternya. Terdapat karakter yang cukup besar dan sudah hidup ribuan tahun lamanya. Selain besar, karakter ini juga cenderung menjadi protagonis yang kemudian dilawan oleh kekuatan superhero Marvel.

Beberapa karakter Marvel ini belum muncul di film-film MCU jadi sangat menarik untuk kamu ketahui lebih dahulu. Berikut ini karakter Marvel terbesar. Ukurannya ada yang tak terbatas!

1. Infinity & Eternity

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Comics

Secara umum, Infinity dan Eternity disebut sebagai The Abstract Entities. Mereka memiliki ukuran yang tak terhingga, lho. Eternity pertama kali diperkenalkan dalam komik Strange Tales #138 pada tahun 1965, dan Infinity muncul di Thor #184 pada tahun 1971.

The Abstract Entities begitu luas secara universal sehingga ukuran dan beratnya tidak dapat dihitung secara astronomis. Hal ini membuat mereka menjadi raksasa Marvel terbesar hingga saat ini.

2. Ego The Living Planet

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Comics

Dibuat oleh Stan Lee dan Jack Kirby, Egros alias Ego The Living Planet pertama kali diperkenalkan dalam komik Thor #132 pada tahun 166. Ego memiliki diameter 4.165 mil dan menggunakan ukurannya yang sangat besar untuk menjadi salah satu penjahat komik Thor terkuat.

Karakter ini juga muncul di film Guardians of the Galaxy Vol. 2 yang memberikan kesulitan kepada Star-Lord dan anak buahnya. Awalnya ia ingin menjadi Elder of the Universe, tetapi akhirnya ia kerasukan Dormammu di Dark Dimension.

3. Apocalypse Beast

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Comics

Dibuat oleh Seth Fisher dan Zeb Wells, Apocalypse Beast mengawali debut Marvel-nya di Fantastic Four & Iron Man: Big in Japan Volume #3 pada tahun 2006. Meski tampil dengan begitu konyol dan kurang cerdas, monster ini memiliki tinggi 15.840 kaki dan beratnya lebih dari 1,8 miliar ton.

Berbekal cakar di tangannya, wajah di dadanya, mata di sikunya, dan lidah aneh, Apocalypse Beast begitu besar sehingga cukup untuk menakuti manusia.

Baca Juga: 8 Anak Thanos di Marvel, Ada Anak Kandung Ada Anak Angkat

4. The Celestials

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!flickeringmyth.com

The Celestials dibuat oleh Jack Kirby dan pertama kali muncul di Eternals #2 pada tahun 1976. The Celestials memiliki tinggi rata-rata lebih dari 2.000 kaki, dua kali lipat ukuran iblis raksasa api Surtur.

Sebagai makhluk pertama yang hidup, Celestial menggunakan energi kosmik untuk meruntuhkan planet dan menyerap energinya untuk mengisi bahan bakar sumber daya mereka sendiri.

Meskipun tidak ada yang pernah melihat seperti apa sosok The Celestials di balik baju yang mereka kenakan, tidak ada yang bisa menyangkal ukuran mereka yang sangat besar.

5. Surtur

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Studios

Dibuat oleh Stan Lee dan Jack Kirby, Surtur adalah iblis mematikan yang terdiri dari api. Ia pertama kali diperkenalkan dalam Marvel's Journey Into Mystery #97. Memiliki tinggi 1.000 kaki, raksasa yang ini sangatlah tinggi.

Berasal dari api abadi dari alam ekstra-dimensi Muspelheim, Surtur menggunakan Pedang Twilight untuk menghadapi Odin dan Thor di Ragnarok.

Tidak seperti banyak karakter terbesar Marvel, Surtur jauh lebih cepat daripada ukuran tubuhnya. Ia memiliki kecepatan, kekuatan manusia super, dan dapat memanipulasi energi kosmik telekinetik.

6. Droom

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Comics

Banyak yang menyangka bahwa Droom adalah sosok Dinosaurus. Nyatanya, Droom merupakan kadal yang tidak sengaja mengalami pertumbuhan eksperimental, sehingga monster reptil itu tumbuh setinggi 164 kaki dan berat 20 ton.

Droom pertama kali muncul di komik Marvel's Tales to Astonish #9 pada tahun 1960. Ia terus tumbuh hingga militer AS gagal untuk menghentikan Droom. Pada akhirnya, Hulk, The Beast, dan The Thing untuk bersama-sama menjatuhkannya.

Baca Juga: 10 Karakter Superhero Marvel Paling Tua, Melebihi Usia Bumi

7. Chiantang (Naga Hitam)

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Comics

Dibuat oleh Jim Owsley dan Mark Bright, Chiantang membuat debut Marvel-nya di Power Man dan Iron Fist #118 pada tahun 1985. Chiantang dikenal juga sebagai The Black Dragon yang memiliki tinggi 100 kaki dan berat 635 ton.

Monster terbang yang mematikan ini bisa berubah bentuk dan hanya bisa dikalahkan dengan pedang naga suci. Seperti kebanyakan karakter raksasa Marvel, Black Dragon cukup lambat selama pertempuran, sehingga sering berubah ke dalam bentuk manusia.

8. Giganto

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Studios

Mirip dengan Marvel's Godzilla , Giganto memiliki tinggi 60 kaki. Karakter ini diciptakan oleh Stan Lee dan Jack Kirby seperti kadal raksasa. Giganto pertama kali muncul di Fantastic Four #1 setelah para ilmuwan Deviant menciptakannya untuk menyerang Pulau Monster atas nama Kro.

Giganto dapat menggali di bawah tanah, bernapas di bawah air, menembakkan air dari lubang semburnya, dan memiliki daya tahan tubuh yang kuat.

Sayangnya, ukuran Giganto yang sangat besar membuatnya cukup lambat dalam pertempuran. Hal ini terbukti ketika ia menghadapi Human Torch yang gesit. 

9. Fin Fang Foom

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!dok. Marvel Entertainment

Dibuat oleh Stan Lee dan Jack Kirby, Fin Fang Foom adalah naga luar angkasa jahat yang pertama kali muncul di Strange Tales #9 pada tahun 1961. Naga ini memiliki ukuran 32 kaki, termasuk ekornya yang dapat menghancurkan musuh hingga berkeping-keping.

Meski bertubuh besar, ia dapat meludahkan asam mematikan, meregenerasi dirinya sendiri, dan menggunakan telepati untuk mengubah bentuknya menjadi sesuatu yang lebih kecil atau besar.

10. Galactus

10 Karakter Marvel Terbesar, Ada yang Ukurannya Tak Terbatas!Dok. Marvel Entertainment

Galactus merupakan salah satu raksasa Marvel yang paling populer hingga saat ini. Dengan baju besinya, ia memiliki tinggi  28 kaki 9 inci dan 18,2 ton. Penjahat raksasa ini pertama kali muncul di Fantastic Four #48 pada tahun 1966.

Selain itu, ia dikenal sebagai The Eater of Planet karena Galactus sering lapar dan harus memakan planet untuk menjaga keberlangsungan hidupnya.

Nah, itu dia daftar karakter Marvel terbesar yang sudah hadir sebelum peradaban manusia. Mana favoritmu?

Diterbitkan pertama 23 September 2022, diterbitkan kembali 20 September 2023.

Baca Juga: 7 Karakter Film Marvel dengan Nasib Sial dan Kurang Beruntung

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU