Sinopsis Eternals, Penyelamatan Umat Manusia dari Ancaman Deviants

Menampilkan hero yang belum pernah muncul sebelumnya.

Eternals

Marvel Studios mempersembahkan film ke-25 dari MCU yang berjudul Eternals pada November 2021 lalu. Film ini menarik untuk ditonton karena menampilkan para superhero yang belum pernah muncul dalam film-film MCU sebelumnya.

Tertarik dengan keseruan yang ditawarkan dalam film ini? Simak sinopsis Eternals dan seputar informasi terkait filmnya berikut ini.

1. Sinopsis Eternals

Eternalsdok. Marvel Studios/ Eternals

Film bagian Marvel Cinematic Universe ini menceritakan kemunculan sepuluh hero bernama 'Eternals' yang berasal dari luar planet bumi. Mereka adalah Ajak, Sersi, Ikaris, Kingo, Sprite, Phastos, Makkari, Druig, Gilgamesh, dan Thena. Para superhero yang dikirim oleh Celestian Arishem ini mempunyai misi untuk menyelamatkan bumi dari invasi monster bernama Deviants.

Selama ribuan tahun ini, 'Eternals' memang ditugaskan untuk menjaga kedamaian manusia dari ancaman Deviants tanpa diperbolehkan untuk mencampuri kehidupan umat manusia.

Baca Juga: Sinopsis Sang Pemimpi, Sekuel dari Film Laskar Pelangi

2. Staf dan Pemeran

Eternalsdok. Marvel Studios/ Eternals

Film berdurai 156 menit ini adalah hasil garapan sutradara Chloe Zhao. Bersama Patrick Burleigh, Ryan Firpo, serta Kaz Firpo, Chloe Zhao juga bertanggung jawab atas skenario film Eternals.

Sederet artis ternama bergabung dalam syuting film ini. Di antaranya ada Gemma Chan yang memerankan Sersi, Richard Madden sebagai Ikaris, Kumail Nanjiani sebagai Kingo, Lia Mchugh sebagai Sprite, dan Brian Tyree Henry sebagai Phastos.

Selanjutnya ada Lauren Ridloff yang berperan sebagai Makkari, Barry Keoghan sebagai Druig, Don Lee sebagai Gilgamesh, Salma Hayek sebagai Ajak, Angelina Jolie sebagai Thena, Harish Patel (Karun), Kit Harington (Dane Whitman), dan masih banyak lagi.

3. Tayang di Disney+

dane whitman sersi eternalsDane Whitman (kiri) bersama Sersi. Marvel Studios

Film persembahan MCU berjudul Eternals ini telah melakukan penayangan perdana di bioskop Indonesia pada 10 November 2021 lalu. Namun, bagi kamu yang belum nonton atau sekadar ingin rewatch, kamu dapat menyaksikannya di layanan streaming Disney+ Hotstar.

Itulah sinopsis Eternals dan seputar informasi terkait filmnya. Kira-kira berapa rating yang bisa kamu kasih buat film Marvel yang satu ini? Tulis di kolom komentar, yuk!

Baca Juga: Sinopsis Laskar Pelangi, Film Adaptasi Novel Karya Andrea Hirata

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU