Teori: 5 Kemungkinan Penjahat untuk Spider-Man 4 MCU
Siapa lagi yang kira-kira akan dilawan Spidey berikutnya?
Pertama-tama, artikel ini mengandung spoiler untuk yang belum nonton No Way Home.
Spider-Man 4 dikonfirmasi sudah mulai dikembangkan.
Siapa kira-kira penjahatnya?
Ini teori saya!
1. Mac Gargan
Mac Gargan seperti sudah dipersiapkan jadi penjahat sejak Homecoming, namun sejauh ini seperti dilupakan.
Nah, kalau di komik, Mac Gargan itu jadi Scorpion karena J.J Jameson. Sekarang Jameson sudah resmi muncul di dunia Spider-Man MCU, dan di No Way Home dia bahkan tampak masih sangat membenci Spider-Man.
Kalau dia berujung menyewa Mac Gargan untuk menyelidiki Spider-Man, dan kemudian memperkuat Mac Gargan sebagai Scorpion, mungkin akhirnya tokoh ini akan jadi ancaman.
Di komik, Mac Gargan juga pernah menjadi Venom. Nah, ada Symbiote Venom ketinggalan di MCU.
Jadi kalau bukan menjelma menjadi Scorpion, Mac Gargan pun bisa menjadi Venom.
Ada dua kemungkinan nasib Mac Gargan, sekarang kita lihat apakah dia benar akan jadi ancaman atau diabaikan lagi.
Baca Juga: Film Spider-Man 4 Sudah Dalam Pengembangan!
2. Kingpin
Tom Holland ingin Spider-Man melawan Kingpin.
Kingpin beneran sudah muncul di Hawkeye episode 5.
Kalau misalnya Kingpin tidak kalah di Hawkeye dan bisa jadi ancaman, saya rasa dia berpotensi jadi musuh bagi para jagoan New York di MCU.
Bukan hanya Spidey yang bisa terancam. Daredevil, Echo, dan lain-lain pun bisa jadi korbannya.
Kingpin memang bisa jadi ancaman unik bagi Spidey. Terutama kalau modus operandinya masih seperti di Netflix, dimana dia bisa menyakiti orang-orang dekat dari musuhnya.
3. Hobgoblin
Ned Leeds di komik itu jadi Hobgoblin. Karena itu dia sempat disangka jadi Hobgoblin, terutama setelah Jacob Batalon berat badannya berkurang.
Yah, di No Way Home sih Ned masih jadi Ned.
Tapi bakal unik kalau misalnya setelah kejadian di No Way Home, tanpa keberadaan Peter di dalam hidupnya, Ned justru berkembang menjadi villain.
Ini juga bisa memberi petunjuk bagi Peter untuk tidak sepenuhnya memutus hubungan dengan orang-orang yang pernah mengenalnya.
4. Venom
Beneran ada Symbiote ketinggalan di dunia MCU di mid-credits No Way Home.
Symbiote ini bisa saja merasuki Mac Gargan, Eddie Brock MCU, atau bahkan Peter Parker.
Saya sih curiga kita akan melihat pola familier, dimana pertama Symbiote itu merasuki Peter, lalu setelah Peter melepasnya, Symbiote itu pindah ke sosok seperti Eddie Brock dan dia jadi musuh.
Tapi mari berharap pengolahannya akan lebih baik dari Spider-Man 3 dulu.
5. Morbius
Kalau dilihat dari trailer-trailer Morbius, Michael Morbius berpotensi jadi ancaman.
Soalnya Morbius terlihat memiliki sisi buas. Kalau dia gagal mengendalikan sisi ini, dia malah bisa jadi villain nanti.
Nah, di animasi Spider-Man 90-an, Spidey pernah melawan Morbius.
Kita tahu kalau di trailer, Michael Morbius sempat menjumpai Adrian Toomes. Ini bisa jadi pertanda Morbius itu sebenarnya memang di dunia MCU, bukan di Sony Pictures, dan itu berarti Morbius kemungkinan ya gak bernasib seperti villain Spidey lain di No Way Home.
Kalau memang sebenarnya Morbius di MCU, dan dia kehilangan kendali, dia bisa jadi musuh Spidey di Spider-Man 4.
Itu teori kemungkinan 5 penjahat untuk Spider-Man 4 MCU.
Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Teori: Gimana Jadinya Kalau Spider-Man Melawan Kingpin di MCU?