Banyak yang Belum Terungkap! Ini 6 Misteri Trailer Avengers: Endgame!
Trailer Avengers: Endgame masih memiliki banyak misteri! Ini dia daftarnya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Trailer pertama Infinity War memberi gambaran yang cukup jelas mengenai tantangan yang harus dihadapi para pahlawan Marvel.
Kamu bisa melihat kedatangan pasukan Thanos di New York, serta para pahlawan Marvel baru, lama, dan dari luar angkasa saling bertemu.
Trailer Avengers: Endgame mengambil pendekatan berbeda. Trailer ini menyorot pada masa berkabung. Begitu trailer-nya selesai, kalau dipikir-pikir kita belum tahu banyak soal akan seperti apa film ini!
Penasaran? Inilah sejumlah misteri trailer Avengers: Endgame!
Awalnya, diharapkan Tony Stark akan menjadi harapan utama Bumi untuk pulih dari serangan Thanos.
Mau gimana lagi? Hank Pym, sosok lain yang setara dengan Tony, sudah jadi debu.
Namun trailer Avengers: Endgame malah memperlihatkan Tony berada di luar angkasa, kehabisan stok makanan, dan sebentar lagi kehabisan stok udara.
Padahal pesawat yang digunakan Tony tampaknya masih berada jauh sekali dari Bumi!
Siapa yang akan menyelamatkan Tony Stark? Jawaban yang paling jelas sebenarnya adalah Thor dengan jembatan Bifrost, namun masalahnya Thor bahkan tidak tahu di mana Tony berada.
Kemungkinan, Tony bahkan sudah dikira jadi korban Thanos, seperti Scott Lang. (Padahal Scott hanya terjebak di Alam Quantum).
Clint Barton dalam kostum Ronin diperlihatkan di kota yang sepertinya adalah Jepang, membunuh seseorang.
Apa yang mendorong ia di titik ini?
Patut diingat kalau saat Ronin beraksi, dunia sudah kehilangan 50% makhluk hidup. Kenapa dia malah jadi pembunuh?
Yang menarik sih, di saat kemunculan Ronin, Steve terdengar mengatakan, "Kita kehilangan teman, kita kehilangan keluarga, kita kehilangan bagian dari diri kita."
Kemungkinan besar, ini berarti Clint menjadi kelam karena ia kehilangan istri dan anak-anaknya, yang ditunjukkan di Age of Ultron. Keluarga yang menjadi alasan dia menyerahkan diri jadi tahanan rumah.
Apakah Clint memburu sisa-sisa anggota PBB yang membuat Sokovia Accord, dan membuat Avengers tidak siap menghadapi ancaman Thanos?
Di trailer Avengers: Endgame, kamu bisa mendengar Black Widow mencoba meyakinkan Steve Rogers kalau rencananya akan berhasil.
Steve lalu mengatakan kalau rencananya tidak berhasil, ia tidak tahu lagi harus melakukan apa.
Namun apa sebenarnya rencana Steve dan Natasha?
Apakah dialog ini sebenarnya terjadi setelah Tony dan Scott Lang diketemukan, jadi keduanya bisa mulai memikirkan solusi fantastis seperti kembali ke masa lalu?
Kalau kamu pikir baik-baik, kamu bahkan tidak tahu apa yang ingin para pahlawan lakukan. Trailer ini hanya menyorot masa duka para tokohnya, tidak memperlihatkan konflik baru.
Bahkan adegan "aksi" yang ada saja sepertinya malah Ronin membunuh orang.
Kamu butuh bantuan kalau mau keluar dari Alam Quantum.
Ini terbukti oleh nasib Janet van Dyne. Dia harus menjelajah Alam Quantum sendirian, hingga akhirnya Hank Pym menemukan cara untuk menjemputnya.
Terus gimana Scott berhasil keluar?
Memang, seharusnya ada orang yang bisa menyelamatkan Scott dari Alam Quantum. Yakni Bill Foster dan Ghost.
Namun tidak ada bukti sejauh ini kedua orang itu selamat dari Thanos.
Captain Marvel, yang di trailer 2 Captain Marvel diperlihatkan mampu melawan armada pesawat luar angkasa sendirian, absen total dari trailer Avengers: Endgame.
Ini pun jadi salah satu misteri Avengers: Endgame. Sebenarnya dia kenapa?
Saya sudah bisa menduga jawabannya sih. Kemungkinan, karena film Captain Marvel belum dirilis, dia masih disembunyikan dulu.
Padahal bisa jadi dia sudah ada di lokasi di beberapa adegan, seperti saat Black Widow menyemangati Steve Rogers.
Peran Captain Marvel di Avengers 4 mungkin baru dibuka nanti, setelah post-credits film Captain Marvel.
Rocket juga menghilang dari trailer Avengers: Endgame. Padahal Nebula diperlihatkan.
Untuk misteri trailer Avengers: Endgame yang ini sih saya punya bayangan.
Ada indikasi kalau Rocket sepertinya terlalu takut dengan Thanos, hingga ia tidak ikut melawan Thanos di akhir Infinity War.
Tindakannya ini berujung kepada kemusnahan Groot, yang sempat memanggil Rocket sebagai ayah sebelum Groot sirna.
Bisa jadi Rocket begitu trauma atas kejadian ini hingga ia tidak mampu bertempur dan memutuskan sembunyi.
Ingat, dia baru kehilangan sahabatnya (Yondu) di GotG 2. Sekarang dia kehilangan Groot dan seluruh Guardians. Rakun yang satu ini pasti sangat terpukul.
Itulah daftar misteri trailer Avengers: Endgame.
Gimana pendapat kamu? Apakah jawaban dari enam misteri ini? Sampaikan di kolom komentar!
Jangan lupa like fan page Duniaku.net biar kamu gak ketinggalan info baru soal film Marvel yak!