Apakah Mainan Ini Memberi Petunjuk Avengers akan Membuat Infinity Gauntlet?
Ada mainan Infinity Gauntlet dengan desain dan warna yang beda dari punya Thanos! Petunjuk Tony Stark bikin Gauntlet sendiri?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Duniaku.net - Di masa-masa sekarang ini, sumber spoiler sepertinya justru berasal dari mainan.
Ya mau gimana lagi? Walau studio ingin tutup mulut soal filmnya, para pembuat mainan ya ingin jualan sebelum filmnya rilis.
Ini kadang menyebabkan ada bahan spekulasi menarik, seperti action figure Thanos versi Hot Toys mengenakan Infinity Gauntlet sambil membawa pedang berbilah dua.
Spekulasi mainan terbaru datang dari produk di bawah ini.
Yap, ini mainan resmi, bukan mainan murah yang dijual di pinggir jalan.
Karenanya desain Infinity Gauntlet ini menarik. Ini jelas bukan Gauntlet yang dipakai Thanos.
Ada sebuah teori yang mengatakan kalau Avengers akan membuat Infinity Gauntlet sendiri.
Lalu mereka antara akan pergi ke masa lalu atau dunia alternatif untuk mengumpulkan atau membuat duplikat Infinity Stone.
Mainan Infinity Gauntlet di atas membuat teori di atas jadi terasa masuk akal ya.
Gauntlet di atas memang terasa seperti karya Stark Industries. Bahkan mungkin Tony Stark sendiri yang merancangnya.
Namun benarkah Infinity Gauntlet di atas akan muncul di film?
Yah, kemungkinan lain adalah produk di atas itu ya hanya versi alternatif untuk Infinity Gauntlet yang khusus dibuat untuk versi mainan. Tidak ada versi filmnya.
Patut diingat kalau dulu pun lini mainan Batman Begins ada yang memperlihatkan Batman menggunakan perlengkapan warna-warni dan aneh-aneh.
Namun pada akhirnya di filmnya sendiri Batman tidak pernah menggunakan Power Fist seperti di atas.
Jadi, benarkah Avengers akan membuat Infinity Gauntlet untuk memulihkan kemusnahan separuh semesta?
Kalau iya, siapa yang akan menggunakannya? Apakah Tony, selaku tokoh pertama MCU yang dapat film? Atau Steve yang kontrak aktornya sudah habis? Atau malah Nebula, yang memang pernah menggunakan Gauntlet di komik?
Jawaban sejatinya sih baru ketahuan nanti, setelah filmnya rilis.
Menurutmu gimana? Sampaikan di kolom komentar!!