Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!

Jess Hall bagikan ceritanya di WandaVision nih!

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!

Pada tanggal 23 Februari lalu, saya berkesempatan untuk berbincang-bincang dengan Jess Hall, siapa dia? 

Jess Hall adalah sinematografer dari Inggris yang sudah menggarap film seperti Hot Fuzz, Ghost in The Shell, dan paling terbaru adalah serial Marvel Cinematic Universe, WandaVision.

Seperti apa bincang-bincangnya? Yuk simak berikut ini!

1. Jess Hall banyak melakukan eksperimen, research, dan hal yang seru

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!tangkapan layar duniaku.com/Dimas Ramadhan

Jess Hall menceritakan bagaimana hari-harinya saat sedang menggarap pengambilan gambar untuk serial WandaVision.

Menurutnya serial ini sangat unik dan memiliki dinamik yang berbeda dengan film atau serial sebelumnya yang pernah ia kerjakan.

Menjadi tantangan baru, Jess banyak melakukan eksperimen dan research untuk pengambilan gambar.

Menurutnya proses syuting serial ini sangat menyenangkan karena memiliki gaya dan cerita yang berbeda ditambah bekerjasama dengan para aktornya juga sangat menyenangkan.

2. Keunikan dari WandaVision adalah setidaknya ada 7 gaya sinematografi yang berbeda

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!Disney+ Hotstar/WandaVision

Apa yang membuat serial WandaVision menjadi unik dibandingkan dengan serial lain dari sisi sinematografinya?

Menurut Jess Hall biasanya dalam satu film atau satu seri maka hanya memiliki satu gaya sinematografi saja, misalkan serial horor tentu punya gaya sinematografi mencekam, dan lainnya.

Nah yang unik adalah WandaVision setidaknya punya tujuh gaya sinematografi berbeda yang mengikuti perkembangan cerita dan kondisi komedi situasi yang hadir di setiap episodenya.

Baca Juga: Agatha Harkness Muncul di WandaVision, Siapa Dia?

3. Tantangan bagi Jess Hall adalah perubahan ukuran gambarnya

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!hotstar.com/WandaVision

Memang kalau kamu sadar, serial WandaVision sering berubah-ubah aspek rasionya tergantung perjalanan cerita, apalagi di dalam dimensi Wanda yang berbeda aspek rasionya dengan adegan di luar dimensi Wanda.

Jess mengatakan kalau tantangannya adalah bagaimana membuat penonton tetap nyaman dan bisa mengikuti perubahan gambar ini dengan baik.

Selain itu dua episode awal yang bernuansa hitam putih juga menjadi tantangan tersendiri bagi sinematografer Inggris ini.

4. Teknik kamera dan pencahayaan menjadi salah satu teknik Jess Hall di WandaVision

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!Disney+ Hotstar/WandaVision

Jess mengatakan kalau serial WandaVision menjadi tantangan tersendiri, namun dia memaksimalkannya di teknik kamera dan pencahayaannya dalam pengambilan gambar.

Dia mengatakan kalau tidak semudah itu membuat gaya pengambilan serial dan film lama lalu diimplementasikan ke format modern.

Jadi salah satu tekniknya adalah mengatur warna di kamera dan pencahayaan di lokasi agar nuansa 50-an atau 60-an bisa masuk di serial ini.

5. Jess Hall banyak mereferensikan serial dari tahun 60-an dan 70-an

Wawancara Eksklusif dengan Jess Hall, Sinematografer WandaVision!hotstar.com/WandaVision

Tentu saja banyak referensi atau setidaknya gaya dari serial komedi situasi lama di WandaVision.

Ketika saya tanya apakah Jess Hall suka dengan The Office karena episode 7 cukup mirip, dia mengatakan kalau memang sangat suka dengan serial komedi ini.

Tidak hanya itu, Jess Hall sangat suka dengan serial komedi situasi di tahun 60 dan 70an yang mana menggunakan satu kamera namun bisa menghasilkan pengambilan gambar dan adegan yang bagus, cantik, dan menarik.

Karena itu episode favorit dari Jess Hall untuk pengambilan sinematografinya adalah episode awal-awal dari WandaVision.

Nah itu dia bincang-bincang eksklusif kami dengan Jess Hall, sinematografer dari serial WandaVision! Bagaimana menurutmu dengan serial ini?

Baca Juga: Pembahasan WandaVision Episode 7: Penjahat Sejati Cerita Terkuak?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU