Tobey Maguire Tertarik Perankan Spider-Man Lagi!
Jika diberi kesempatan, Tobey tertarik jadi Spider-Man lagi!
Tobey Maguire adalah salah satu dari tiga pemeran Spider-Man versi live action di layar lebar, bahkan dia yang pertama membawanya di film bioskop.
Karena itu, Tobey Maguire sangat berkesan termasuk untuk saya dan pastinya untuk kamu juga. Lalu bagaimana dengan kelanjutannya?
1.Tobey Maguire sempat comeback sebagai Spider-Man di No Way Home
Film trilogi Spider-Man Sam Raimi itu sempat selesai di film ketiganya yang rilis pada tahun 2007.
Sejak itu pemeran Spider-Man dari Tobey ganti ke Garfield dan kita tidak melihat Spider-Man Tobey lagi, sampai akhirnya dia kembali di akhir 2021.
Dalam film Spider-Man: No Way Home, Tobey kembali sebagai Spider-Man dan bertemu dengan dua pemeran Spider-Man lainnya dalam kejadian Multiverse.
2. Tobey Maguire tertarik jadi Spider-Man lagi!
Dalam wawancara dengan Marvel.com pada 26 Januari 2023 lalu, Marvel memberikan pertanyaan ke Tobey soal kembali menjadi Spider-Man lagi, apa jawabannya?
"Aku suka film ini (No Way Home) dan aku suka semua seri film lainnya. Jika ada pihak studio yang menelponku dan berkata 'Apakah kamu ingin muncul di film ini dan berperan sebagai Spider-Man lagi?' maka akan aku jawab 'Tentu saja!'. Karena, kenapa tidak kan?" jawab Tobey Maguire.
Jadi Tobey Maguire sebenarnya masih lah tertarik untuk berperan sebagai Spider-Man lagi jika diberikan kesempatan.
3. Spider-Man 4 atau Avengers: Secret Wars bisa jadi kemunculan Tobey berikutnya jika memang diberikan kesempatan
Jika Sony ingin melanjutkan cerita Spider-Man 4 lanjutan trilogi Sam Raimi maka Tobey Maguire bisa kembali di film penuhnya, tapi belum ada tanda dari Sony akan hal ini.
Selain itu dalam film Avengers: Secret Wars yang akan rilis pada tahun 2026 nanti itu akan punya konflik multiverse berskala besar, Spider-Man Tobey bisa terlibat jika diberikan kesempatan juga.
Kalau menurutmu, di momen apa dia bisa kembali lagi sebagai Spider-Man? Tulis di kolom komentar, ya.
Baca Juga: Ini Tampilan Sayap Vulture untuk Spider-Man 4 yang Dibatalkan!