Kenapa Hulk Tidak Mau Keluar di Infinity War? Ini Penjelasannya

Bukan tanpa alasan kenapa Hulk tak muncul

hulk vs thanos

Di film Avengers: Infinity War, ada satu pahlawan yang tidak aktif muncul di konflik besar itu, dia adalah Hulk.

Dia sempat muncul di awal tapi setelahnya dia menolak untuk muncul lagi, kenapa dan apa penyebabnya?

Baca Juga: Teori: Kenapa Heimdall Mengirim Hulk ke Bumi dan Bukan Thor?

1. Hulk sempat kalah dengan Thanos di awal film

Hulk melawan Thanos di Infinity WarHulk melawan Thanos di Infinity War. (Dok. Marvel Studios/Avengers: Infinity War)

Di dalam film Infinity War, Hulk sempat muncul dan ikut bertarung juga di awal film.

Namun dalam pertarungan pertamanya ini dia langsung kalah dari Thanos, hal ini wajar karena Thanos memang bukan orang sembarangan.

Tanpa batu sekalipun Thanos adalah ras Eternal-Deviant yang membuat kekuatan fisiknya jelas sangat kuat, wajar Hulk bisa kalah saat itu.

Baca Juga: Kenapa Pemeran Hulk Diganti dari Edward Norton ke Mark Ruffalo? 

2. Penjelasan dari commentary track Blu-Ray Infinity War

Hulk gak mau membantu Banner di Infinity War setelah kalah dari ThanosHulk gak mau membantu Banner di Infinity War setelah kalah dari Thanos. (Dok. Marvel Studios/Avengers: Infinity War)

Seperti sudah dijelaskan dalam artikel kenapa Hulk kalah dari Thanos, penyebabnya si Hulk gak mau keluar di Infinity War setelah kalah dari Thanos bukan sesederhana Hulk takut sama Thanos. Hulk, menurut Russo, lelah menjadi hero untuk Bruce Banner.

Menurut Russo, yang membuat Banner menarik sebagai karakter adalah ada satu tubuh yang diperebutkan dua kepribadian berbeda, yang benci satu sama lain. Kedua kepribadian itu sama-sama mau mengendalikan tubuh host. 

Akhirnya dia memutuskan arah menarik untuk Hulk. Russo berpikir, gimana jadinya kalau Hulk, yang biasanya dipakai Banner untuk menyelesaikan situasi krisis, tidak lagi tertarik menyelesaikan masalah untuk Banner? 

Jadi hubungan Hulk dan Banner semakin kacau, dan itu yang terjadi di Infinity War. 

Baca Juga: Begini Konsep Awal Skaar di She-Hulk yang Sekeren di Komiknya!

3. Sepanjang film Infinity War setelah Hulk kalah, Bruce hanya menggunakan Hulkbuster

captionHulkbuster dari Infinity War. (Dok. Marvel Studio/Avengers: Infinity War)

Karena di film Infinity War ini Hulk jadi gak mau keluar membantu Banner, maka Bruce harus membantu dengan cara yang berbeda.

Dia menggunakan Hulkbuster di pertarungannya dan tetap bisa membantu Avengers, bahkan dia membunuh Cull Obsidian di dalam HulkBuster.

Setelah ini Bruce dan Hulk menemukan sebuah pemecahan masalah di mana tubuhnya Hulk tapi pikirannya Bruce, jadilah Profesor Hulk, atau Smart Hulk, di film Endgame. Nah jadi itu deh alasan Hulk tidak keluar di Infinity War.

Koreksi (16/1/2022, 17.01 WIB): Revisi poin nomor dua. Sebelumnya ditulis kalau Hulk kena mental karena kalah dari Thanos, tapi commentary track Infinity War sudah menjelaskan perspektif sutradara mengenai itu. Bahwa pada dasarnya, Hulk lelah menjadi hero untuk Bruce Banner. 

Diterbitkan pertama 16 Januari 2022, diterbitkan kembali 28 April 2024. 

Baca Juga: Marvel Jelaskan Alasan Bruce Banner Tak jadi Profesor Hulk Lagi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU