15 Penjahat Paling Kejam di Film dan Seri Marvel MCU
Siapa saja musuh yang kejam di MCU menurutmu?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setiap film dan serial MCU tentu saja memiliki satu atau bahkan lebih penjahat di dalam filmnya.
Para musuh atau penjahat itu punya tujuan masing-masing yang berbeda-beda, dan metode mencapai tujuannya pun berbeda-beda.
Ada yang sangat sadis dan kejam, ada yang lebih bisa dimaklumi. Nah kalau penjahat MCU yang paling kejam, ada siapa saja nih?
1. Red Skull
Di masa jayanya sebagai pemimpin HYDRA, Red Skull adalah karakter yang sadis dan tidak segan untuk membunuh, bahkan melakukan pembunuhan masal untuk mencapai targetnya, tak peduli anak-anak atau wanita yang jadi korbannya seperti keluarga Dr. Erskine.
Baca Juga: 7 Fakta Nebula Marvel, Anak Thanos yang Tubuhnya Dimodifikasi!
2. Ronan The Accuser
Ronan mungkin bukan musuh MCU yang terbaik, kurang diingat juga perannya. Tapi dia memang kejam, seperti dia membunuh itu bukan untuk "menjaga" keseimbangan seperti Thanos, tapi membunuh hanya karena dia suka saja.
3. Ultron
Ultron adalah AI yang masuk ke tubuh robot dan bisa dibilang tidak punya perasaan seperti manusia. Jadi dia tidak segan melakukan hal yang kejam seperti saat memotong lengan Klaue atau rencananya menjatuhkan Sokovia beserta penduduknya yang jelas jadi pembunuhan masal kalau sukses.
4. Killmonger
Killmonger hanya punya satu tujuan, yaitu membalas Wakanda. Dia sudah melakukan banyak pembunuhan bahkan tidak segan untuk membunuh kekasihnya sendiri asalkan tujuannya tercapai.
5. Hela
Saking kejam dan kuatnya, Hela bahkan dibuang oleh Odin. Setelah dia kembali, Hela tidak segan menghabisi pasukan Asgard dan tentu tidak segan juga menghabisi warga Asgard jika mereka berani melawan.
6. Dreykov
Dreykov adalah pemimpin Red Room yang jelas sangat kejam ke gadis-gadis kecil calon Black Widow. Selain itu, dia juga cukup kejam sampai menjadikan putrinya sendiri sebagai senjatanya!
7. Ego
Ego adalah Celestial yang juga ditunjukan tidak peduli dengan orang lain selain dirinya sendiri. Karena itu dia tidak segan membunuh istri dan bahkan anak-anaknya sendiri, serta ekspansinya di berbagai planet jelas akan membunuh penduduk planet tersebut.
8. Xu Wenwu
Satu lagi penjahat MCU yang tidak segan mengorbankan anaknya, Xu Wenwu siap melakukan apapun termasuk menghabisi mereka yang menghalangi rencananya. Meski dimanipulasi, tapi tetap Wenwu kejam bahkan ke anak-anaknya sendiri.
9. Gorr The God Butcher
Nah Gorr berbeda dengan tiga sebelumnya, Gorr justru jadi jahat karena kematian putrinya. Dia ingin menghidupkan putrinya kembali sekaligus menghabisi para dewa yang menurutnya tak berguna. Metode pembunuhannya meskipun tidak diperlihatkan, tapi hasilnya terlihat cukup sadis ke para dewa.
10. Kaecilius
Kaecilius yang mengikuti ajaran Dormammu itu punya metode sadis untuk membunuh dan mencapai targetnya, seperti memenggal kepala salah satu penjaga Sanctum dan di adegan yang dihapus, dia juga membunuh seorang pendeta dengan keji.
11. Thanos
Dengan beralasan kalau tujuannya menjaga keseimbangan, Thanos jelas kejam di mana dia melakukan genosida dan pembunuhan masal secara acak. Bahkan demi tujuannya dia juga tidak segan membunuh putrinya yaitu Gamora.
12. Infinity Ultron
Infinity Ultron mirip seperti Ultron yang kita tahu, bedanya dia lebih keji dan lebih kuat. Dia tidak segan menghajar bahkan membunuh siapapun, bahkan dia menghabisi makhluk hidup di jagatnya sendiri, manusia punah oleh Ultron.
13. Scarlet Witch
Wanda yang dikendalikan Darkhold dan bertujuan untuk menemui anaknya di jagat lain itu punya metode yang cukup kejam dan membunuh banyak orang. Bahkan metode membunuh Illuminati harus kita akui cukup kejam.
14. Kang The Conqueror
Kang berkeliling antar jagat dan menghabisi banyak sekali jagat, termasuk para Avengers dan tentu saja penduduk di jagat tersebut. Jadi Kang sudah membunuh banyak sekali makhluk hidup di berbagai multiverse.
15. High Evolutionary
High Evolutionary selalu mencoba untuk membuat sesuatu yang sempurna, karena dia tidak suka sesuatu apa adanya.
Karena itu dia melakukan berbagai eksperimen yang jelas sadis, bisa kita lihat sendiri eksperimennya ke Rocket. Dia juga agak gila sehingga siap melakukan apapun demi tujuannya tercapai.
Nah itu dia penjahat yang kejam dan sadis di MCU, mana yang jadi favoritmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 10 Musuh Paling Misterius di Jagat Marvel Cinematic Universe