5 Misteri yang Belum Terjawab di The Marvels! Bikin Penasaran
Setelah filmnya selesai, 5 pertanyaan ini belum terjawab
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seperti sebuah cerita, kita disuguhkan berbagai konflik di dalam film The Marvels, namun ada beberapa yang menciptakan misteri baru.
Misteri tersebut belum terjawab sampai filmnya selesai, seperti apa sih misteri yang belum terjawab tersebut?
1. Bagaimana Dar-Benn menemukan gelang Quantum?
Di awal film, kita hanya diperlihatkan Dar-Benn yang muncul dengan pasukan Kree-nya di suatu Bulan di galaksi.
Di situ lah dia menemukan lokasi satu bagian dari gelang Quantum yang punya peran penting sepanjang film.
Gelang ini dianggap sebagai mitos dan sulit ditemukan, Carol saja kaget, tapi kita tidak dijelaskan bagaimana Dar-Benn menemukannya, tahu-tahu sudah di lokasinya.
Baca Juga: Pendapatan Box Office The Marvels Salah Satu Terendah di MCU
2. Kemana para Skrull aliansi Nick Fury di SABER?
Sebelum The Marvels, kita tahunya SABER diisi oleh para Skrull tanpa menyembunyikan tampilannya, terutama di akhir Spider-Man: Far From Home.
Di akhir Secret Invasion juga Varra, Skrull istri Nick Fury ke SABER tanpa mengubah tampilannya, Skrull lain juga harusnya masih ada di sana.
Namun di film The Marvels, tak ada Skrull yang terlihat. Ada agen bernama Dag yang mengatakan usianya 300 tahun, tapi tidak ada indikasi kalau dia Skrull.
3. Palu Kree tidak pernah dijelaskan lebih lanjut
Universal Weapon adalah senjata berbentuk palu yang pernah digunakan Ronan dan digunakan Dar-Benn.
Palu ini sangat kuat, bisa menahan kekuatan Power Stone dan gelang Quantum juga! Tapi sejarah soal senjata ini dan bagaimana Dar-Benn bisa menggunakannya tak dijelaskan.
4. Kenapa Nick Fury sangat yakin kalau metode dimakan Flerken itu aman?
Flerken adalha makhluk seperti kucing Bumi, tapi punya tentakel di mulutnya yang bisa memasukan objek ke dimensi poket di perutnya.
Nick Fury tahu betul kalau Flerken tak sembarangan, dia buta karena racun di cakar Flerken kemungkinan.
Tapi dia sangat yakin Flerken adalah metode yang aman untuk menyelamatkan anggota SABER, dengan cara mereka dimakan oleh Flerken.
Memang sih Flerken sering memuntahkan objek yang ia makan, tapi kalau tidak? Tidak dijelaskan kenapa metode ini aman.
5. Soal gelang Quantum juga tidak dijelaskan
Di seri Ms. Marvel, gelang Kamala tak pernah dijelaskan secara rinci, kita hanya melihat ada tangan baru saat neneknya menemukannya, yang berarti berkaitan Kree.
Memang benar gelang pasangannya ditemukan dan dikenakan Kree, yaitu Dar-Benn, tapi sejarah dan asal-usul gelang ini ternyata masih misteri.
Kita hanya tahu gelang itu sulit ditemukan, sampai dianggap mitos, serta bisa membuka portal ruang dan waktu. Sejarahnya? Masih misteri.
Itu lima misteri di The Marvels yang belum terjawab, ada yang lain?
Baca Juga: Apakah Captain Marvel Akan Kembali di MCU? Ini Jawaban Brie Larson!