Jadwal 3 Film Marvel Sony yang Diubah, 1 Maju 2 Diundur

Film apa saja yang diundur dan dimajukan nih?

Jadwal 3 Film Marvel Sony yang Diubah, 1 Maju 2 Diundur

Sony Pictures memiliki sinematik Marvel mereka sendiri, spesifiknya dari karakter yang berkaitan dengan Spider-Man.

Nah Sony merencanakan empat film, termasuk Venom 3 yang baru diumumkan dan direncanakan rilis 12 Juli 2024.

Namun tiga film lain selain Venom 3 mengalami perubahan tanggal tayang, yuk simak infonya berikut ini!

1. Madame Web - Dimajukan ke 14 februari 2024

Jadwal 3 Film Marvel Sony yang Diubah, 1 Maju 2 DiundurSony Pictures

Madame Web adalah film baru Marvel di Sony yang mengambil kisah karakter Cassandra Webb di komik.

Kalau di komik, Cassandra Webb adalah seorang wanita tua yang juga Mutan, namun punya kemampuan meramal masa depan dan jadi partner Spider-Man, di film yang diperankan Dakota Johnson ini belum diketahui akan seperti apa.

Awalnya film Madame Web direncanakan rilis 16 Februari 2024, namun dimajukan sedikit, dua hari saja menjadi 14 Februari 2024.

Baca Juga: 8 Hal Menarik di Trailer Kraven The Hunter!

2. Kraven The Hunter - Diundur ke 30 Agustus 2024

Jadwal 3 Film Marvel Sony yang Diubah, 1 Maju 2 Diundur(Dok. Sony Pictures/Kraven the Hunter)

Kraven The Hunter menjadi film yang mengangkat kisah salah satu musuh Spider-Man, yaitu Kraven The Hunter.

Diperankan Aaron Taylor-Johnson, Kraven adalah seorang pemburu yang dalam versi filmnya, sepertinya dia juga punya kekuatan dalam aksinya.

Film ini direncanakan rilis 6 Oktober 2023, namun sayang harus diundur ke 30 Agutsus 2024.

3. Beyond The Spider-Verse - Diundur sampai waktu yang belum diketahui

Jadwal 3 Film Marvel Sony yang Diubah, 1 Maju 2 DiundurSony Pictures

Beyond The Spider-Verse adalah bagian kedua dan lanjutan dari Across The Spider-Verse yang sudah tayang tahun ini.

Film ini awalnya direncanakan rilis 29 Maret 2024, namun harus diundur sampai waktu yang belum diketahui dan belum diumumkan lebih lanjut.

Ini beralasan, animasi dari Spider-Verse membutuhkan waktu dalam prosesnya, jadi perilisan setahun setelah film prequelnya bahkan terasa terlalu terburu-buru.

Itu dia tanggal tayang baru film Marvel di Sony, mana yang paling kamu tunggu-tunggu?

Baca Juga: Teori: Kenapa Spider-Man Live Action Tidak Terlibat di Spider-Verse 2?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU