6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!

Apa saja fakta-fakta Kraglin? Yuk simak berikut ini!

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!

Kraglin adalah salah satu karakter sampingan dan karakter pendukung yang muncul di semua film Guardians of The Galaxy.

Apa saja fakta-fakta yang diketahui dari Kraglin versi MCU? Yuk simak berikut ini!

1. Kraglin di komik diubah menyerupai Kraglin di MCU!

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!Marvel Entertainment

Awalnya, Kraglin di komik adalah bangsa A-Chiltarians yang berbulu seperti binatang dan juga musuh.

Nah di kemunculannya lagi di tahun 2017, tampilannya dibuat gabungan versi lama yang berbulu dan versi MCU, lengkap dengan jambulnya.

Bukan hanya itu, Kraglin di komik juga dibuat sebagai anak buah Yondu di Ravagers, yang mana Ravagers di komik juga mengikuti versi MCU.

Baca Juga: 7 Fakta Mantis dari GotG MCU, Kekuatannya Empati 

2. Kraglin di MCU adalah bangsa Xandar

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!dok. Marvel Studios/Guardians of The Galaxy

Apa sih spesies atau planet asal Kraglin di MCU? Ternyata dia berasal dari planet Xandar, dan juga seorang Xandarian.

Dia ikut bergabung dengan Yondu dan Ravagers-nya di titik tertentu. Melihat kilas balik di Holiday Special, kemungkinan Kraglin hanya sedikit lebih tua dari Quill saat bergabung dengan Ravagers.

3. Kraglin adalah tangan kanan Yondu yang selalu setia

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!marvel studios

Setelah bergabung dengan Ravagers di tim Yondu, dia menjadi anak buah Yondu yang bisa dipercaya.

Bahkan Kraglin adalah tangan kanan dari Yondu yang sangat setia, meskipun sempat ikut tidak sependapat dengan Yondu yang terlalu "lembut" ke Quill dan Guardians.

Kraglin menyesal karena dia tidak menduga Taserface dan penentang Yondu lainnya akan membunuh pendukung Yondu, karena itu Kraglin kembali mendukung Yondu.

4. Untuk menghormati Yondu, dia juga menggunakan panah Yaka miliknya

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!marvel studios

Seperti poin sebelumnya, Kraglin sangat setia dan sangat hormat dengan Yondu.

Yondu masih terus "hidup" dengan senjatanya yaitu panah Yaka yang sekarang digunakan dan dikuasai oleh Kraglin.

5. Kraglin sebenarnya muncul di Endgame, tapi dihapus

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!marvel studios

Tahukah kamu kalau Kraglin sebenarnya muncul di Avengers: Endgame bersama dengan Ravagers lainnya melalui portal?

Dalam adegan behind the scenes, diperlihatkan Kraglin sedang naik alat terbang dan Kraglin bersama dengan pahlawan lain di barisan depan.

Tapi adegan Kraglin di barisan depan diganti oleh Groot dan adegan dia naik alat terbang dihapus, Sean Gunn jadi tak muncul sama sekali (selain memerankan Rocket).

6. Kraglin punya kebiasaan menikahi semua wanita yang ia temui di planet baru yang Guardians datangi

6 Fakta Kraglin Anggota Ravagers ke Guardians di MCU!marvel studios

Ini adalah kebiasaan yang unik, berdasarkan dialog di Thor: Love and Thunder, ternyata Kraglin punya kebiasaan menikah!

Dia menikah setidaknya satu wanita di setiap planet yang Guardians datangi, lalu tentu ditinggal pergi.

Istri terbarunya adalah Glenda, yaitu bangsa Indigarrian.

Nah itu dia fakta-fakta Kraglin, bagaimana menurutmu dengan anggota Guardians ini?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 


Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 7 Fakta Mantis dari GotG MCU, Kekuatannya Empati 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU