Tom Holland Main ke Bali dan Dihadiahi Wayang Spider-Man oleh Is Yuniarto!
Duh bikin ngiri ye yang bisa ketemu langsung
Tom Holland saat ini sedang dalam rangkaian promosi film Spider-Man: Far From Home dan sedang melakukan promosi di pulau Bali, Indonesia!
Tentu saja kehadiran Tom Holland di Bali membuat para penggemar di Indonesia mulai heboh, ada yang berkesempatan untuk bertemu dan foto bareng dengan Tom Holland, ada juga yang seperti kamu dan saya ini yang hanya ngarep bisa ketemu dengan Tom Holland.
Dari tanggal 25 Mei memang Tom Holland sudah mengumumkan melalui akun Twitter miliknya bahwa pemeran Peter Parker di Marvel Cinematic Universe ini ada di Bali.
Dari akun Instagram Tix Id, diketahui bahwa Tom Holland hadir untuk menyambangi acara promosi Spider-Man: Far From Home yang juga dihadiri oleh beberapa penggemar di Indonesia. Kamu bisa melihat kirimannya di bawah ini:
https://www.instagram.com/p/Bx9u76th7PI/
Nah bisa kamu lihat di foto pertama bahwa Tom Holland di Bali sambil memegang wayang kulit Spider-Man.
Seperti yang kita tahu, kalau di Indonesia tentunya seniman dan komikus Is Yuniarto yang mendapatkan kesempatan untuk memberikan karyanya ke pemeran Spider-Man ini. Is Yuniarto juga membagikan perasaan senangnya di akun Instagram miliknya.
https://www.instagram.com/p/Bx-FmGOldBB/
Selain Tom Holland yang datang ke Bali,, diketahui bahwa aktor dari Marvel cinematic Universe lainnya juga hadir di Bali, Indonesia yaitu Chris Hemsworth.
Pemeran Thor ini datang ke Bali bukan untuk promosi film Spider-Man: Far From Home ya, melainkan untuk promosi film terbarunya yang juga akan tayang, yaitu Men in Black: International.
Nah bagaimana menurutmu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.