10 Film Angga Yunanda Terbaik, Action hingga Romantis

Aktingnya memukau penonton

10 Film Angga Yunanda Terbaik, Action hingga Romantis

Nama Angga Yunanda sudah tidak asing di mata para pecinta film Indonesia. Ia sering kali membintangi film-film populer Indonesia yang meraih banyak penonton, seperti Mencuri Raden Saleh hingga Dua Garis Biru.

Dengan wajahnya yang rupawan dan senyumnya yang menawan, Angga memiliki banyak fans yang dikenal dengan Ayvers. Penasaran dengan film-film yang dibintanginya? Simak rekomendasi film Angga Yunanda berikut ini.

1. Mencuri Raden Saleh (2022)

https://www.youtube.com/embed/DN3sRz_veBU

Film Mencuri Raden Saleh berhasil menggaet total 2,3 juta penonton. Film ini mengangkat tema yang cukup unik tentang pencurian lukisan dari Raden Saleh.

Dalam film ini, Angga Yunanda berperan sebagai Yusuf Ramadan (Ucup). Ia beradu akting dengan beberapa bintang film ternama Indonesia, seperti Iqbaal Ramadhan, Rachel Amanda, Umay Shahab, Aghniny Haque, dan Ari Irham.

2. Dua Garis Biru (2019)

https://www.youtube.com/embed/b0NS7FP1loU

Film Dua Garis Biru menceritakan tentang Dara (Zara JKT48) yang diketahui hamil setelah bersenggama dengan kekasihnya Bima (Angga Yunanda). Saat pergi ke dokter kandungan untuk melakukan USG, calon bayi mereka memiliki jenis kelamin laki-laki.

Film ini memberikan edukasi seks kepada masyarakat khususnya remaja dengan penuh makna yang dapat disampaikan dengan baik.

3. 12 Cerita Glen Anggara (2022)

https://www.youtube.com/embed/b-r8BDJZmGM

Meski bukan pemeran utama, Angga Yunanda berperan Iqbal dalam film 12 Cerita Glen Anggara. Film ini menceritakan tentang seorang pria bernama Glen Anggara yang memiliki kecerdasan rata-rata. Ia kemudian terusik dengan kehadiran Shena.

Pertemuan mereka yang kurang baik menimbulkan berbagai konflik untuk keduanya. Shena bahkan meminta Glen menjadi pacarnya saat pertemuan pertama mereka.

Baca Juga: 10 Film dan Serial yang Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022

4. Di Bawah Umur (2020)

https://www.youtube.com/embed/duwMeUDAfvo

Aryo (Angga Yunanda) merupakan remaja yang cukup populer di sekolah, tetapi sering membuat masalah. Ia sering berkelahi dengan musuhnya, yakni Kevin. 

Suatu hari, datang perempuan pintar dan memesona pindahan dari Bandung, yakni Lana. Aryo tertarik dengan Lana semenjak pandangan pertama.

Namun, saat Lana mulai membuka hati, Aryo dituduh menghamili sahabatnya sendiri, Naya.

5. Mariposa (2020)

https://www.youtube.com/embed/N9PUbRIKYOA

Selain Dua Garis Biru, Zara Adhisty kembali berakting dengan Angga Yunanda di film Mariposa. Dalam film ini, Angga berperan sebagai Iqbal, sosok pria yang cuek, sedangkan lawan mainnya Zara Adhisty berperan sebagai Acha. Mereka berdua adalah murid SMA yang saling menyimpan rasa.

6. Habibie & Ainun 3 (2019)

https://www.youtube.com/embed/CIP0esJ6MMs

Dalam film Habibie & Ainun 3, Angga Yunanda berperan sebagai Muhammad Pasha Nur Fauzan. Film ini menceritakan tentang Ainun yang tumbuh dengan mengejar cita-citanya sebagai dokter.

Saat SMA, Ainun dan Habibie memiliki ketertarikan satu sama lain. Namun, keduanya harus berpisah karena Habibie memilih kuliah ke Jerman dan Ainun ke Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI).

Baca Juga: 7 Film Paling Mengecewakan 2022, Tak Penuhi Ekspektasi

7. Sajen (2018)

https://www.youtube.com/embed/FU11f8KOPUw

Film Sajen menceritakan tentang misteri tiga sajen yang ada di SMA Pelita Bangsa. Sajen itu dibuat untuk menenangkan arwah siswa bunuh diri karena korban Bullying.

Kemudian, ada murid bernama Alanda yang cukup berani untuk memutus rantai bullying di sekolah itu. Ia tak segan untuk melawan geng para pem-bully.

8. Cinta Pertama, Kedua, dan Ketiga (2022)

https://www.youtube.com/embed/I4ldTbNASuE

Raja (Angga Yunanda), Asia (Putri Marino) bertemu karena keduanya sangat suka menari. Mereka akhirnya saling jatuh cinta.

Namun, keadaan cukup rumit saat ayah dari Raja dan ibu dari Asia memiliki hubungan spesial. Apakah Raja dan Asia perlu mengorbankan cintanya untuk kedua orang tua mereka?

9. Devil on Top (2021)

https://www.youtube.com/embed/NwezUB_YJNs

Angga (Angga Yunanda) dan Richard (Kenny Austin) keduanya diresahkan karena kantornya akan kedatangan bos baru. Mereka akan bekerja di bawah pimpinan Sarah (Cinta Laura) yang tegas dan senang mengintimidasi.

Selain itu, Sarah juga sering melakukan penindasan kepada orang-orang yang tidak kompeten. Saat Sarah tiba di perusahaan, para pegawai menjaga performa mereka agar tidak membuat Sarah kesal.

10. The Watcher (2021)

https://www.youtube.com/embed/bP0ZXhY5_kg

Krishna (Angga Yunanda) yang mengalami cedera. Ia terpaksa harus melakkan pemulihan diri di rumah dan dibantu oleh tetangganya. Namun, tiba-tiba ia tertarik dengan salah satu tetangganya, yakni Tiara (Caitlin Halderman).

Mereka berdua ternyata berada di satu sekolah yang sama. Namun, awalnya Tiara belum menyadarinya hingga saat ia menjenguk Krishna yang sedang sakit. Sebuah kejadian tak terduga terjadi karena Tiara tiba-tiba diculik.

Jadi, film Angga Yunanda mana yang jadi favoritmu? Tuliskan di kolom komentar beserta ulasannya, ya!

Baca Juga: 10 Film Shahrukh Khan Terbaik Sepanjang Masa

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU