10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!

Siapa villain favoritmu?

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!

Saat nonton serial TV, selain fokus pada plot cerita yang disuguhkan, kita pasti akan terpikat dengan karakter yang ada di dalamnya. Bukan cuma karakter protagonis, tapi juga antagonis atau villain yang sering membuat penonton ikut kesal. Namun, itulah yang menjadi keseruan saat menonton.

Banyak sekali karakter villain yang kekejamannya di luar nalar dan berhasil diingat penonton dalam waktu yang lama karena terkenal akan kebengisannya. Mereka punya sifat serakah, manipulatif, hingga tak ragu untuk membunuh orang. Lalu, siapa saja villain terbaik di serial TV yang terkenal baik pada versi animasi maupun live action? Mari kupas satu-satu.

1. Raja Api Ozai - Avatar: The Last Airbender (Nickelodeon)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!Ozai. (Dok. Nickelodeon/Avatar: The Last Airbender)

Bagi penonton serial Avatar: The Last Airbender pasti tak asing dengan karakter Raja Api Ozai, penguasa Negara Api yang tak punya empati sama sekali. Ia punya keahlian membengkokkan api. Tak cuma itu, Ozai hanya mementingkan kekuasaan daripada apa pun.

Bahkan ia berencana untuk menghancurkan tiga negara lain dan itu menjadi ancaman besar bagi Avatar Aang yang ingin menyeimbangkan empat negara. Aang bersama teman-temannya berusaha keras untuk menghentikan Ozai sang Raja Api agar tak ada kehancuran di tiga negara lainnya.

2. Ramsay Bolton - Game of Thrones (HBO Entertainment)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. HBO Entertainment/ Game of Thrones

Dalam serial Game of Thrones, banyak sekali villain atau tokoh antagonis yang menyebalkan. Namun, dari para penjahat yang muncul, tak ada yang lebih kejam dan menjijikkan daripada Ramsay Bolton. Di awal saja penonton sudah disuguhkan dengan tindakan Ramsay yang menyiksa Theon Greyjoy hingga melecehkan istrinya sendiri.

Tak sampai di sana, saat Ramsay ditunjuk sebagai pewaris Bolton, ia tak segan untuk membunuh seluruh anggota keluarganya. Meskipun keluarga Bolton memang keluarga yang haus akan kekuasaan, Ramsay lebih tidak manusiawi dibandingkan yang lainnya. Pada akhirnya, ia mendapatkan hukuman yang setimpal dan menjadi tokoh villain terkenal dalam serial TV Game of Thrones.

3. Silco - Arcane (Fortiche)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. Fortiche/ Arcane

Mengusung konsep sci-fi, serial Arcane merupakan hasil adaptasi dari game League of Legends. Serial ini bercerita tentang konflik yang terjadi antara kota Piltover dengan masyarakat bawah tanah Zaun. Kehidupan mereka sangat berbeda 180 derajat. Salah satu tokoh antagonis yang bernama Silco muncul demi membebaskan Zaun dari kemiskinan.

Namun, tindakannya membuat ia terlihat sangat jahat dan mengintimidasi banyak orang. Sebagai villain yang haus kekuasaan dan menjadi bandar narkoba, ia bereksperimen terhadap subjek pilihannya dan mengubah si subjek menjadi monster. Silco rela melakukan apa pun demi tujuannya, meskipun harus dilakukan dengan cara ilegal dan berbahaya.

4. Otto Hightower - House of the Dragon (HBO Entertainment)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. HBO Entertainment/ House of the Dragon

House of the Dragon berlatar ratusan tahun lalu sebelum Game of Thrones atau GOT yang mengikuti kisah anggota keluarga Targaryen yang sedang memperebutkan kekuasaan. Sama seperti serial GOT, seria ini juga memiliki karakter antagonis yang terkenal, yaitu Otto Hightower.

Ia diperkenalkan sebagai kaki tangan Raja Viserys Targaryen. Namun, penonton tahu bahwa ia punya rencana untuk merebut Iron Throne, singgasana raja yang melambangkan kekuasaan. Rencana liciknya adalah ia memanfaatkan putrinya, Alicent. Alicent dipaksa untuk menikahi Raja Viserys. Dengan begitu, saat Alicent melahirkan seorang putra, maka putra Alicent akan dinobatkan menjadi pewaris keluarga Targaryen dan melanjutkan rencana liciknya untuk menjadi raja.

Baca Juga: 12 Anime Seinen Romance Terbaik, Ceritanya Lebih Eksplisit!

5. Black Jack - Outlander (Sony Pictures Television)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. Sony Pictures Television/ Outlander

Serial Outlander memadukan kisah sejarah dengan kisah fantasi. Tontonan ini mengikuti kisah perawat bernama Claire Randall yang tiba-tiba terjebak ke tahun 1743 dan terlibat dalam hubungan percintaan dengan tentara Skotlandia bernama Jamie Fraser. Selama perjalanan waktunya, ia bertemu dengan banyak orang jahat, salah satunya adalah Jonathan Randall yang juga dikenal sebagai Black Jack.

Black Jack dikenal sebagai manusia jahat yang ditakuti setiap orang. Keberadaannya membuat Jamie dan Claire merasa tak nyaman. Ia kerap mengganggu mereka berdua. Jika keinginannya tak terpenuhi, ia tak segan untuk melakukan kekerasan yang ekstrim seperti menyiksa, menyerang, hingga membunuh. Dengan temperamen dan sifatnya itu, Black Jack memperingatkan orang-orang  bahwa ia merupakan prajurit berdarah dingin. 

Baca Juga: 12 Villain Terbaik di Avatar Franchise, Siapa Favoritmu?

6. Dark Willow - Buffy the Vampire Slayer (Mutant Enemy Productions)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. Mutant Enemy Production/ Buffy The Vampire Slayer

Buffy Summer adalah karakter protagonis dalam cerita fantasi satu ini yang selalu menghadapi setiap musuh, termasuk Dark Willow. Willow menjadi salah satu musuh yang paling sulit baginya karena ia merupakan temannya sendiri. Pasalnya, Willow menjadi jahat bukan tanpa alasan. Ia telah kehilangan kekasih tercintanya dan siap membalas dendam terhadap orang-orang yang membuat kekasihnya mati. 

Kejahatannya pun tampak brutal. Willow siap membunuh musuhnya saat itu juga. Meskipun terlihat jahat, tapi alasan di balik ia bersikap seperti itu dapat dimengerti oleh penonton.

7. Marisa Coulter - His Dark Materials (BBC Studios)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. BBC Studios/ His Dark Material

His Dark Materials menjadi acara yang berlatar di dunia sihir di mana semua binatang bisa berbicara. Ceritanya tentang gadis yatim piatu bernama Lyra yang melakukan perjalanan dunia paralel dengan daemon, makhluk supernatural dan kompas emas. Ia juga berencana untuk terbebas dari jeratan Magisterium yang menindas manusia dengan sihir. Sayangnya, ia dipantau secara diam-diam oleh villain bernama Marisa Coulter.

Coulter dikenal sebagai sosok yang serakah dan haus kekuasaan. Akibatnya, ia siap melakukan apa saja demi meningkatkan pangkatnya di Magisterium. Bukan hanya itu, ia juga kerap menyiksa monyet peliharaannya untuk melampiaskan kekesalannya dan para korban hasil kekerasannya.

Baca Juga: 10 Villain Terkeren di Jujutsu Kaisen, Siapa Favoritmu?

8. Rumplestiltskin - Once Upon A Time (ABC Studios)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. ABC Studios/ Once Upon A Time

Once Upon A Time bercerita tentang negeri dongeng yang dipenuhi dengan karakter terkenal seperti Snow White atau Putri Salju, Belle, Maleficent, dan karakter lainnya yang bertabrakan dengan kota Storybrooke, kota yang modern. Tentunya banyak karakter jahat yang muncul dalam serial ini, tapi ada penjahat yang membekas di penonton, yakni Rumpelstiltskin.

Pria tua itu merupakan pesulap licik yang jago menipu setiap orang yang ia hubungi. Rumpelstiltskin mungkin terlihat tulus saat menjalani hubungan dengan Belle, tapi itu semua hanyalah tipuan. Serial yang berjumlah tujuh season ini memperlihatkan bagaimana motif pria tua itu terus berubah-ubah, tergantung tujuan yang ingin ia capai.

9. Mr. World - American Gods (Living Dead Guy)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. Living Dead Guy/ American Gods

American Gods mengikuti kisah protagonis Shadow Moon yang mengetahui perang diam-diam antara Dewa Lama dan Dewa Baru. Mereka terkena tipu muslihat oleh Mr. Wednesday. Para Dewa Baru sedang terus mencari cara untuk selalu jadi yang terdepan. Pemimpin mereka adalah sosok dingin yang penuh perhitungan bernama Mr. World.

Untuk mendapatkan keuntungan bagi Dewa Baru, Mr. World memiliki strategi licik untuk mencapai itu semua. Ia dikenal menyeramkan dan menjadi dewa yang ditakuti. Bahkan Mr. World siap menambah sekutu demi meraih kemenangan atas para Dewa Lama. Kemampuan yang ia miliki juga sangat menakjubkan: ia bisa berubah bentuk dan mengubah tampilannya kapan pun ia mau.

10. The Darkling - Shadow and Bone (21 Laps Entertainment)

10 Villain Terbaik di Serial TV, Paling Dikenang Penonton!dok. 21 Laps Entertainment/ Shadow and Bone

Shadow and Bone adalah tontonan yang berlatar di dunia fantasi dengan penduduknya yang memiliki kemampuan supernatural. Tokoh protagonis Alina Starkov memiliki bakat langka, yaitu bisa menciptakan cahaya yang berpotensi menjadi Sun Summoner, senjata untuk menghancurkan Shadow Fold, wilayah kegelapan yang terkenal. Sementara itu, Jenderal Kirigan atau The Darkling ingin Shadow Fold tetap ada.

Pasalnya, The Darkling lah yang menciptakan wilayah itu. Mengetahui kemampuan yang dimiliki Alina, ia mengubah penampilannya dan berhasil memikat perempuan itu. Berada di bawah kendalinya, The Darkling menyuruhnya untuk memperluas kegelapan yang ada pada Shadow Fold. Tak cuma itu, ia juga membunuh siapa pun demi mempertahankan kekuasaannya. Ia percaya bahwa tindakannya itu tepat untuk dilakukan.

Itulah informasi mengenai villain terbaik di serial TV yang populer di kalangan penonton serial barat. Siapakah penjahat yang paling berbekas bagi kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Dessert Anime yang Menggugah Selera, Bikin Ngiler!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU