10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?

Apa tokusatsu favoritmu?

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?

Istilah tokusatsu dalam bahasa Jepang mengacu pada genre film yang diproduksi oleh Jepang yang melibatkan efek tertentu dalam proses pembuatannya. Tokusatsu sendiri merupakan akronim dari "tokushu satsuei" (特殊撮影) yang dapat diartikan sebagai 'fotografi spesial'.

Sejak pertama kali diperkenalkan, tokusatsu dengan mudah meraih popularitas dan disukai banyak orang, khususnya dari kalangan anak-anak. Apalagi, seiring berkembangnya zaman, muncul berbagai jenis tokusatsu yang diproduksi oleh negara lain, dan salah satu yang terkenal ialah Power Rangers yang berasal dari Amerika Serikat.

Tokusatsu sebagai hiburan yang melegenda juga terdiri dari banyak macam. Ada Kaiju yang berhubungan dengan monster, Ultra Series yang tak lain ialah Ultraman, Kamen Rider yang memperkenalkan sosok superhero, Super Sentai, hingga Metal Heroes.

Sayangnya, dari waktu ke waktu, pamor tokusatsu seakan mulai pudar. Ini dibarengi dengan tingkat ketenaran manga dan anime yang mulai merajai  pasar. Meski begitu, perusahaan yang memproduksi tokusatsu selalu berusaha untuk meningkatkan kualitasnya agar mampu bersaing.

Nah, berikut ini disajikan sejumlah rekomendasi Tokusatsu terbaik sepanjang masa yang tak boleh kamu lewatkan. Simak daftarnya, ya!

1. Kamen Rider Build (2017)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?twitter.com/toei_riderBUILD

Pertama, ada Kamen Rider Build yang merupakan seri ke-19 dari waralaba Kamen Rider. Dirilis pertama kali pada tahun 2017, seri ini menceritakan terpecahnya negara menjadi 3 wilayah yang kemudian berujung pada kelahiran monster yang disebut Smash.

Tokoh sentralnya ialah Sento Kiryu, laki-laki yang mengalami amnesia dan menerima sabuk bernama Build Driver. Sabuk misterius tersebut memberikan Sento kekuatan untuk berubah menjadi Kamen Rider Build.

Petualangan Sento sebagai Kamen Rider Build dalam melawan Smash pun dimulai.

2. Power Rangers (1993)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?powerrangersfanon.fandom

Power Rangers adalah seri tokusatsu yang diproduksi oleh Amerika Serikat dan berhasil menjadi salah satu yang paling fenomenal.

Seri pertama dari waralaba ini tayang pada tahun 1993 dan diberi judul Mighty Morphin Power Rangers. Sejak saat itu, telah muncul berbagai spin-off Power Rangers yang masih diproduksi hingga saat ini.

Power Rangers sendiri mengadaptasi franchise Super Sentai asal Jepang.

3. Kamen Rider W (2009)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?Toei/Kamen Rider W

Kamen Rider W merupakan seri ke-11 dari waralaba Kamen Rider. 

Ceritanya berlatar di Kota Fuuto, di mana detektif swasta Shotaro Hidari harus menerima kematian bosnya pada seri sebelumnya. Kini, dia dipasangkan dengan rekan baru yang bernama Philip.

Keduanya akan menggunakan Gaia Memories untuk berubah menjadi Kamen Rider W dan bersama-sama memburu Dopan, sosok jahat yang menggunakan kekuatan Gaia Memories untuk membuat kekacauan di kota.

Seri ini telah mendapat adaptasi animenya pada tahun 2022 lalu dengan judul Detective Futo atau Fuuto PI.

4. Zero: Black Blood (2014)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?garo.fandom

ZERO: Black Blood merupakan spin-off terbaru dari waralaba Garo yang tayang tahun 2005 lalu.

Miniseri yang satu ini berfokus pada karakter Rei Suzumura yang dijuluki sebagai Zero the Silver Fanged Knight. Suatu hari, Rei menemukan Horror Ring berwarna putih yang merupakan semacam commune di mana Horror dan manusia hidup bersama dengan damai.

Namun, setiap bulannya akan ada 1 manusia yang dikorbankan. Dalam 6 episode, Zero: Black Blood akan mengajakmu mengikuti upaya Rei dan sekutunya untuk membebaskan manusia.

5. Gridman the Hyper Agent (2011)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?ultra.fandom.com

Naoto, Yuka, dan Ippei adalah tiga bersahabat yang ahli dalam urusan komputer. Ketiganya membuat video game superhero yang ternyata tokoh pahlawannya dirasuki oleh pahlawan antardimensi yang dikenal sebagai Gridman.

Suatu ketika, muncul program jahat bernama Kahn Digifer. Gridman pun bergabung dengan Naoto untuk melawan monster digital tersebut agar tak berimbas pada kehidupan manusia.

6. Ultraman: The Next (2004)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?ultra.fandom.com

Ultraman: The Next yang tayang pada tahun 2014 silam menghadirkan era baru dari kisah pertarungan yang epic yang harus dilalui sang pahlawan Ultraman.

Film ini menampilkan Ultra pertama yang disertai adegan kebangkitkan pasca transformasi, di mana pemicunya ialah percakapan batin yang terjadi antara Maki dan Ultraman.

7. Kaizoku Sentai Gokaiger (2011)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?powerrangers.fandom.com

Waralaba Super Sentai memperkenalkan seri ke-35 mereka pada tahun 2011 lalu dengan judul Kaizoku Sentai Gokaiger.

Ceritanya berpusat pada sekelompok bajak laut muda yang datang dari luar angkasa menuju Bumi. Tujuan utama mereka hanya satu, yakni "Greatest Treasure in the Universe".

Sayangnya, misi mereka gagal karena kehadiran Space Empire Zangyack. Mereka harus menyelamatkan Bumi dari ancaman sosok jahat tersebut.

Baca Juga: 9 Cara Menjadi Ultraman, Pahlawan yang Melindungi Dunia!

8. Garo (2005)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?garo.fandom.com

Tokusatsu terbaik sepanjang masa selanjutnya ialah Garo yang pernah tayang pada tahun 2005 silam.

Serial TV berjumlah 25 episode ini bercerita tentang seorang laki-laki bernama Kouga yang berjuang melawan iblis jahat bernama Horror agar tak mengganggu manusia.

Suatu ketika, Kouga menyelamatkan perempuan bernama Karou yang ternyata telah terinfeksi darah Horror. Kouga berusaha keras agar Karou tak dibunuh.

9. Space Sheriff Gavan (1982)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?dok. IMDb/ Space Sheriff Gavan (1982)

Ditayangkan pertama kali pada tahun 1982, Space Sheriff Gavan merupakan seri pertama dari waralaba Metal Heroes.

Film ini menceritakan seorang laki-laki bernama Space Sheriff Gavan yang menerima misi penting untuk menaklukkan Don Horror, yaitu sosok misterius yang memimpin organisasi jahat.

10. Mirai Sentai Timeranger (2000)

10 Tokusatsu Terbaik Sepanjang Masa, Apa Favoritmu?powerrangers.fandom

Terakhir, ada Mirai Sentai Timeranger (2000).

Menjadi seri ke-24 dari waralaba Super Sentai, Mirai Sentai Timeranger berlatar pada abad ke-30 di mana pihak Time Protection Bureau telah melarang kegiatan time travel atau perjalanan waktu.

Sampai suatu hari sebuah kelompok jahat melakukan perjalanan waktu ke tahun 2000 dan melakukan tindak kejahatan. Timerangers bekerja sama dengan Tatsuya untuk menangkap penjahat tersebut.

Itulah deretan Tokusatsu terbaik sepanjang masa yang tak boleh kamu lewatkan. Apa tokusatsu terbaik versi kamu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Anime Mirip Ultraman, Aksi Heroik Melawan Monster!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU