Hulk Akan Menggunakan Hulkbuster di Avengers: Inifinity War!?

Jadi… yang menggunakan armor Hulkbuster itu bukan Tony!?

Hulk Akan Menggunakan Hulkbuster di Avengers: Inifinity War!?

Hulkbuster adalah armor Iron Man yang digunakan—sesuai namanya—untuk mengalahkan Hulk. Armor ini pertama kali muncul di Avengers: Age of Ultron saat Hulk mengamuk karena pengaruh Scarlet Witch. Setelahnya, armor ini hampir tidak pernah terlihat sama sekali—hingga akhirnya, muncul di trailer Avengers: Infinity War.

Semakin mendekati perilisan film Infinity War, semakin banyak mainan/figure yang dirilis untuk film ini. Setelah sebelumnya ada figure Iron Man dengan Prime Armor-nya, dan kini ada toys Hulkbuster. Mengejutkannya, di dalam armor berukuran raksasa tersebut bukanlah Iron Man, melainkan… Hulk!?

Hulk Akan Menggunakan Hulkbuster di Avengers: Inifinity War!?

Meskipun Hulk sendiri sudah cukup kuat tanpa armor, tetapi dirinya pernah beberapa kali terlihat menggunakan armor seperti di Thor: Ragnarok. Meskipun begitu, dalam kasus ini rasanya lebih tepat jika dibilang armor ini akan dikenakan oleh Bruce Banner dalam wujud manusianya. Hal tersebut terlihat dari gambar Hulk yang keluar dari dalam armor. Selain itu terdapat tulisan Hulk out Hulkbuster dan Break Out of Hulkbuster Armor di bagian kiri bawah kotak.

Dari semua deskripsi di atas, tampaknya Bruce Banner benar-benar akan mengenakan Hulkbuster saat pasukan Thanos muncul dan menyerang Wakanda. Seperti yang kita lihat di trailer, Bruce Banner tampak seperti sedang memperbaiki tangan armor ini di Wakanda.

Lalu, di adegan selanjutnya, kita melihat Hulk muncul bersama dengan Captain America, Black Panther, dan superhero lainnya. Hal ini bisa berarti bahwa Bruce Banner akan mengendalikan Hulkbuster sampai akhirnya armor ini rusak sementara dia berada di dalamnya. Dia pun marah dan berubah menjadi Hulk. Mengingat Bruce sendiri diceritakan membantu Tony untuk membuat armor ini, tidak mengherankan rasanya jika dia bisa memperbaiki dan bahkan mengendalikannya.

Di lain pihak, sejauh yang bisa kita lihat di dalam trailer, kita tidak mendapati Tony di mana pun di Wakanda. Bisa jadi, dia berada di suatu tempat lain… di dalam Soul Stone menghadapi Thanos mungkin?

Avengers: Infinity Wars akan tayang di Indonesia pada tanggal 25 April 2018 mendatang.

Sumber: Reddit

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU