Sinopsis The Whale, Dapat Pujian di Venice Film Festival

Brendan Fraser mendapat standing ovation dari para penonton.

The Whale

Ada film film terbaru menarik dari Amerika, yang dikerjakan di bawah naungan Protozoa Pictures. Berjudul The Whale, film ini merupakan film bergenre drama psikologi. Hal yang menarik perhatian adalah aktor yang membintangi peran utama dalam film, yaitu Brendan Fraser. Brendan Fraser kembali bermain sebagai tokoh utama setelah sekian lama kurang disorot. 

Penasaran dengan alur yang ditawarkan film ini? Simak sinopsis The Whale dan beberapa informasi terkait penayangan filmnya berikut, yuk!

1. Sinopsis The Whale

The Whaledok. Protozoa Pictures/ The Whale

Film ini menceritakan tokoh Charlie, seorang guru bahasa Inggris yang kelebihan berat badan. Dia mencoba kembali menghubungi putrinya, yaitu Ellie, yang menjauhi Charlie. Hal tersebut Ellie lakukan lantaran kecewa setelah Charlie meninggalkannya bersama ibunya karena laki-laki.

Laki-laki yang disebut sebagai kekasih Charlie tersebut meninggal. Hal itulah yang membuat Charlie makan berlebihan sehingga mengalami obesitas. Charlie berusaha kembali masuk ke dalam kehidupan Ellie dengan memendam perasaan bersalah.

Baca Juga: Sinopsis Olympus Has Fallen, Misi Penyelamatan Presiden AS

2. Para pemeran

The Whaledok. Protozoa Pictures/ The Whale

Film berjudul The Whale menggandeng Brendan Fraser sebagai tokoh utamanya, Charlie. Kemudian, ada pula artis yang kita kenal sebagai pemain dalam serial Stranger Things, yakni Sadie Sink. Dalam film ini Sadie Sink memerankan sosok Ellie.

Selanjutnya, ada Hong Chau sebagai Liz, Samantha Morton sebagai Mary, Ty Simpkins sebagai Thomas, dan Sathya Sridharan sebagai Dan.

3. Tayang perdana di 79th Venice International Film Festival

The Whaledok. Protozoa Pictures/ The Whale

Film The Whale garapan sutradara Darren Aronofsky ini telah ditayangkan perdana pada ajang 79th Venice International Film Festival, 4 September 2022 lalu. Sang aktor Brenden Fraser mendapatkan standing ovation selama enam menit lamanya dari para penonton berkat kesuksesan yang dia tunjukkan dalam film yang merupakan ajang comeback-nya setelah sekian lama vakum.

Film berdurasi 117 menit ini dijadwalkan akan ditayangkan secara umum di bioskop pada 9 Desember 2022 mendatang. Bagaimana, kamu tertarik untuk menontonnya? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Sinopsis Mendarat Darurat, Tayang di Bioskop Indonesia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU