Eye Candy: Deretan Concept Art Indah dari Elysium
Tema fiksi ilmiah dan futuristis memang menjadi salah satu tema laris di Hollywood, salah satunya adalah Elysium. Nah, dalam artikel Eye Candy kali ini, saya mengajakmu untuk menikmati deretan concept art film besutan Neil Blomkamp ini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak film bertema fiksi ilmiah yang hadir di Hollywood, salah satunya adalah Elysium yang baru saja dirilis pada pertengahan bulan Agustus lalu. Elysium sendiri dibesut oleh Neil Blomkamp, sutradara yang dikenal piawai dalam membesut film-film bertema fiksi ilmiah seperti District 9. Elysium sendiri mengisahkan dunia di tahun 2154, dimana terdapat dua kelompok manusia berbeda yang hidup berdampingan. Kelompok pertama, adalah golongan yang hidup makmur di Elysium, sebuah tempat menyerupai stasiun luar angkasa yang dibuat oleh Armadyne Corporation. Sedangkan kelompok kedua menempati bumi yang sudah kelebihan populasi dan nyaris hancur.
Karena dibesut oleh sutradara District 9, maka mungkin saat menontonnya kemarin kamu merasa ada beberapa bagian yang sangat mirip dengan film tahun 2009 lalu. Nah, dalam rubrik Eye Candy kali ini saya mengajakmu untuk menikmati deretan concept art indah dari film ini. Deretan concept art pertama ini datang dari Ben Mauro, yang sebelumnya juga dikenal pernah menggambar beberapa concept art dari BioShock. Concept art dari Ben ini lebih banyak menampilkan bagaimana robot-robot yang ada dalam Elysium.
[nggallery id=743]
Concept art kedua datang dari George Hull. Untuk deretan concept art dari George, kamu bisa melihat bagaimana konsep hangar dari pesawat luar angkasa serta beberapa area lainnya.
[nggallery id=744]
Deretan concept art terakhir diambil dari kumpulan concept art dari film yang dijadikan satu dalam The World of Elysium. Kamu bisa melihat lebih banyak lagi elemen dalam Elysium di deretan concept art ini, mulai dari senjata hingga beberapa areanya.
[nggallery id=745]
Menarik bukan? Mana concept art yang menjadi favoritmu?