Buruan ke Bioskop! Star Wars: The Rise of Skywalker Tayang 18 Desember
Buat fan Star Wars, saatnya bergerak ke bioskop nih!
Untuk fan Star Wars yang sudah penasaran gimana trilogi baru akan berakhir, ini saatnya kamu ke bioskop. Star Wars: Rise of the Skywalker tayang hari ini, 18 Desember 2019!
1. Pertarungan puncak Dark Side melawan Light Side
Sebagai penutup trilogi baru, Rise of the Skywalker akan menyajikan pertarungan seru antara Dark Side melawan Light Side.
Selain penuh dengan pertempuran epik yang emosional, kamu juga akan disuguhkan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang bikin penasaran sejak The Force Awakens.
Misteri apa? Temukan sendiri jawabannya dengan nonton filmnya!
Baca Juga: Naskah Star Wars: Rise of Skywalker Bocor Gara-gara John Boyega?
2. Sajikan beragam aktor dan aktris favorit dari seri Star Wars
Daisy Ridley, John Boyega, Oscar Isaac, dan Adam Driver kembali lagi di film ini. Selain mereka, Billy Dee Williams sang pemeran Lando dari trilogi orisinal pun kembali menyajikan karakternya yang ikonik.
Karakter Princess Leia pun masih kembali lagi di film ini, diperankan oleh mendiang Carrie Fisher.
Tentu tak bisa dilupakan juga: seperti sudah diungkap di trailer, Ian McDiarmid pun turut kembali memerankan karakternya dari trilogi orisinal!
3. Kembali disajikan oleh J.J. Abrams sebagai sutradara
J.J. Abrams adalah sutradara dari The Force Awakens. Ia sempat digantikan oleh Rian Johnson untuk The Last Jedi, namun kali ini Abrams kembali duduk di kursi sutradara untuk menyajikan akhir dari trilogi ini.
Bagus? Jelek? Kamu bisa menilainya sendiri. Atau kamu bisa menunggu review lengkap dari duniaku.com!
Gimana menurut kamu soal The Rise of Skywalker tayang 18 Desember ini?
Baca Juga: Pembahasan Trailer Terakhir Star Wars: The Rise of Skywalker