6 Fakta Hattie Shaw, Adik dari Owen dan Deckard Shaw Fast and Furious
Adik yang gak kalah kuat dari kakak-kakaknya
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hobbs and Shaw memperkenalkan satu lagi saudara Owen Shaw: Hattie Shaw, agen MI6.
Apa saja sih fakta Hattie Shaw? Simak di bawah ini!
1. Diperankan Vanessa Kirby
Pemeran Hattie Shaw adalah Vanessa Kirby.
Vanessa pernah jadi The White Widow di Mission: Impossible - Fallout dan Katharine di Jupiter Ascending.
Baca Juga: 7 Fakta Deckard Shaw Fast and Furious, Antagonis yang Jadi Hero
2. Anggota dari keluarga Shaw yang berbahaya
Ibu Hattie adalah Magdalene Shaw, wanita yang masih mampu memacu mobil melarikan diri dari polisi di usia tuanya.
Kakaknya adalah Owen Shaw, penjahat utama Fast and Furious 6, serta Deckard Shaw, salah satu penjahat utama Fast and Furious 7 yang jadi sekutu Dom Toretto mulai film kedelapan.
Berasal dari keluarga seperti itu, Hattie juga tidak kalah tangguh dibanding saudara-saudaranya. Terutama karena seperti Deckard, dia juga sempat dilatih jadi agen MI6.
Ketangguhan dan kecerdikan Hattie menjadi kunci dia bisa selamat meski berurusan dengan Bixton Lore yang super.
3. Beneran baru muncul di Hobbs and Shaw
Kakak-kakak Hattie sudah muncul di Fast and Furious 6, dan ibunya muncul di Fast and Furious 8.
Namun Hattie baru muncul di Hobbs and Shaw. Sebelumnya dia bahkan tak disebut.
Sebelum kejadian Hobbs and Shaw sendiri diceritakan kalau Hattie putus hubungan dengan Deckard sejak Deckard mengkhianati MI6.
Hattie sejauh ini belum muncul di seri utama Fast and Furious.
4. Merasakan situasi yang mirip dengan yang dirasakan Deckard
Hattie sempat membenci Deckard karena ia mengira Deckard berkhianat.
Kenyataannya, Deckard difitnah oleh Brixton Lore dan Eteon.
Situasi Hattie pun sebenarnya mirip Deckard. Bahkan dalangnya sama, yaitu Brixton dan Eteon. Skuadnya dibunuh Brixton, dan kemudian Brixton memanipulasi informasi menggunakan jaringan Eteon untuk membuat Hattie dituduh membunuh teman-temannya sendiri.
Ini membuat Hattie diburu berbagai pihak. Untung ia bisa ditemukan Luke Hobbs, yang dengan cepat menyadari tuduhan terhadap Hattie tidak benar.
Hattie sendiri menyadari kenyataan di balik pengkhianatan Deckard setelah dia mendengar cerita Brixton, yang mengungkap segalanya saat menyiksa Deckard dan Hobbs.
5. Awalnya terlihat sebagai keluarga Shaw yang paling bersih, Hattie jadi lebih "jahil" setelah kejadian Hobbs and Shaw
Di awal Hobbs and Shaw, Hattie Shaw terasa sebagai anggota keluarga yang paling bersih.
Owen Shaw memiliki rekam jejak yang lebih kelam dari Deckard. Deckard pun sempat jadi antagonis di film ketujuh Fast and Furious, sementara Magdalene sang ibu adalah pencuri handal yang bisa saja meloloskan diri dari penjara kapan saja kalau dia mau.
Hattie adalah agen MI6 yang loyal kepada negerinya.
Tapi setelah kejadian di Hobbs and Shaw, kamu bisa lihat di mid-credits ia tampak bersiap membebaskan Magdalene bersama Deckard.
Magdalene sendiri sudah bebas di Fast and Furious 9.
6. Hubungan unik Hattie dengan Luke Hobbs
Deckard Shaw sering cekcok dengan Luke Hobbs.
Bahkan setelah mereka berdua mengalahkan Brixton Lore pun Deckard masih terlihat agak jengkel dengan Hobbs.
Namun uniknya, Hattie tampaknya punya hati terhadap Hobbs. Cukup menarik, mengingat mereka baku hantam dalam pertemuan pertama mereka.
Bahkan sebelum pertempuran akhir Hobbs and Shaw, Hattie sempat mengecup bibir Hobbs.
Hobbs and Shaw lalu berakhir tanpa konfirmasi apakah Hattie dan Hobbs lanjut jadian atau tidak.
Itulah enam fakta Hattie Shaw, adik dari Owen dan Deckard Shaw. Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 5 Karakter Fast and Furious Terkuat dari Segi Kemampuan Bertarung