Full Trailer Daredevil Netflix Sudah Dirilis!
Ini dia trailer yang lebih panjang dan lengkap!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebulan lalu, kita sudah melihat teaser trailer dari Daredevil Netflix. Rupanya, tak jauh dari film-film versi layar lebar Marvel Cinematic Universe, seri ini pun menerima trailer bertahap, mulai dari teaser super pendek, lalu trailer, dan sekarang akhirnya kamu bisa melihat full trailer Daredevil!
[youtube_embed id="jAy6NJ_D5vU"]
Seperti yang sudah diumumkan, Daredevil Netflix akan mendapat rating TV-MA, rating tertinggi untuk film di Amerika. Hal ini terlihat jelas di awal trailer… dan akan semakin jelas semakin dalam kamu melihat cuplikan trailernya. Trailer ini sendiri memperlihatkan cukup banyak detil latar belakang yang bisa membantu kamu memahami karakter Daredevil sebelum menontonnya.
Bila di teaser kita hanya bisa melihat Kingpin berdiri memunggungi kamera, di trailer Daredevil terbaru ini kamu bisa melihat dia lebih banyak, termasuk saat dia memukuli seseorang. Sempat ada beberapa fans yang khawatir saat first look Vincent D’Onofrio sebagai Kingpin muncul. Ada yang merasa tampangnya kurang mengancam, dan karena tubuhnya tidak terlalu besar dia terlihat terlalu “normal.” Memang, bila dibandingkan dengan versi Michael Clarke Duncan, Kingpin versi TV ini kurang mengancam. Namun Vincent D’Onofrio sudah membuktikan kemampuannya memerankan karakter dengan mental bermasalah beberapa kali, seperti di film The Cell dan Full Metal Jacket. Di sini kita bisa melihat sekilas akting D'Onofrio dan... dia terlihat membawakan Kingpin dengan berwibawa, namun creepy. Penilaian penuh jelas harus menunggu serialnya tayang, tapi so far so good.
Sementara itu adegan sekilas di bawah ini sepertinya dimasukkan untuk menegaskan kalau, ya, ini TV-MA. Di dunia yang sama dengan Hulk, Thor, Captain America, dan Iron Man, Daredevil harus menderita lebih banyak luka ketimbang para anggota Avengers. Ini memberi kontras yang bagus, terutama karena kejahatan yang harus ditangani Daredevil adalah tipe kejahatan yang terlalu “minor” untuk dilawan Cap dkk. Di saat Avengers harus menghadapi Hydra, dan kemudian ancaman Ultron, Daredevil harus banting tulang menghadapi kelompok mafia New York. Biasanya sih Spider-Man bisa membantu, tapi tampaknya si muka jaring satu itu belum bisa muncul di season 1 Daredevil.
Dan ngomong-ngomong soal Avengers, kamu juga bisa mendengar sedikit shout out soal Iron Man dan Thor di akhir trailer.
Masih belum ada penampakan jelas dari Bullseye dan Elektra di trailer ini, jadi kamu-kamu yang merupakan fanboys mereka sepertinya harus menunggu season 2. Dari vibe yang ditampilkan, season 1 yang terdiri dari 13 episode ini akan sepenuhnya terfokus pada konflik pertama Daredevil dan Kingpin. Tapi tentu, kemungkinan kejutan itu masih ada. Bisa saja mereka muncul tiba-tiba di tengah musim… atau justru tampil sebagai after credit scene setelah ending Season 1.
Kesimpulannya, trailer Daredevil ini sukses membuat penulis semakin penasaran melihat adaptasinya. Terasa sekali kalau pembuat serial ini lebih memahami materi dasar Daredevil ketimbang tim produksi 20th Century Fox sebelumnya. Semakin mengundang penasaran bagaimana sentuhan Marvel terhadap properti yang sudah mereka dapatkan kembali, seperti Ghost Rider, Punisher, dan tentu saja, Spider-Man.
Untuk kamu-kamu yang penasaran, mungkin kamu bisa memeriksa plot yang mendasari Season 1 serial ini: [outbound_link text="Daredevil – Man Without Fear" link="http://www.amazon.com/Daredevil-The-Man-Without-Fear/dp/0785134786"] karangan Frank Miller dan digambar John Romita Jr. TPB dari seri ini seharusnya bisa ditemukan di toko komik barat terdekat, atau toko buku impor seperti Kinokuniya dan Periplus.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/02/10/daredevil-versi-netflix-akan-bernuansa-sangat-kelam/" title="Daredevil Versi Netflix Akan Bernuansa Sangat Kelam?"]