8 Fakta Tom, Ikan COKELAT di SpongeBob SquarePants! Sangat Khas!
COKELAT! Ini dia fakta-fakta Tom, figuran di SpongeBob!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dari sekian banyaknya karakter figuran di SpongeBob SquarePants, ada satu yang dialognya mungkin kamu ingat, yaitu Tom, sebagai ikan yang sangat suka dengan COKELAT!
Nah apa saja fakta-fakta Tom yang menjadi figuran di SpongeBob SquarePants? Yuk simak berikut ini!
1. Tom desainnya dibuat berdasarkan figuran lain, yaitu Pelanggan
Tom sebenarnya bukan figuran awal yang diciptakan di kategorinya, karena sebelumnya sudah ada karakter figuran yang dipanggil Pelanggan/Customer.
Pelanggan pertama kali muncul di episode "Pizza Delivery", saat SpongeBob dan Squidward mengantarkan pizza ke Pelanggan.
Namun Pelanggan punya tampilan sedikit berbeda dengan Tom, di mana warna kulitnya berbeda, siripnya berbeda, dan Tom perutnya tidak buncit keluar seperti Pelanggan.
Baca Juga: 8 Fakta Fred, Ikan Kakiku di SpongeBob yang Muncul Terus!
2. Incidental 6 dan "Ikan Cokelat" adalah sebutan lain untuk Tom
Tom adalah nama yang lebih familiar untuk nama karakter figuran ikan yang satu ini.
Namun nama kode produksi figurannya adalah Incidental 6, sedangkan di episode "Chocolate with Nuts", Tom di kredit disebut sebagai "Ikan Cokelat".
3. Momen ikonik Tom tentu saja "COKELAT!"
Tentu saja yang paling ikonik dari figuran Tom ada di episode "Chocolate with Nuts", saat SpongeBob dan Patrick menjajakan cokelat.
Tom adalah figuran yang langsung "liar" dan meneriakan "COKELAT!" saat SpongeBob dan Patrick menawarkan cokelat, yang ternyata Tom memang sangat suka cokelat.
Sejak saat itu, adegannya sangat ikonik dan sering jadi meme "COKELAT!".
4. Selain "COKELAT!", ada beberapa meme lain dari Tom yang terkenal
Meme "COKELAT!" jelas sangat populer, tapi ada dua meme lagi yang populer dari adegan Tom di SpongeBob SquarePants.
Utamanya dari episode "Fools in April", di mana Tom mengeluarkan reaksi heran saat SpongeBob tertawa ketika SpongeBob memasukan es di minumannya, serta adegan selanjutnya di episode sama saat Tom kaget dan mengatan "You what?!" ke SpongeBob.
5. Tom sering ditunjukan sebagai ikan yang emosian
Tom serig sekali diperlihatkan sebagai ikan yang pemarah dan memprovokasi banyak konflik untuk figuran lain. Bahkan momen "COKELAT!" pun terlihat dia menunjukan emosi liarnya.
Di episode "Bubble Buddy" misalkan, dia membuat kekacauan dengan membuat fitnah, yang memang menjadi momen komedi sih.
6. Incidental K3 adalah figuran yang jadi variasi Tom
Seperti figuran lainnya, desain Tom pernah digunakan untuk karakter figuran lain, yaitu Incidental K3 yang mirip Tom, namun versi kurus dan tidak menggunakan celana.
7. Tom awalnya didesain sebagai figuran pelanggan Krutsy Krab dan adegannya banyak di Krusty Krab
Figuran dibuat untuk mengisi latar di adegan atau lokasi tertentu, nah Tom dibuat tim produksi untuk mengisi latar di Krusty Krab sebagai pelanggan Krusty Krab.
Adegan Tom juga sangat banyak yang ada di Krutsy Krab.
8. Di tiga season awal dia sering muncul, setelahnya Tom lebih sering jadi cameo tanpa dialog
Kemunculan Tom cukup banyak, tapi di tiga season awal, dia punya peran cukup penting dengan dialog.
Tetap setelah season 3, kemunculannya lebih jarang dan dia lebih sering muncul sebagai cameo figuran di latar, tanpa dialog.
Itu dia fakta-fakta Tom, figuran "COKELAT!" di SpongeBob SquarePants! Bagaimana menurutmu?
Baca Juga: 8 Fakta Fred, Ikan Kakiku di SpongeBob yang Muncul Terus!