Chris Hemsworth Rehat Akting Karena Risiko Penyakit Alzheimer
Hemsworth risiko terkena Alzheimer, seperti apa kondisinya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabar mengejutkan datang dari Chris Hemsworth, aktor pemeran Thor yang populer di film-film Marvel.
Kondisi kesehatannya mempengaruhi sehingga membuat Hemsworth harus hiatus dari dunia akting, seperti apa kondisi dan situasinya?
1. Chris Hemsworth berisiko terkena penyakit Alzheimer
Dalam rangkaian syuting untuk serial Limitless, Hemsworth memeriksakan kondisi fisik dan genetiknya ke dokter.
Ternyata diketahui kalau genetik Hemsworth memiliki APOE4 keturunan dari ibu dan ayahnya, yang mana ini berpotensi dan berisiko lebih besar untuk mengakibatkan penyakit Alzheimer.
Apa itu penyakit Alzheimer? Alzheimer adalah penyakit di mana penderitanya mengalami penurunan kinerja otak yang mempengaruhi daya ingat, kemampuan berbicara, bahkan kemampuan untuk berpikir.
2. Hemsworth belum menderita Alzheimer, namun berisiko besar, karena itu dia akan hiatus akting
Kondisinya, Hemsworth baru didiagnosa kalau dia punya kemungkinan dan risiko besar untuk mengidap Alzheimer di kemudian hari karena genetik keturunan orang tuanya.
Bahkan ayah dari Hemsworth pun saat ini sudah mengidap Alzheimer, sehingga faktor keturunan itu sangat besar berdampak ke Hemsworth juga, namun saat ini dia masih dalam kondisi prima.
Namun menanggapi hasil diagnosa ini, Hemsworth memilih untuk rehat dari dunia akting setelah syuting dan promo serial Limitless selesai.
"(Diagnosa) itu benar-benar membuatku berpikir untuk beristirahat terlebih dahulu. Karena aku sudah menyelesaikan syutingku, maka aku akan menyelesaikan sisa kontraknya dan aku akan kembali pulang, beristirahat, bersama dengan anak-anakku, bersama dengan istriku." ujar Hemsworth dikutip dari Variety.
3. Hemsworth bukan berarti akan pensiun
Dalam wawancara yang sama dengan Variety, Chris Hemsworth menambahkan informasi soal hiatus aktingnya.
"Ini bukan berarti aku mengajukan surat pengunduran diri, ya." yang jelas kalau Hemsworth bukan berhenti dari dunia akting.
Dia hanya membutuhkan waktu untuk hiatus, rehat, dan istirahat dari dunia akting untuk lebih banyak menghabiskan waktu bersama dengan keluarganya.
Tentu kita semua berharap sang Thor bisa tetap sehat dan bisa kembali ke dunia akting dengan lebih baik dari sebelumnya.
Baca Juga: Rekomendasi 7 Film Chris Hemsworth yang Wajib Kamu Tonton!