10 Fakta Aktor Jet Li yang Juga Ahli Wushu!

Apa saja nih fakta-faktanya Jet Li?

jet li 0.jpg

Jet Li adalah salah satu aktor Hong Kong yang terkenal sampai ke mancangera.

Dengan ciri khas bela diri dan akting yang memukau membuat Jet Li jadi cepat terkenal bahkan sejak peran pertamanya.

Nah apa saja sih fakta-fakta Jet Li yang menarik? Yuk simak berikut ini!

1. Nama aslinya adalah Li Lianjie, namun nama "Jet Li" dibuat di Filipina oleh perusahaan publikasi filmnya karena nama aslinya sulit disebut

jet li 1.jpgtherichest.com

2. Saat ini dia berkewarganegaraan Singapura demi pendidikan putrinya. Sebelumnya dia berkewarganegaraan Amerika dan Tiongkok

jet li 2.jpgwashingtonpost.com

3. Di umur 12 tahun dia menjadi atlit Wushu nasional yang bahkan sampai terpilih jadi salah satu penampil Wushu di Gedung Putih Amerika di depan Presiden Richard Nixon

jet li 7.jpgkungfukingdom.com

4. Umur 17 tahun dia berhenti sebagai atlit Wushu dan fokus dengan karir aktingnya. Film pertamanya adalah Shaolin Temple yang rilis pada 1982

jet li shaolin temple.jpgkungfukingdom.com

5. Tahun 1988 sempat ingin masuk Hollywood tapi terkendala bahasa Inggris, bahkan saat mau masuk Hollywood dia hanya bisa bahasa Inggris yang sangat dasar

Top-10-Jet-Li-Fight-Scenes-Kung-Fu-Kingdom-770X472.jpgkungfukingdom.com

Baca Juga: 10 Fakta Aktor Jackie Chan yang Mungkin Belum Kamu Tahu!

6. Film Hollywood pertamanya adalah Lethal Weapon 4 tahun 1998, tapi peran utamanya di Hollywood yang pertama adalah Romeo Must Die tahun 2000

jet li lethal weapon.jpgdenofgeek.com

7. Dia mendapatkan game-nya sendiri yaitu Jet Li: Rise to Honor yang rilis di PlayStation 2 dan dia suarakan langsung karakternya

jet li rise to honor.jpgplaylegit.net

8. Jet Li mengidap penyakit hipertiroid dan dalam proses penyembuhan agar detak jantungnya bisa kembali normal. Dia bilang kalau penyakitnya ini membuatnya tak bisa banyak berlatih

jet li 8.jpgwashingtonpost.com

9. Saat ini Jet Li menjadi duta Palang Merah Tiongkok dan punya organisasi The One Foundation untuk membantu banyak orang. Nama ini mirip dengan salah satu judul film Jet Li, yang juta The One

jet li the one foundation.jpgchinadaily.com.cn

10. Satu perannya yang langka, Jet Li berperan sebagai seorang ayah dengan anak berkebutuhan khusus di film Ocean Heaven yang bukan film laga

ocean heaven jet li.jpgnetflix.com

Nah, itu dia 10 fakta Jet Li yang menarik.

Gimana menurut kamu soal dia? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Inilah 5 Fakta Donnie Yen, Aktor yang Beneran Ahli Bela Diri!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU