Sinopsis Work Later Drink Now, Kisah 3 Perempuan Hobi Minum Alkohol
Drama comeback Choi Si-won!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Work Later Drink Now merupakan serial comeback dari Choi Siwon Super Junior, yang dirilis oleh TVING pada 2021 silam.
Drama ini diadaptasi dari cerita Webtoon berjudul sama, karya Mikkang. Menceritakan tentang percintaan, cinta, keluarga, pekerjaan dan rutinitas minum alkohol ketika rencana tak sesuai harapan. Selengkapnya, yuk, baca sinopsis Work Later Drink Now hingga daftar pemainnya di bawah ini.
1. Sinopsis Work Later Drink Now
Sinopsis Work Later Drink Now mengambil latar tiga perempuan berusia 30an yang berusaha mencari keseimbangan antara kehidupan pribadi dan kariernya. Mereka memiliki rutinitas minum alkohol usai bekerja.
Ketiganya mempunyai latar pekerjaan yang berbeda, mulai dari Ahn Soo-hee (Lee Sun Bin) sebagai penulis variety show, Han Ji-yeon (Han Sun-hwa) sebagai instruktur yoga dan Kang Ji-goo (Jung Eun-ji) berakting sebagai YouTuber Origami.
Selanjutnya ada Choi S-iwon yang memerankan tokoh Kang Buk-gu, seorang produser variety show yang merupakan teman laki-laki mereka.
Anggota Super Junior itu terlihat malu-malu saat berpesta dan memilih minum kesehatan sebagai pelepas dahaganya. Kang Buk Go juga kerap menunduk dibanding menikmati pesta.
Akankah Siwon bisa mengimbangi hobi minum tiga perempuan di atas? Saksikan keseruan akting mereka di drama Korea (drakor) Work Later Drink Now, ya!
Baca Juga: 5 Pemeran Drakor My Name, Ada Han So Hee hingga Ahn Bo Hyun
2. Staf dan pemeran Work Later Drink Now
Work Later Drink Now merupakan drama garapan sutradara Kim Jung-sik. Sementara, cerita serunya ditulis oleh pengarang hebat, Wi So-young.
Tayangan drama produksi rumah produksi Bon Factory dan distributor TVING ini mendapuk para bintang Korea Selatan kenamaan, seperti Lee Sun-bin, Jung Eun-ji, Han Sun-hwa, hingga Choi Si-won.
3. Jadwal tayang Work Later Drink Now
Work Later Drink Now memulai debut pertamanya pada 22 Oktober 2021 silam dengan total 12 episode, di mana 1 episodenya berdurasi sekitar 35 menit.
Drakor ini sangat cocok untuk kamu yang jenuh dengan rutinitas karier dan belum menemukan tambatan hati, karena menceritakan banyak sisi kehidupan.
Itu dia detail sinopsis Work Later Drink Now hingga daftar pemainnya. Tertarik untuk nonton?
Dian Fitriani N
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 8 Fakta The Beauty Inside, Drakor Dibintangi Seo Hyun-jin