7 Fakta Film Harry Potter and the Sorcerer's Stone, Rilis tahun 2001!
Tahun pertama Harry dan teman-temannya masuk Hogwarts
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Harry Potter and the Sorcerer's Stone adalah film pertama hasil dari adaptasi novel karya J.K. Rowling. Rilis pada 2001, film ini di sutradarai oleh Chris Colombus yang sebelumnya sukses dengan film Home Alone.
Film pertama Harry Potter ini tentu membuka pandangan kita akan petualangan Harry, Hermione, dan Ron di dunia sihir di Hogwarts pada tahun pertama.
Film ini juga tentunya membuka jalan cerita yang luas hingga film ketujuh Harry Potter.
Nah, maka dari itu, kali ini kita akan membahas beberapa fakta film Harry Potter and the Sorcerer's Stone yang mungkin belum kalian ketahui.
Simak baik-baik, ya!
1. Film adaptasi novel J.K. Rowling yang pertama
Sebelum film, novel Harry Potter adalah karya yang pertama kali dibuat oleh J.K. Rowling.
Harry Potter and the Sorcerer's Stone adalah bentuk visualisasi pertama dari novel karya J.K. Rowling dengan judul yang sama.
2. Budget film ini mencapai 125 juta dolar
Film ini juga menghabisi budget yang cukup besar, yakni 125 juta dolar. Namun, hal ini tentu tidak jadi masalah, karena pendapatan yang dihasilkan film ini sangat besar.
3. Memiliki judul berbeda dengan versi UK
Film ini memiliki dua judul yang berbeda, yakni ada versi UK dan US. Versi UK memiliki judul Harry Potter and the Philosopher's Stone.
Sedangkan untuk versi US, memiliki judul Harry Potter and the Sorcerer's Stone.
4. Instrumen musik di film ini karya John Williams
Instrumen musik yang mengiringi film Harry Potter tentunya menjadi aspek yang paling diingat para fans.
Musik-musik tersebut adalah karya John Williams, komposer yang juga membuat musik untuk Star Wars.
Baca Juga: 7 Fakta Karakter Harry Potter, The Boy Who Lived dari Gryffindor!
5. Berhasil masuk nominasi beberapa penghargaan
Fakta film Harry Potter and the Sorcerer's Stone berikutnya berkaitan dengan beberapa penghargaan.
Film Harry Potter and the Sorcerer's Stone berhasil masuk beberapa nominasi di Academy Awards dalam kategori Best Art Direction, Best Costume Design, dan Best Original Score.
6. Pengambilan scene Quidditch menggunakan kombinasi efek khusus manual dan CGI
Quidditch merupakan salah satu aspek terpenting yang paling diingat dari seri Harry Potter.
Dalam proses syuting film pertama ini, scene Quidditch diambil dengan efek khusus yang dikombinasikan dengan CGI.
7. Pendapatan film ini mencapai 974 juta dolar
Meski memerlukan budget yang cukup besar, film Harry Potter and the Sorcerer's Stone berhasil meraup pendapatan hingga 974 juta dolar dari seluruh dunia.
Nah, itu dia beberapa fakta film Harry Potter and the Sorcerer's Stone yang perlu kalian ketahui.
Share fakta yang menurut kalian menarik di kolom komentar, yuk!
Penulis: Zaki Narayan Satria
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 8 Fandom Terbesar di Dunia, Ada Harry Potter dan Star Wars!