Pembahasan Kamen Rider Geats Episode 1: Munculnya Sang Rider Rubah!
Banyak misteri terselubung dalam episode kali ini
Serial Kamen Rider Geats akhirnya resmi memulai ceritanya dengan nuansa yang berbeda dari serial sebelumnya.
Menariknya, ada sejumlah pakem yang didobrak seperti latar sang tokoh utama yang sangat misterius, ganggaun saat momen perubahan sang rider dan nuansa episode pertamanya yang seperti episode terakhir saja.
Penasaran? Simak pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: 6 Fakta Serial Baru, Kamen Rider Geats yang Banyak Ridernya!
1. Ace Ukiyo mendapat Desire Driver dan Rider ID Core motif rubah
Episode pertama serial ini dibuka dengan penampakan seorang pemuda yang memainkan koin.
Kemudian, seorang gadis yang diketahui bernama Tsumuri datang membawa kotak misterius dan memberinya selamat karena pemuda tersebut menjadi Kamen Rider.
Uniknya, pemuda bernama Ace Ukiyo tersebut menyahutinya dengan jawaban "Sudah tahu, kok".
Perkataan Ace seolah seperti mengindikasikan bahwa Desire Grand Prix sudah beberapa kali berjalan.
2. Keiwa Sakurai dan Neon Kurama terseret dalam Desire Grand Prix
Setelah Ace dan Tsumuri, kita juga diperkenalkan dengan sejumlah karakter lain.
Salah satunya adalah Keiwa Sakurai, pemuda baik hati yang sering gagal dalam berbagai kesempatan. Salah satunya adalah momen ketika ia gagal lolos dalam ujian wawancara.
Lalu ada Neon Kurama, seorang content creator terkenal yang mencoba menjadi orang biasa.
Keduanya tak sengaja terseret dalam misi terakhir Desire Grand Prix dan hampir mati diserang para Jyamato, entitas misterius yang menjadi target buruan para peserta event tersebut.
Untungnya, Kamen Rider Shirowe dan Kamen Rider Buffa muncul tepat waktu dan membasmi semua Jyamato.
Sementara, Ace sendiri masih santai di kediamannya. Ia baru meluncur ke medan pertempuran setelah merasa waktunya sudah tiba.
3. Terungkap kalau Desire Grand Prix sudah mencapai babak final
Tanpa semua orang ketahui, ternyata acara Desire Grand Prix telah berjalan setengah tahun dan telah mencapai misi terakhir.
Misi tersebut hanya diikuti tiga orang: Ace Ukiyo, Takeshi Goutokuji dan Michinaga Azuma.
Nah, Takeshi adalah Kamen Rider Shirowe yang bermotif beruang dan Azuma adalah Kamen Rider Buffa, rider bermotif sapi yang membawa senjata pedang gergaji mesin.
Babak final yang ketiga ikuti sendiri memiliki satu tujuan: menghancurkan sang boss utama, Fortress Jyamato.
4. Salah satu rider gugur dalam pertempuran melawan sang boss utama
Salah satu momen yang merusak pakem serial Kamen Rider akhirnya dimunculkan.
Saat Jyamato Fortress muncul, Takeshi mencoba berubah kembali. Sayangnya, salah satu tentakel monster tersebut berhasil mengenainya pada momen perubahannya dan membuat rider tersebut membentur tembok dengan keras.
Alhasil, Takeshi alias Kamen Rider Shirowe harus gugur pada misi terakhir Desire Grand Prix kali ini.
5. Perubahan pertama Kamen Rider Geats ditunjukkan!
Di tengah situasi genting tersebut, akhirnya Ace Ukiyo muncul dan berhasil menyelamatkan Neon yang hampir saja terjatuh dari atap gedung.
Ia pun langsung berubah menjadi Kamen Rider Geats dengan memakai Magnum Raise Buckles dan membasmi semua Jyamato dengan Magnum Shooter 40X.
Saat menghadapi Jyamato Fortress, Ace menggunakan kartu as miliknya, Boost Raise Buckles dan berhasil menghancurkan bagian dalam monster tersebut.
Oh, ya! Ada bagian sistem rider yang disebut Revolve On yang memungkinkan Ace menukar posisi armor bagian atas dan bawahnya sesuai kebutuhan.
Jurus pamungkasnya sendiri adalah tendangan yang disebut Magnum Boost Grand Victory yang berhasil membunuh Jyamato Fortress.
6. Ace Ukiyo berhasil menjadi Desire God
Kekalahan Jyamato Fortress otomatis membuat Ace menjadi pemenang Desire Grand Prix kali ini.
Yup, kalian tak salah baca "kali ini". Soalnya, pada momen dialog antara Tsumuri dan pria misterius bertopeng, ada keterangan bahwa ternyata Ace sudah beberapa kali memenangkan event pertandingan tersebut.
Alhasil, Ace pun dinobatkan menjadi Desire God kali ini. Dunia yang sempat hancur akibat serbuan para Jyamato pun kembali dipulihkan.
Namun, ada hal aneh lagi yang terjadi pasca kejadian itu.
7. Beberapa warga sipil didatangi Tsumuri
Bagaimana nasib para korban sipil yang berjatuhan?
Rupanya, mereka sendiri selamat. Keiwa dan pemilik kedai yang sempat kena tebas oleh Jyamato hidup tanpa bekas luka apapun.
Akan tetapi, semua kejadian selama Desire Grand Prix seolah menghilang dari ingatan mereka.
Nah, saat Keiwa asyik menikmati soba kesukaannya, tiba-tiba Tsumuri datang membawa kotak berisi Desire Driver dan Rider ID Core.
Hal itu juga terjadi pada beberapa karakter lain seperti Neon Kuruma dan Michinaga Azuma. Bahkan, ibu rumah tangga sekalipun juga didatangi oleh Tsumuri.
Mereka yang menyentuh Rider ID Core pun akan mendapatkan memorinya kembali seperti Keiwa yang akhirnya mengingat para Jyamato dan Kamen Rider Geats.
Episode pertama pun ditutup dengan ucapan selamat datang ke dunianya oleh Ace Ukiyo yang telah menjadi Desire God.
Apakah Ace kembali memulai lagi Desire Grand Prix seperti sebelumnya? Jawaban itu akan datang seiring berjalannya cerita Kamen Rider Geats.
Bagaimana kesan kalian pada episode pertamanya? Tulis di kolom komentar!
Baca Juga: Trailer Kamen Rider Black Sun Baru Pamerkan Gorgom!