6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti Daisy

Sekarang ia dibawa oleh Bowery King

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti Daisy

Sepeninggalan Daisy, John diketahui kembali mengadopsi anjing baru dari jenis pit bull setelah menghabisi geng Tarasov Mob. Anjing satu ini sendiri terus muncul di semua sekuelnya sampai sekarang.

Apa saja fakta menarik anjing pit bull milik John Wick? Berikut pembahasannya!

Baca Juga: 6 Fakta Killa Harkan John Wick 4, Musuh Ruska Roma

1. Muncul di bagian akhir sekuel pertama

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyJohn membawa anjing barunya ( Dok. Lionsgate / John Wick )

Anjing pit bull satu ini baru muncul menjelang akhir film sekuel pertamanya.

Pada saat itu, John tengah mencari obat-obatan untuk mengobati lukanya pasca pertarungannya melawan Viggo dan anak buahnya.

Ia sendiri kemudian mendapati seekor anjing pit bull tengah menatapnya. Merasa kasihan akan hewan tersebut, John melepaskan hewan itu dari kandangnya dan membawanya pulang.

2. Sengaja tak diberi nama agar John tak terikat secara emosional

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyAnjing John menyambut kedatangan Santino ( Dok. Lionsgate / John Wick 2 )

Tak seperti Daisy yang sempat diberi nama, pit bull ini diketahui tak memiliki nama sama sekali.

Hal itu terungkap pada saat Santino datang bertamu ke rumah John. Saat pria Italia itu menanyakan nama anjing tersebut, mantan pembunuh itu cuma berkata kalau peliharaannya itu tak bernama.

3. Sama seperti Daisy, anjing tersebut terlihat patuh pada John

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyJohn dan pit bull-nya ( Dok. Lionsgate / John Wick 3 )

Meskipun tak diberi nama dan hubungannya tak sedekat seperti Daisy, anjing pit bull ini tetap menunjukkan kepatuhannya.

Ia akan selalu mengikuti setiap perkataan John dan juga menjilati majikannya setiap pulang dari misi.

Anjing satu ini juga terbukti tak rewel setiap harus berpisah dengan majikannya.

4. Selalu ditinggal John di hotel setiap melakukan misi

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyAnjing John ditinggal di hotel Continental ( Dok. Lionsgate / John Wick 2 )

Tak seperti Sofia atau Tracker, John tak pernah berpikir untuk menjadikan peliharaanya tersebut sebagai partner bertarung.

Oleh karena itu, John selalu meninggalkannya di hotel setiap harus kembali ke pertempurannya.

Untungnya, Charon sendiri dengan senang hati menerimanya secara pribadi meskipun hotel tak memiliki layanan penitipan hewan peliharaan.

5. Diadopsi Bowery King pasca kematian John

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyBowery King pada poster film John Wick 3 ( Dok. Lionsgate / John Wick 3 )

Pada sekuel keempatnya, anjing tersebut diketahui berada di bawah perawatan Bowery King setelah hotel Continental hancur dibom Marquis.

Bahkan setelah John tiada, hewan itu tetap dibawa bos intelijen bawah tanah itu.

Hal itu terlihat pada saat momen makam John, di mana anjing pit bull itu diperlihatkan menemani Bowery King dan Winston berkunjung ke pusara majikan lamanya tersebut.

6. Diperankan oleh dua anjing yang berbeda

6 Fakta Anjing Pitbull John Wick, Hewan Pengganti DaisyJohn dan anjingnya melarikan diri di akhir sekuel kedua ( Dok. Lionsgate / John Wick 2 )

Anjing pitbull milik John ini rupanya diperankan oleh dua hewan yang berbeda.

Pada John Wick 2, peran tersebut jatuh pada anjing yang bernama Burton. Keanu sendiri sering memanggilnya dengan sebutan Bubba.

Sedangkan di John Wick 3, Burton kemudian digantikan oleh seekor anjing dengan jenis yang sama bernama Cha Cha.

Itulah fakta-fakta menarik tentang anjing pitbull milik John Wick.

Bagaimana pendapat kalian?

Baca Juga: Teori: Mungkinkah The Elder JW 3 Masih Hidup di John Wick 4?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU