Sinopsis Film Qorin, Nuansa Horor Penuh Teror

Mengangkat salah satu urband legend di Indonesia

Sinopsis Film Qorin, Nuansa Horor Penuh Teror

Kabar gembira untuk para pecinta film horor. Rumah produksi IDN Pictures akan merilis film Qorin pada 1 Desember 2022. Film ini cukup berbeda dari film-film horor biasanya karena mengangkat salah satu urband legend di Indonesia, yakni jin qorin.

Sebuah film horor produksi Susanti Dewi dengan sutradara Ginanti Rona ini menghadirkan sinema horor berkualitas dengan banyaknya adegan seram nan menegangkan. Didukung juga oleh akting para pemainnya yang berkualitas.

Tertarik untuk menontonnya? Simak sinopsis film Qorinpemeran, dan jam tayangnya di sini.

1. Sinopsis film Qorin

Sinopsis Film Qorin, Nuansa Horor Penuh Terorinstagram.com/qorin.film

Film ini menceritakan tentang seorang santri tingkat 3 Madrasah Aliyah di asrama Rodiatul Jannah bernama Zahra Qurotun Aini. Ia sudah tinggal di asrama khusus putri selama hampir 6 tahun.

Selangkah lagi demi kelulusan, ia harus bertahan menghadapi Ustaz Jaelani yang memiliki rencana terselubung. Ia mengajak para santri melakukan ritual Qorin. Istrinya pun sang Umi Hana curiga dengan keanehan-keanehan pada benda asing dan gelagat suaminya.

Tak disangka, ritual Qorin mengakibatkan Zahra dan para santri lainnya mendapatkan teror mistis di pesantren tersebut. Mereka dihantui oleh sosok jin yang menyerupai diri mereka masing-masing. 

Jin qorin mulai mengambil alih tubuh milik para santri dan membuat mereka melakukan hal-hal dosa dan menjauhi perintah Allah. Jin qorin yang ada di setiap diri manusia ini harus dilawan dalam diri mereka oleh Zahra dan para santri lainnya.

Akankah mereka berhasil?

2. Staf dan pemeran film Qorin

Sinopsis Film Qorin, Nuansa Horor Penuh TerorYolanda memasuki sebuah pondok pesantren khusus putri ( Dok. IDN Pictures / Qorin )

Qorin merupakan film persembahan IDN Pictures yang diproduksi oleh Susanti Dewi dan sutradara Ginanti Rona. Film ini bukanlah pertama kalinya Ginanti Rona menyutradari film horor atau misteri.

Sebelumnya, ia pernah menjadi asisten sutradara film Rumah Dara dan The Raid, kemudian menjadi sutradara dengan karya perdananya berjudul Midnight Show.

Selain itu, dalam pembuatannya, film ini menggandeng sederet bintang film ternama Indonesia, yakni sebagai berikut:

  • Zulfa Maharani sebagai Zahra
  • Omar Daniel sebagai Ustad Jaelani
  • Aghniny Haque sebagai Yolanda
  • Dea Annisa sebagai Umi Hana
  • Naimma Aljufri sebagai Gendhis
  • Yusuf Mahardika sebagai Yafi
  • Putri Ayudya sebagai Umi Yana
  • Cindy Nirmala sebagai Icha
  • Alyssa Abidin sebagai Sri
  • Pritt Timothy sebagai Kiai Mustofa
  • Ridwan Roul sebagai Malik.

Baca Juga: 11 Adegan Paling Menyeramkan di Trailer Film Qorin

3. Jadwal tayang film Qorin

Sinopsis Film Qorin, Nuansa Horor Penuh Teror(Dok. IDN Media)

Film horor berdurasi 110 menit berjudul Qorin ini akan diputar secara perdana di seluruh bioskop Indonesia mulai tanggal 1 Desember 2022. Catat tanggalnya dan nonton Qorin secara legal di bioskop kesayanganmu!

Dengan sinopsisnya yang seru dan para pemerannya yang jempolan, tentu sangat disayangkan jika melewatkan film yang satu ini! 

Baca Juga: Apa itu Qorin? Pengertian, Ciri-Ciri Diganggu, dan Cara Berlindung

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU