Sinopsis KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni
Versi yang lebih lengkap dari sebelumnya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pada akhir April 2022 lalu, film horor Indonesia berjudul KKN di Desa Penari tayang setelah beberapa kali mengalami penundaan. Film yang diangkat dari sebuah utas di Twitter ini menjadi salah satu film Indonesia terlaris sepanjang masa.
Sekarang, hadir versi terbaru yang berjudul KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni. Versi yang lebih panjang 40 menit dari versi pertamanya ini disebut-sebut menyajikan cerita yang lebih lengkap.
Bagaimana selengkapnya? Simak sinopsis KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni dan jadwal tayangnya berikut ini.
1. Sinopsis KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni
Film ini menceritakan beberapa peristiwa yang tak tersampaikan dalam KKN di Desa Penari. Bermula dari Ibu Widya yang melarang sang anak untuk melaksanakan kegiatan KKN di desa petaka tersebut.
Dengan berbagai cara Widya berupaya meyakinkan sang ibu dan usaha tersebut berhasil. Sebelum Widya berangkat, ibunya sempat mengatakan sebuah pepatah Jawa yang ternyata bermakna bahwa akan ada hal buruk yang terjadi kepada Widya dan lima temannya.
Benar saja, Widya dan seorang teman, yaitu Nur, mulai diganggu dengan suara gamelan dan penampakan sosok penari yang diketahui disebut "Badarawuhi". Segalanya semakin berbahaya ketika salah satu dari enam mahasiswa KKN melakukan perjanjian dengan Badarawuhi.
Ya, pada dasarnya itu adalah sinopsis untuk KKN di Desa Penari.
Meski begitu, untuk yang sudah nonton KKN di Desa Penari edisi sebelumnya, versi yang ini akan menampilkan adegan tambahan karena durasinya lebih panjang.
Baca Juga: Sinopsis Cirkus, Sebuah Drama Komedi India di Bioskop
2. Staf dan pemeran
KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni merupakan film persembahan MD Pictures yang berkolaborasi dengan Pic House Films. Film ini diproduseri oleh Manoj Punjabi, disutradarai oleh Awi Suryadi, serta ditulis oleh Lele Laila dan Gerald Mamahit.
Film ini masih akan menampilkan akting dari deretan bintang yang sama dengan film KKN di Desa Penari, yaitu Tissa Biani (Nur), Adinda Thomas (Widya), Achmad Megantara (Bima), Aghniny Haque (Ayu), Calvin Jeremy (Anton), M. Fajar Nugra (Wahyu), serta Aulia Sarah (Badarawuhi).
Pada versi extended ini, akan ada Lydia Kandou yang memerankan tokoh Ibu Widya.
3. Jadwal tayang di bioskop
KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni adalah versi extended dari film KKN di Desa Penari. Film ini dijadwalkan tayang perdana pada 29 Desember 2022 di seluruh bioskop Indonesia.
Tak hanya di Indonesia, film yang kabarnya akan menyajikan potongan scene film horor selanjutnya dari MD Pictures, yaitu Sewu Dino ini juga ditayangkan di Malaysia dan Brunei.
Itulah sinopsis KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni dan jadwal tayangnya di bioskop Indonesia. Bagaimana, tertarik untuk menonton?
Penulis: Viky Nursyafira
Baca Juga: Sinopsis Cek Toko Sebelah 2, Cerita Baru Keluarga Koh Afuk!