Urutan 11 Film Batman Berdasarkan Tahun Rilis
Terdapat beberapa versi Bruce Wayne
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jika kalian penggemar superhero, pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu superhero ikonik, Batman. Superhero yang dijuluki sebagai manusia kelelawar ini merupakan tokoh fiksi ciptaan Bob Kane dan Bill Finger.
Sejak kemunculan pertamanya di Detective Comics #27 tahun 1939, superhero satu ini langsung populer sehingga dibuatkan komiknya sendiri yang berjudul Batman. Hingga sekarang tokoh fiksi itu banyak mengalami pengembangan seiring dengan terdapatnya beberapa film tentang Batman. Berikut kami tampilkan urutan film Batman live-action berdasarkan tahun rilis.
Karena fokus live-action, maka LEGO Batman tidak masuk ya.
1. Batman (1966)
Batman tahun 1966 ini karakter-karakternya versi serial televisi tahun 60-an. Hampir semua aktor serial televisi kembali berperan di sini.
Dibandingkan film yang lebih modern, film 1966 ini mungkin konyol. Tapi kalau kamu nyari komedi, film yang satu ini asyik juga diikuti!
2. Batman (1989)
Di versi ini, Michael Keaton dipercaya untuk memerankan tokoh superhero tersebut. Ceritanya sendiri berfokus pada karakter Batman yang memiliki identitas Bruce Wayne dalam membasmi kejahatan di kota Gotham. Lawan utamanya di sini adalah Jack Napier, yang kemudian jadi Joker.
Baca Juga: Matt Reeves Detailkan Masa Lalu Catwoman di The Batman!
3. Batman Returns (1992)
3 tahun berselang, sekuel dari film Batman akhirnya dirilis dengan tetap dibintangi oleh Michael Keaton. Dalam sekuelnya ini, upaya Batman dalam memberantas kejahatan di Gotham semakin sulit ketika ia menghadapi musuh baru, yaitu psikopat bernama Penguin. Belum lagi dengan kemunculan karakter baru yaitu Catwoman yang semakin menambah kesulitan bagi Bruce.
4. Batman Forever (1995)
Urutan film Batman ketiga hadir pada tahun 1995 dengan menampilkan aktor baru sebagai pemeran Bruce Wayne, yaitu Val Kilmer. Di film berjudul Batman Forever ini, Bruce harus melawan The Riddler yang membuat kekacauan di kota Gotham. Lalu ada juga Harvey Dent sang Two Face yang ingin balas dendam terhadap Batman.
5. Batman and Robin (1997)
Tidak butuh waktu lama, pada tahun 1997 film Batman terbaru dirilis dengan George Clooney yang berperan sebagai Bruce Wayne. Sesuai judulnya, fokus cerita berpusat pada tokoh Batman yang kali ini bekerja sama dengan rekannya, Robin. Keduanya mencoba memberantas kejahatan yang dikepalai oleh Mister Freeze dan Poison Ivy.
Batgirl juga muncul di film ini.
6. Batman Begins (2005)
Batman Begins menjadi awal mahakarya Christopher Nolan dalam menggarap trilogi yang dikenal sebagai Trilogy The Dark Knight. Saat Nolan menyutradarai Batman Begins dan dua sekuelnya, aktor yang dipercaya untuk memerankan Bruce Wayne adalah Christian Bale.
Di film ini, para penonton akan diperlihatkan awal mula Bruce Wayne menjadi Batman.
Bukan hanya menghadapi gangster Gotham, Bruce kemudian harus berurusan dengan ancaman League of Shadows juga.
7. The Dark Knight (2008)
Urutan film Batman selanjutnya ada The Dark Knight yang merupakan sekuel dari Batman Begins. Film ini banyak disebut sebagai salah satu film superhero terbaik sepanjang sejarah. Hal itu bukan tanpa alasan, Nolan memang menyajikan cerita dengan sangat menarik, ditambah akting memukau Heath Ledger sebagai musuh Batman di film ini yang bernama Joker.
8. The Dark Knight Rises (2012)
The Dark Knight Rises menjadi akhir dari perjalanan Batman versi Christian Bale. Filmnya sendiri menceritakan kelanjutan dari film sebelumnya, dimana Bruce Wayne sempat tidak lagi menjadi Batman setelah kematian kekasihnya, Rachel. Namun teror dari Bane terhadap kota Gotham membuatnya ia kembali menjadi Batman dengan bantuan karakter baru, Catwoman.
9. Batman v Superman: Dawn of Justice (2016)
Setelah berakhirnya perjalanan Batman versi Christian Bale, pada tahun 2016 terdapat versi baru dari Batman yang diperankan oleh Ben Affleck. Berbeda dengan cerita-cerita sebelumnya, film kali ini berkisah tentang konflik antara Batman dan Superman. Konflik tersebut diramaikan dengan provokasi yang dilakukan oleh Lex Luthor.
10. Justice League (2017)
Masih diperankan oleh Ben Affleck, kali ini perjalanan Batman semakin runyam setelah Superman diceritakan tewas pada kejadian di film sebelumnya. Masalah semakin besar ketika monster Parademons datang ke Bumi dan mengancam banyak nyawa. Akhirnya Batman dan Wonder Woman mengumpulkan superhero lain, seperti Aquaman, The Flash dan Cyborg yang kemudian dinamakan kelompok Justice League.
11. The Batman (2022)
Versi terbaru Batman setelah berakhirnya versi Ben Affleck baru saja rilis beberapa waktu lalu. Kali ini Bruce Wayne atau Batman diperankan oleh Robert Pattinson. Film yang diberi judul The Batman ini disutradarai oleh Matt Reeves dan langsung menuai banyak pujian dari berbagai kalangan sesaat setelah filmnya berhasil tayang. The Batman diceritakan lebih gelap dari film-film sebelumnya, dimana Bruce Wayne akan bekerja sama dengan Catwoman dalam membasmi kejahatan di Gotham City.
Itulah urutan film Batman live-action berdasarkan tahun rilis sejak 1989 sampai 2022. Sebagai catatan, semua film Batman diatas tidak saling berkaitan atau dalam bahasa lainnya berada di alam semesta yang berbeda. Walaupun begitu, semua filmnya menarik untuk ditonton dan jalan ceritanya mudah dipahami.
Baca Juga: 4 Hal Menarik Adegan Joker dan Batman yang Dihapus dari The Batman