Kenapa Superman Bajunya Huruf S? Ini Penjelasannya
Ada makna juga dari simbol huruf S di dada Superman, lho
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada satu ciri khas dari Superman di kostumnya, yang mana semua versi punya simbol huruf "S".
Tentu saja simbol huruf "S" ini punya arti tersendiri, apa itu?
1. Di awal kemunculannya, "S" di dada Superman memang sesimpel huruf pertama dari namanya
Superman pertama kali muncul pada tahun 1934, di Action Comics dan diciptakan oleh Jerry Siegel dan Joe Shuster.
Menurut mereka, harus ada sesuatu di dada Superman dan sesimpel menggunakan simbol huruf "S" yang merupakan huruf pertama di nama "Superman".
Namun Jerry Siegel dan Joe Shuster sering bercanda kalau "S" juga huruf depan nama mereka, Shuster dan Siegel.
2. Di Superman: The Movie (1978), simbol S ini adalah simbol keluarga El
Sebelumnya simbol S di dada Superman selalu diidentikan dengan huruf depan namanya atau kata lainnya yang berkaitan.
Namun di film Superman: The Movie yang rilis pada 1978, simbol ini menjadi lambang dari keluarga El, keluarga asli Kal El (Clark Kent) di Krypton.
Barulah ketika Clark membawa simbol ini di Bumi dan seperti huruf "S", nama Superman pun akhirnya muncul.
3. Di versi modern, simbol S ini adalah simbol dari Krypton dan kalau diterjemahkan ke bahasa manusia Bumi berarti "Harapan"
Di versi modern, kedua orang tua Kal El di Bumi melihat kalau pesawat dan Kal El datang dengan atribut berbentuk S, di sini ibunya membuat simbol Superman (ibunya yang membuat kostum Superman).
Nah di versi modern juga dikatakan kalau "S" di dada Superman sebenarnya bukan huruf, melainkan simbol "harapan" jika ditranslasikan ke bahasa manusia Bumi.
Ini maknanya adalah Superman yang memberikan harapan saat menolong orang-orang yang membutuhkan.
Nah itu dia alasan kenapa ada huruf "S" di dada Superman, bagaimana menurutmu?
Baca Juga: Kenapa Superman Takut dan Lemah dengan Kryptonite? Ini Penyebabnya