10 Karakter Marvel yang Tukang Selingkuh, Hati-Hati Terjerat!
Kisah yang rumit sang superhero
Superhero Marvel memiliki kehidupan pribadi dengan karakteristik yang berbeda-beda. Beberapa dari mereka memiliki kisah cinta yang rumit dengan drama yang cukup meluap-luap, seperti perselingkuhan.
Lika-liku hubungan superhero dengan pasangannya ini menjadi "bumbu" yang cukup menarik dalam perjalanan kisahnya. Sama seperti kehidupan nyata, kisah romansa mereka ada yang berakhir bahagia dan juga memilukan.
Berikut ini daftar superhero Marvel yang tukang selingkuh.
1. Thor
Thor dikenal sebagai seorang dewa yang sering minum-minum dan menghabiskan waktu bersama banyak perempuan. Ia sering kali sulit untuk memperbaiki kebiasaan ini setelah berkomitmen dengan Jane Foster.
Dalam komik, Thor bahkan sering berselingkuh dari Jane Foster. Karena nampak sering menunjukkan kasih sayangnya kepada Jane, fakta perselingkuhan Thor ini tentunya cukup mengejutkan bagi sebagian besar orang.
2. Colossus
Sejak pertama kali Kitty Pryde menatap Colossus, dia tampak jatuh cinta. Colossus pun merasakan hal yang sama. Setidaknya, hal ini terjadi hingga dia berselingkuh. Kitty pun cukup terkejut akan berita perselingkuhan ini.
Saat Colossus terjebak di Battleworld selama acara Secret Wars, ia bertemu dengan seorang alien healer dan langsung jatuh cinta. Ia seolah-olah lupa tentang Kitty.
Ketika dia kembali, pahlawan Rusia itu kemudian putus dengan mantan kekasihnya.
3. Jean Grey
Kisah cinta segitiga Jean, Cyclops, dan Wolverine sudah berlangsung cukup lama. Awalnya, Jean saling menjaga dengan perasaan dengan Cyclops bahkan saat menjalankan misi yang menjalankan nyawa mereka.
Hubungan ini pun hancur setelah Jean bertemu dengan Wolverine yang memiliki sifat cukup kasar dan memiliki cakar adamantium.
Cinta segitiga di antara mereka sering kali membuat Jean dan Cyclops harus bertengkar, begitu juga Cyclops dan Wolverine. Di sisi lain, Jean juga tidak ragu untuk mencium Wolverine meskipun Cyclops masih mencintainya.
Baca Juga: 10 Superhero Marvel paling Banyak Simpan Rahasia
4. Cyclops
Salah satu hubungan romantis paling dramatis dalam komik X-Men adalah antara Cyclops dan Jean Grey. Banyak penggemar berasumsi bahwa kedua anggota pendiri X-Men akan bersama selamanya.
Cyclops berselingkuh dengan sesama pahlawan mutan bernama Emma Frost. Meskipun mereka berselingkuh secara telepati daripada secara fisik, hal ini tetap sebuah pengkhianatan yang mengerikan terhadap cinta lamanya.
5. Hawkeye
Jika Clint Barton dikenal sebagai pemanah jitu dan keanggotaan lama Avengers, ia juga dikenal dengan kasus perselingkuhannya.
Setelah beberapa hubungan berkomitmen dengan sesama Avengers, Hawkeye mendapati dirinya bertemu perempuan.
Setelah menyelamatkan seorang warga sipil bernama Cherry dari mafia Rusia, Hawkeye memulai hubungan dengannya. Tidak menganggapnya sebagai hubungan yang sebenarnya, Clint meniduri perempuan lainnya.
6. Crystal
Adik Ratu Medusa seorang makhluk Inhuman, Crystal dikenal sebagai anggota termuda dari Keluarga Kerajaan Inhuman. Crystal memiliki beberapa hubungan dengan beberapa pahlawan Marvel lainnya.
Salah satunya adalah dengan Quicksilver, hubungan khusus mereka berakhir kurang baik. Saat pesta yang diselenggarakan oleh Vision dan Scarlet Witch berlangsung, Crystal bertemu dengan seorang pria bernama Norman Webster.
Terpesona satu sama lain, keduanya memulai hubungan terlarang. Begitu Quicksilver mengetahuinya, dia hampir membunuh Norman.
Baca Juga: 5 Fakta Machine Man Marvel, Pahlawan Super Berbasis Android
7. Daredevil
Matt Murdock terkenal sebagai playboy. Sebagai pengacara yang pemberani, Matt telah tidur dengan banyak perempuan dari semua bidang kehidupannya. Seperti halnya kebanyakan playboy, dia kesulitan berkomitmen pada satu pasangan.
Untuk sementara, Daredevil menikah dengan Milla Donovan. Namun, perlahan kisah cinta mereka memudar. Itu semua memuncak dengan Daredevil selingkuh, dan Milla akhirnya menjadi gila dan dirawat di rumah sakit jiwa.
8. Invisible Woman
Hubungan terbaik di komik Marvel jatuh pada hubungan Invisible Woman dan Mr. Fantastic. Reed dan Sue Richards telah menjadi belahan jiwa sepanjang hari.
Pada saat Reed dan Sue memasuki sedikit pertengkaran perkawinan, Sue benar-benar memutuskan untuk bertemu dengan penguasa Atlantis, Namor the Submariner yang menginginkan Sue.
Meskipun dia akhirnya kembali ke Reed, perselingkuhan ini pengkhianatan yang cukup mengejutkan.
9. Rescue
Pepper Potts ternyata pernah berselingkuh. Bertahun-tahun sebelum dia mengenakan kostum heroik, Rescue, ia berjuang untuk tetap setia kepada pasangannya.
Dalam komik, bukan Tony Stark yang berakhir dengan Pepper, melainkan orang kepercayaannya, Happy Hogan. Pernikahan Happy dan Pepper berakhir dengan pengungkapan tragis bahwa Pepper telah berselingkuh dari Happy dengan pacar SMA-nya.
10. Gambit
Gambit menjalankan hubungan dengan Rogue. Namun, sayang sekali ia tiba-tiba pergi dan mengacaukan hubungan itu.
Ternyata, bukan Rogue yang selingkuh dengan Gambit. Terungkap bahwa Gambit memiliki seorang istri yang telah dia tinggalkan di rumah. Pertemuannya dengan Rogue sebenarnya adalah perselingkuhan.
Nah, itu dia beberapa karakter Marvel yang tukang selingkuh yang rela membohongi sekaligus mengkhianati pasangannya. Jangan ditiru, ya!