Pecah Rekor! Trailer Avengers: Endgame Jadi Trailer Terbanyak Tonton dalam 24 Jam!
Jumlah penonton trailer Avengers: Endgame membuat pecah rekor menjadi trailer film dengan penonton terbanyak dalam 24 jam! Sebanyak apa sih?
Kalau membahas Avengers: Endgame, pasti tidak terlalu mengejutkan jika jumlah penonton trailer Avengers: Endgame sangat banyak!
Memang sebanyak apa jumlah penonton trailer Avengers: Endgame? Karena jumlah penontonnya, saat ini rekor dipecahkan oleh trailer Avengers: Endgame dengan jumlah penonton terbanyak sejak 24 jam dirilis.
Sejak awal kemunculannya, tepatnya pada tanggal 7 Desember 2018 yang lalu.
24 jam sejak trailer-nya dirilis, jumlah penontonnya tidak main-main.
sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]
Menurut Marvel Studios, total atau jumlah penonton trailer Avengers: Endgame mencapai 289 juta penonton!
Jelas saja itu jumlah penonton yang sangat besar dan tidak main-main.
Memangnya siapa sih pemegang rekor sebelum trailer Avengers: Endgame?
Lawannya adalah satu keluarga sendiri (dan juga tidak terlalu mengejutkan bagi sebagian penggemar), yaitu Avengers: Infinity War dan The Lion King versi live action.
Trailer Avengers: Infinity War mendapatkan 230 juta penonton dalam 24 jam trailer tersebut ditayangkan, sedangkan The Lion King ada di bawahnya, dengan 224,6 juta penonton di seluruh dunia.
“To the greatest fans in the world, thank you for being there from the beginning til the endgame and making Marvel Studios’ #AvengersEndgame the most viewed trailer in history with 289M views in 24 hours!” cuit Marvel Studios di Twitter
https://twitter.com/Marvel/status/1071470056327053317
Kenapa sih bisa sampai seramai itu? Bahkan beda 50 juta penonton dari Avengers: Infinity War yang memang sampai viral?
Kemungkinan karena kemunculannya tanpa peringatan, sehingga semua orang terkejut.
Terlepas dari hal tersebut, memang semuanya menunggu-nunggu trailer-nya, karena Avengers: Infinity War viral dengan akhir yang gantung, dan semua orang penasaran bukan main.
Bagaimana menurutmu? Apakah kamu termasuk yang 289 juta penonton itu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.