Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Because magic never ends...

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Salah satu film yang siap menghibur kita di holiday season ini kini siap tayang. Night at the Museum: Secret of the Tomb, yang merupakan film ketiga dari Night at the Museum, kembali menghadirkan aksi-aksi kocak dari Larry Daley (Ben Stiller), Teddy (Robin Williams), Ahkmenrah (Rami Malek), dan koleksi-koleksi lainnya. Kali ini, mereka tidak hanya beraksi di New York’s Natural History Museum saja. Karena suatu hal yang genting, mereka harus menjelajah ke belahan bumi lainnya menuju Inggris Raya, tepatnya ke British Museum.

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Suasana malam di New York’s Natural History Museum selalu meriah ketika para koleksi menjadi hidup berkat kekuatan tablet Mesir Kuno. Ternyata keceriaan ini terancam sirna, karena sihir yang membuat mereka hidup semakin lama semakin memudar. Larey Daley, sekuriti New York’s Natural History Museum pun berusaha agar teman-teman koleksinya bisa tetap hidup kembali tiap malam, untuk itu, ia harus ke British Museum, karena di sana terdapat koleksi Merenkahre (Ben Kingsley), ayah dari Ahkmenrah yang mengetahui rahasia keajaiban tablet Mesir Kuno ini.

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Di sisi lain, Larry menghadapi masalah keluarga dimana anaknya, Nick Daley (Skyler Gisondo) telah tumbuh dewasa. Setelah lulus SMA, ia menghadapi pilihan dalam melanjutkan hidupnya. Dan tentu saja sebagai ayahnya, Larry turut dalam kebimbangan antara memberikan dukungan pada pilihan anaknya atau mengatur pilihan yang tebaik untuk Nick. Permasalahan keluarga ini justru menjadi jenaka karena kehadiran koleksi manusia purba yang baru, "Laa" yang karena mirip Larry, menganggap Larry sebagai orangtuanya (ia memanggi Larry sebagai "daadaa"). Uniknya, Laa ini diperankan oleh Ben Stiller juga, sehingga kita akan melihat interaksi yang lucu antara Ben Stiller dengan dirinya sendiri.

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Tentunya selain aksi para koleksi dari New York’s Natural History Museum, terdapat karakter dan koleksi dari British Museum yang tidak kalah antiknya. Di sana mereka akan bertemu dengan sekuriti museum,  Tilly (Rebel Wilson), dan koleksi ksatria meja bundar, Lancelot (Dan Stevens) berpetualang di berbagai wahana di British Museum yang tak kalah unik.

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia! Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Apakah Larry berhasil menjaga keberlangsungan keajaiban di New York’s Natural History Museum? Saksikan Night at the Museum: Secret of the Tomb di bioskop kesayangan Anda!

Tidak lupa di film ini merupakan akting terakhir Robin Williams yang bisa kita saksikan. Beberapa dialog dari Robin Williams bisa jadi akan membuat kita makin mengenang dirinya. Anggap saja film ini sebagai ucapan perpisahan dari salah satu aktor berbakat ini.

Saksikan Akting Terakhir Robin Williams, Kini Keajaibannya Menjelajah Dunia!

Night at the Museum: Secret of the Tomb ditulis oleh Robert Ben Garant dan Thomas Lennon, serta disutradarai oleh John Hamburg. Film yang diproduksi oleh 20th Century Fox ini diperankan oleh Ben Stiller, Robin Williams, Dan Stevens, Rebel Wilson, Rachael Harris, Ricky Gervais, dan lainnya.

[youtube_embed id="urRIs55q63c"]

DON'T MISS IT

Di sini ada Wolverine juga lho... penasaran? Saksikan saja sendiri, ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU