Bedah Tuntas Teaser Perdana Avengers: Age of Ultron! Hanya di sini!
Sudah nonton teaser perdana Age of Ultron? Bagus! Yuk, kita diskusikan di sini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pagi ini trailer perdana The Avengers: Age of Ultron bocor secara online. Marvel menyalahkan Hydra untuk kebocoran ini!
Dammit, Hydra.— Marvel Entertainment (@Marvel) October 22, 2014
Meski demikian, karena tidak mungkin membendungnya, Marvel pun merilis trailer (mereka sebut teaser) perdana juga. Kabarnya mereka juga menyiapkan trailer lain minggu depan.
Simak trailernya langsung di video ini:
[youtube id="tmeOjFno6Do"]
Tapi bukan Duniaku.net namanya kalau hanya memberitakan tentang trailer. Mari kita bedah tuntas trailer ini dan berspekulasi apa yang kemungkinan bakal terjadi!
Karena proses bedah ini akan menyinggung soal spoiler, maka kami akan membahasnya di halaman kedua.
Inilah poster teaser The Avengers: Age of Ultron. Dominasi metal dan warna merah menunjukkan betapa seriusnya Marvel membuat Ultron menjadi tandingan yang pantas bagi Avengers. Terasa sekali kesan kelam yang ingin dihadirkan.
Selanjutnya, mari kita bedah teaser-nya:
Captain America dihadirkan sebagai pembuka. Ini untuk mempertegas posisinya sebagai pemimpin The Avengers, sekaligus karakter paling dominan. Ini wajar, mengingat Marvel segera menyiapkan Captain America 3 setelah ini.[/caption]
Hawkeye disebutkan memiliki screentime lebih banyak dibanding sebelumnya. Namun di trailer ini pun, Hawkeye tidak banyak ditampilkan. Meski begitu, kemunculannya setelah Captain America menunjukkan kalau karakter ini akan punya porsi yang sangat serius.[/caption]
Mjolnir. Thor. Artinya ini adalah ancaman yang sangat serius![/caption]
Bruce Banner tampak ketakutan. Sesuatu yang buruk, SANGAT BURUK, tengah terjadi![/caption]
Ultron pertama kali dihadirkan. Sebagai rongsokan. Bisa jadi Ultron adalah penyempurnaan teknologi Iron Man yang sudah dihadirkan sejak Iron Man 3. Di sana jelas ditampilkan kalau Tony Stark tidak lagi perlu berada di dalam armornya. Iron Man bisa beraksi sendiri.[/caption]
Ultron dengan Ultron yang lain? Kesimpulan kami adalah Ultron diciptakan Stark (dengan Banner?) untuk menjadi pasukan pengganti The Avengers (pasukan cadangan?). Tampaknya Ultron kemudian memberontak, dan menjadikan The Avengers sebagai targetnya. Lihat wajah Ultron yang non aktif. Persis seperti Iron Man kan? Atau jangan-jangan itu memang evolusi Iron Man. Jarvis?[/caption]
Armor baru Iron Man.
Wahai kalian kolektor Hot Toys, SHF, Figma, bersiaplah...[/caption]
Captain melakukan investigasi. Kemungkinan masih terkait dengan Hydra.[/caption]
Bruce Banner, tanpa pakaian, sendirian di hutan. Kemungkinan ini setelah dia 'kembali' dari perubahan Hulk.[/caption]
Black Widow. Sendirian. Kesepian? Diletakkan setelah adegan Bruce Banner. Apakah ada hubungan khusus di antara keduanya?[/caption]
Ultron bersama Quicksilver dan Scarlet Witch. Terakhir kita melihat si kembar ini dalam tawanan Hydra, di bawah pimpinan Baron von Stucker. Apakah Ultron yang membebaskan keduanya? Atau justru sebaliknya...[/caption]
... sebaliknya, berarti Hydra yang membangkitkan Ultron. Melalui si kembar ini, Hydra menginjeksikan virus ke pasukan Iron Man, yang kemudian membangkitkan kesadaran Ultron, dan dia beralih menyerang Avengers.[/caption]
Thor, Captain America, Black Widow, dan Hawkeye bersiap untuk perang.[/caption]
Nick Fury kembali hadir. Kami yakin dia akan menjadi benang merah antara serial Agent of S.H.I.E.L.D dengan Age of Ultron ini.[/caption]
Sejak pertama kali melihat concept art Hulkbuster vs Hulk, saya tidak yakin kalau Tony Stark yang berada di dalam Hulkbuster itu. Tony yang mengalami depresi berat di Iron Man 3, tentu sudah menyiapkan langkah-langkah untuk menghadapi Avengers, ketika ada hal-hal yang tak diinginkan. Salah satunya adalah Hulkbuster ini. Awalnya saya berpikir, pasti Ultron yang mengaktifkan Hulkbuster untuk menghabisi Hulk. Namun setelah melihat teaser ini, dan melihat Iron Man sendiri di balik Hulkbuster, maka semua teori tadi dipatahkan.[/caption]
The Hulkbuster.
Are you ready?![/caption]
Hulk menghadapi Hulkbuster. Ini pertarungan yang sudah lama kita nantikan hadir di layar lebar![/caption]
Hulk bisa jadi sangat kuat, terkuat di Avengers, namun Hulkbuster mungkin akan merobohkan paradigma itu.[/caption]
Quicksilver berhadapan dengan Ultron. Captain America terlihat di belakangnya. Pada suatu titik tertentu, Quicksilver dan Scarlet Witch akan berpaling dari sisi lawan menjadi kawan.[/caption]
Scarlet Witch menunjukkan kemampuan sihirnya. Akankah dikaitkan dengan Dr. Strange?[/caption]
Surprise! Ini adalah Andy Serkis, pemain yang biasanya berada di balik teknologi CGI. Karakter apa yang akan dia perankan? Kami beranggapan dia akan berperan sebagai salah satu petinggi Hydra, Ulysses Klaw, yang dekat dengan teknologi Vibranium. Ini artinya... Wakanda! Black Panther! Serkis juga bisa berperan sebagai Baron Zemo. Atau mungkin... the real Mandarin?[/caption]
Thor kehilangan kekuatannya?
Is he unworthy?![/caption]
Yap, konfirm! Hulk dan Black Widow akan punya hubungan khusus.[/caption]
Hawkeye berlaga di hutan bersalju. Dia mengenakan pakaian yang berbeda dari sebelumnya.[/caption]
Tony Stark tak hanya akan bermasalah dengan Hulk, tapi juga Thor. Ini kemungkinan karena semua anggota Avengers menyalahkannya atas Ultron. Bisa juga karena Ultron telah mengakses data teknis mengatasi Avengers, yang dikembangkan oleh Tony.[/caption]
Black Widow tampak sangat ketakutan.
Ada yang akan mati?[/caption]
Selain Superman vs Batman, ini adalah pertarungan yang paling dinanti tahun depan![/caption]
Captain America bertarung di tengah jalan. Melihat huruf yang digunakan, dipastikan adegan ini tidak mengambil lokasi di Amerika. Kemungkinan adalah negara Asia. Korea atau Jepang?[/caption]
Lihat efek Quicksilver. Apakah dia bisa menandingi kepopuleran Quicksilver versi Fox di X-Men: Days of Future Past.[/caption]
There are no strings on me...[/caption]