Hugh Jackman Menjadi Solid Snake dalam Film MGS?
Teka teki siapa pemeran utama dalam film Metal Gear Solid sedikit terkuak lewat pernyataan resmi Kojima. Benarkah Hugh Jackman yang dipilih untuk memerankan Solid Snake di film tersebut? Simak jawaban Kojima!
Dalam Eurogamer Expo yang tengah berlangsung, Kojima rupanya berbicara sangat banyak mengenai proyek-proyek Metal Gear Solid (MGS) yang tengah dikerjakannya. Setelah memberikan detail tentang Metal Gear Online dan MGS: Ground Zeroes, kali ini Kojima membeberkan sedikit detail tentang film MGS yang masih belum memiliki judul resmi ini. Dia mengkonfirmasikan, bahwa film yang diproduseri Avi Arad ini nantinya akan mengangkat Solid Snake sebagai protagonis utama. Lebih lanjut, dia juga mengatakan, bahwa dia tidak turut campur dalam mengerjakan film ini, baik itu di posisi sutradara, maupun juga di bagian penulis cerita. Dia hanya akan menjadi "supervisor" dalam film ini, tanpa menyebutkan lebih lanjut seperti apa peran "supervisor" yang dimaksud tersebut. Solid Snake akan menjadi tokoh utama, lantas siapakah yang akan memerankannya? Sebelum Eurogamer Expo berlangsung, sempat santer dirumorkan bahwa Kojima sudah berbicara dengan Hugh Jackman untuk memerankan Solid Snake. Ternyata, Kojima tidak menampik hal tersebut, dan mengatakan bahwa memang dirinya dan Avi Arad sempat memasukkan nama Hugh Jackman dalam daftar cast yang akan memerankan Solid Snake. Namun, karena suatu alasan, akhirnya Arad dan Kojima memutuskan untuk menggunakan tenaga aktor baru untuk memerankan Solid Snake, bukan aktor yang sudah memiliki nama besar seperti Jackman. Aktor baru inilah yang nantinya diharapkan akan tenar sebagai ikon Solid Snake di layar lebar. Siapakah aktor baru tersebut? Apakah David Hayter masih masuk dalam radar Kojima dan Arad untuk memerankan Solid Snake? Kita tunggu saja kabar selanjutnya! [Sumber: Gamespot, VG247 dan Famitsu]