Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Mungkinkah Deadpool muncul di Wolverine 3: Logan? Sebenarnya sih mungkin saja. Ini lima alasan kenapa prajurit bayaran cerewet ini bisa tampil di film itu!

Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Mungkinkah Deadpool muncul di Wolverine 3: Logan? Sebenarnya sih mungkin saja. Ini lima alasan kenapa prajurit bayaran cerewet ini bisa tampil di film itu!


[page_break no="1" title="Latar Waktunya Cocok"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Kecuali dia menggunakan mesin waktu, Deadpool sebenarnya sulit untuk muncul di kontinuitas McAvoy-Fassbender. Fox mungkin sudah tidak ambil pusing soal kontinuitas, tapi menurut filmnya Wade Wilson baru menjadi Deadpool baru-baru ini. Latar tempatnya begitu kontemporer, hingga bisa saja dia baru sukses berubah menjadi Deadpool di tahun 2016.

Tapi Logan terjadi di tahun 2024. Kalau dari pertimbangan ini saja, rasanya mungkin saja Deadpool muncul di Wolverine 3.


[page_break no="2" title="Deadpool Lebih Sukses dari X-Men"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Tengok Box Office Mojo dan kamu akan menemukan fenomena menarik: film Deadpool lebih sukses dari X-Men Apocalypse. Deadpool bertengger di posisi tujuh dengan perolehan global 782.6 juta dolar. X-Men Apocalypse yang memamerkan pentolan-pentolan utama X-Men ada empat peringkat di bawahnya, hanya mampu mendulang 543.9 juta dolar.

Dengan pertimbangan bisnis seperti ini, Fox rasanya lebih mungkin menampilkan Deadpool sebagai cameo - atau bahkan karakter pendukung kejutan - di Wolverine 3: Logan ketimbang tokoh seperti Quicksilver atau Mystique. Kalau ada informasi Deadpool tampil di Logan, maka sudah pasti fan Deadpool akan berbondong-bondong datang menonton.


[page_break no="3" title="Rating Filmnya Cocok"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Rating film Deadpool adalah R, yang berarti filmnya ditujukan untuk konsumen dewasa. Karena itu filmnya bisa bebas menampilkan organ terpotong, darah berceceran, lelucon vulgar, hingga beberapa adegan sensual.

Bila Deadpool dipaksa cameo ke film X-Men, sudah pasti dia harus menahan gaya aksinya yang berdarah dan humornya yang kacau. Tidak demikian halnya kalau dia cameo di Logan. Logan juga sudah diberi cap rating R. Di trailer Red Band-nya saja sudah diperlihatkan kuku Wolverine menembus kepala orang.

Kalau Deadpool muncul di Wolverine 3, dia bisa menunjukkan secara penuh kekuatannya. Mungkin dia tidak akan melawak terlalu banyak, mengingat dia bisa saja tertular penyakit yang sama dengan yang menggerogoti Wolverine. Tapi dia bisa dengan bebas menggunakan katana kembarnya untuk mencincang musuh.

Sayangnya, adegan-adegan itu pasti akan di-zoom hingga tidak jelas oleh Lembaga Sensor Indonesia saat filmnya rilis di sini nanti.


[page_break no="4" title="Deadpool Bukan X-Men"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Di sinopsis Logan, tertulis kalau X-Men menghilang. Jadi kita asumsikan saja semua anggota X-Men selain Xavier dan Wolverine antara bersembunyi atau sudah mati. Cyclops, Quicksilver, Jean Grey, dan kawan-kawan mungkin hanya akan tampil dalam kilas balik, yang akan menjelaskan kenapa dunia menjadi seburuk sekarang.

Tapi Deadpool bukan X-Men. Dia ditawari oleh Colossus, dan dia menolaknya. Ini bisa menjadi petunjuk kalau Deadpool sebenarnya masih hidup di dunia Logan, dan dia bisa tampil sebentar saja. Minimal untuk cameo.


[page_break no="5" title="Deadpool dan Wolverine Pernah Tampil Satu Film"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Wade Wilson pernah tampil di X-Men Origins: Wolverine. Secara kronologis, itu adalah film pertama dari judul solo Wolverine, meski karena respons yang sangat jelek judul itu sudah sepenuhnya diabaikan dari seluruh kontinuitas.

Di sana, antara sutradara Gavin Hood atau eksekutif 20th Century Fox memutuskan untuk menjahit mulut Wade Wilson dan membuat dia menjadi Weapon XI. Kebodohan kolosal yang masih diolok-olok oleh fan bahkan hingga sekarang.

Wolverine 3 bisa menjadi kesempatan bagi 20th Century Fox untuk mewujudkan momen Deadpool dan Wolverine yang bisa menghapus selamanya kekonyolan dari X-Men Origins: Wolverine.


[page_break no="6" title="Hugh Jackman dan Ryan Reynolds Sahabat Baik"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Saat mempromosikan Deadpool, Reynolds mungkin sering seperti mengolok-olok Hugh Jackman atau karakter Wolverine. Tapi, berdasarkan beberapa keterangan yang tersebar di media, dua aktor ini sebenarnya bersahabat baik.

Karena keterbatasan kontrak film, Jackman tidak sempat tampil di film Deadpool. Tapi ia tetap "cameo" sebagai model sampul, yang kemudian dipotong wajahnya untuk digunakan Deadpool sebagai topeng. Ryan Reynolds sepertinya tidak memiliki batasan seperti itu, jadi kalau dia mau, Jackman mau, sutradara mau, dia pasti bisa tampil di Logan.


[page_break no="7" title="Deadpool Juga Punya Healing Factor"]


 Mungkinkah Deadpool Muncul di Wolverine 3: Logan?

Sepertinya, penyebab kemusnahan mutan di Logan adalah virus. Wolverine dapat bertahan hidup karena healing factor-nya, tapi akibatnya ia jadi menua dan kesulitan menyembuhkan diri.

Deadpool juga memiliki healing factor. Bila benar ada virus yang membunuhi mutan, dia pasti juga masih bisa bertahan hidup.

Lagipula... sebenarnya, sebagai hasil eksperimen, Deadpool tidak benar-benar bisa digolongkan sebagai mutan. Di dunia X-Men, mutan adalah istilah untuk manusia-manusia yang sudah mengalami mutasi sejak lahir. Sebelum kekuatannya dibangkitkan paksa dalam percobaan ilegal, Wade Wilson hanya manusia biasa.


Itulah tujuh pertimbangan kenapa yang memungkinkan Deadpool muncul di Wolverine 3: Logan. Tapi apakah dia akan muncul? Ataukah sutradara film dan Jackman memutuskan tidak menampilkannya, karena komedi yang dibawakan Deadpool akan merusak nuansa kelam film? Jawabannya akan terungkap saat filmnya resmi dirilis.

Untuk saat ini, Logan direncanakan akan dirilis 3 Maret 2017 nanti. Seperti biasa, ada kemungkinan penonton Indonesia bisa menyaksikannya satu pekan lebih awal.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU