Review Pengabdi Setan 2, Film Horor yang Sangat Mengerikan

Banyak sajian horor yang beranekaragam

Sosok Raminom dan pocong di belakangnya

GENRE: Horror

ACTORS: Ratu Felisha, Tara Basro

DIRECTOR: Joko Anwar

RELEASE DATE: 4 Agustus 202

RATING: 4/5

Akhirnya film Pengabdi Setan 2 mulai dirilis di seluruh bioskop tanah air pada hari ini, Kamis ( 4/8/2022 ). Bagaimana kesan penulis pada sekuel film satu ini?

Simak pembahasannya berikut ini!

Baca Juga: Trailer Pengabdi Setan 2 Telah Dirilis, Siap-Siap Merinding!

1. Sinopsis ceritanya

Rini melintasi koridor rusun tempatnya tinggalRini melintasi koridor rusun tempatnya tinggal ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Pengabdi Setan 2 bercerita tentang kelanjutan kisah keluarga Suwono yang akhirnya harus meninggalkan hunian lama mereka dan pindah ke rumah susun. Mereka sendiri awalnya hidup normal meski ketiga anaknya bertanya-tanya ke mana Bapak selama ini pergi.

Namun sejak tiga bersaudara menyadari bahwa kediaman baru mereka memiliki masalah terselubung, teror demi teror pun mulai berdatangan.

Seperti yang diduga, semua teror tersebut hanyalah awal dari suatu bencana yang jauh lebih besar lagi yang selama ini mengincar nyawa keluarga tersebut.

2. Banyak karakter dengan masalah masing-masing namun saling berhubungan

Penampakan dua pocong di belakang salah satu tokohPenampakan dua pocong di belakang salah satu tokoh ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Tidak seperti sekuel pertamanya yang kebanyakan tokohnya berasal dari satu keluarga saja, kali ini banyak karakter baru yang ikut mendapat sorotan di Pengabdi Setan 2.

Mereka tidak hanya sekedar muncul tapi juga memiliki peran masing-masing yang ternyata berfungsi sebagai support para tokoh itu sendiri dalam menyelesaikan masalah mereka.

Selain punya peran masing-masing, para tokoh baik dari keluarga Rini maupun tetangga mereka punya masalah masing-masing dan terkadang harus menghadapi sumber ketakutannya sendiri-sendiri.

3. Campuran referensi yang dikemas dengan apik

Dino bertemu sosok RaminomDino bertemu sosok Raminom ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Sepanjang filmnya berjalan, ada banyak referensi film lain baik dari film Barat maupun Asia yang diterapkan ke dalam Pengabdi Setan 2.

Hebatnya, Joko Anwar mampu meramu semua referensi itu dan menempatkannya dalam porsi dan momen yang pas.

Film ini juga mampu menyajikan semua adegan yang berdasarkan referensi tersebut menjadi terkesan lebih segar dan tetap memiliki ciri khas horor khas Indonesia.

Semua itu juga tetap dimunculkan dengan ciri khas Joko Anwar, minim pencahayaan tapi tetap jelas pada waktu yang tepat.

4. Banyak tipe sajian horor yang bisa dipilih

captionTokoh Bapak di hunian barunya ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Masih berhubungan dengan poin di atas tentang pengemasan referensi film lain.

Film ini menawarkan banyak sajian horor yang cocok bagi semua orang. Dengan kata lain, penonton yang suka horor yang tenang dan lembut khas film Asia atau horor yang brutal dan penuh kekerasan khas Hollywood tetap bisa menikmati.

Selain berdasarkan dua tipe di atas, ada juga sajian horor yang dibagi berdasarkan teror yang dilakukan para antagonisnya, seperti ada yang muncul sendirian dan ada juga yang muncul keroyokan dan mengepung targetnya dari segala arah.

5. Ada misteri yang kemungkinan baru terjawab di sekuel selanjutnya

Pak Budiman yang ingin pergi ke rusunPak Budiman yang ingin pergi ke rusun ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Yang membuat animo penonton pada film ini terbilang tetap tinggi meski jeda waktu antar sekuelnya terbilang cukup lama adalah bagaimana Joko Anwar tetap membiarkan satu dua misteri tetap terselubung dan baru diungkap di sekuel selanjutnya.

Hal-hal yang awalnya membuat penonton penasaran pada film pertamanya akan terjawab di sini. Namun, di saat yang sama, ada sodoran misteri baru yang kemungkinan baru akan terungkap di sekuel selanjutnya.

Jadi, bersiaplah untuk menunggu jawaban misteri yang tetap tak terjawab sampai akhir film di sekuel ketiganya jika memang ada.

6. Kesimpulan

Sesosok anak perempuan yang diketahui bernama WinaSesosok anak perempuan yang diketahui bernama Wina ( Dok. Rapi Films / Pengabdi Setan 2 )

Setelah Ivanna, film Pengabdi Setan 2 berhasil memberi kesan positif dan kepuasan lebih pada para penontonnya baik yang sudah menonton di IMAX pada tanggal 30 Juli lalu maupun yang baru menonton di bioskop hari ini.

Karakter yang banyak namun punya fungsi dan perkembangannya sendiri, sajian referensi dan jenis horor yang beranekaragam serta misteri yang punya potensi pengembangan tanpa batas membuat Pengabdi Setan 2 sangat menarik untuk di tonton bersama.

Itulah pembahasan tentang film Pengabdi Setan 2, sajian horor beraneka rasa yang bisa dinikmati semua orang.

Bagaimana pendapat kalian? Jangan lupa tulis di kolom komentar!

Diterbitkan pertama 04 Agustus 2022, diterbitkan kembali 17 Agustus 2024.

Baca Juga: Daftar Aktor Pemeran Pengabdi Setan 2 Rilis, Siapa Saja Pemerannya?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU