Begini Rencana Zack Snyder untuk Justice League 2 dan 3!
Judulnya sudah ada belum nih?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Zack Snyder kembali tenar lagi namanya setelah Justice League Snyder cut rilis dan jadi sesuai harapan penggemar.
Namun bagaimana dengan lanjutannya? Apakah akan dibuat lanjutannya versi Zack Snyder?
1. Konsep Justice League 2 dan 3 dari Zack Snyder
Dalam wawancara dengan MTV News, Zack Snyder memberikan gambaran konsepnya untuk Justice League 2 dan 3.
"Film kedua akan melanjutkan membangun konflik antara para pelindung Bumi (Justice League) dengan Darkseid dari Apokolips. Di film ketiga akan menjadi film perang yang epik dan besar seperti akhir The Lord of the Rings." ujar Zack Snyder.
Memang seperti yang kita tahum trilogi awal dari Zack Snyder akan menghadirkan "Apokolips War" versi DCEU ketika mereka menghadapi Darkseid di film terakhir.
Baca Juga: Sejauh ini, Justice League Snyder Cut Dapatkan Review Positif
2. Untuk judul kedua filmnya sudah sempat dipikirkan oleh Zack Snyder
Zack Snyder juga ditanya apakah sudah ada judul dari konsep sequel film Justice League Snyder cut ini? Lalu apa jawaban Snyder?
"Tentu ada, aku mengecek buku (catatan) lamaku dan menemukan beberapa judul untuk kedua film itu. Yang pasti judulnya bukan Justice League 2 dan 3." jawab Zack Snyder.
Tapi seperti apa judulnya tidak diungkapkan oleh Snyder karena menurutnya ini rahasia. Lalu bagaimana dengan nasib trilogi versi Zack Snyder ini?
3. Status kelanjutan dari jagat Snyder masih belum diketahui
Sebelum Justice League Snyder cut, Warner Bros mengatakan kalau Justice League versi bioskop tahun 2017 lalu adalah versi resmi dari DCEU.
Namun beberapa hari lalu setelah Snyder cut ramai dan disukai penggemarnya, muncul kabar kalau Wanrer Bros tertarik juga melanjutkan filmnya dari perspektif Zack Snyder.
Selebihnya belum diketahui apakah akan lanjut digarap oleh Zack Snyder atau digarap oleh sineas lain (yang sepertinya bukan Joss Whedon lagi). Kalau menurutmu bagaimana?
Baca Juga: Belum Tayang, Justice League Snyder Cut Sempat Bocor di HBO Max!